Akibat Kompor Meledak Puluhan Kapal Nelayan Terbakar

Reporter

Editor

Senin, 21 Juli 2003 10:33 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Dua puluh empat kapal nelayan di Pelabuhan Muara Angke, Jakarta Utara, hangus terbakar, Rabu (29/1) malam sekitar pukul 20.20 WIB. Sampai berita ini diturunkan, hanya tersisa empat kapal dalam bentuk rangka saja. Lainnya sudah menjadi puing-puing dan tenggelam. Menurut Adi (23), salah seorang nelayan, api berasal dari kompor di dalam kapal motor (KM) Bintang Timur yang sedang bersandar di dok, dekat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) kapal. Kapal ini, menurut nelayan lain, Imran (25), baru selesai membongkar muatannya. Tiba-tiba api muncul dari dalam kapal dan membesar, katanya. Untuk menghindari api merambat ke kapal lainnya, kapal tersebut dilepas dari tambatannya. Tapi sialnya, saat dilepas, sebagian api sempat menyambar dua kapal lainnya yakni KM Samudera Jaya dan Sentosa jaya. Sementara api di KM Bintang Timur sedang berusaha dipadamkan, api dari dua kapal lainnya menyambar 21 kapal lainnya. Seluruh kapal tersebut terbuat dari kayu sehingga api cepat membakar dan menghanguskan kapal-kapal tersebut. Namun, angin tidak terlalu besar dan bertiup ke arah laut, sehingga puluhan kapal lainnya yang berada lebih dekat ke dermaga tidak ikut terbakar. Untuk memadamkan api, 14 mobil unit dinas pemadam kebakaran dari Jakarta Utara dikerahkan ke lokasi. Tetapi, petugas sempat mengalami kesulitan, karena posisi kapal yang terbakar jauh dari dok, sehingga mobil pemadam hanya bisa menyemprotkan air dari jarak yang cukup jauh. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 04.00 WIB. Menurut Wakapolsek Sunda Kelapa, Inspektur Satu (Iptu) Sudaryo, dugaan sementara kebakaran berasal dari api yang muncul akibat kompor meledak dan terbakar di dalam kapal. Biasanya di kapal memang ada kompor yang digunakan oleh nelayan untuk memasak selama berlayar di lautan, kata Sudaryo. Sampai saat ini belum ada pihak yang ditahan oleh polisi karena belum diketahui persis siapa anak buah kapal yang saat itu ada di dalam KM Bintang Timur. Namun, menurut salah seorang nelayan yang tidak mau disebutkan namanya, kebakaran tersebut disebabkan faktor kesengajaan, karena beberapa hari sebelumnya sempat terjadi keributan antar nelayan di sekitar tempat tersebut. Kayaknya kebakaran itu disengaja, kalau nggak kenapa waktu terbakar kapal tersebut tidak langsung dipadamkan dengan air tapi dilepas begitu saja,kata nelayan itu. Kerugian akibat kebakaran tersebut diperkirakan mencapai milyaran rupiah, karena berdasarkan keterangan yang dihimpun dari beberapa orang nelayan, harga satu kapal tidak kurang dari Rp.50 juta.(Sam Cahyadi-Tempo News Room)

Berita terkait

Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

7 menit lalu

Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

Tak sedikit keluarga yang menemani peserta UTBK SNBT 2024 di UPN Jakarta.

Baca Selengkapnya

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

16 menit lalu

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

Setelah uji coba pengiriman notifikasi tilang via WhatsApp lolos asesmen Polda Metro Jaya, sistem ini akan diterapkan secara nasional.

Baca Selengkapnya

Profil Byun Baekhyun EXO, Anggota EXO dan Pemimpin Super M yang Menapaki 32 Tahun

20 menit lalu

Profil Byun Baekhyun EXO, Anggota EXO dan Pemimpin Super M yang Menapaki 32 Tahun

Byun Baekhyun EXO lahir pada 6 Mei 1992 di Bucheon, Korea Selatan. Ia populer sebagai vokalis utama grup EXO. Kini ia sedang memimpin SuperM.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Peningkatan Peran Politik Perempuan

27 menit lalu

Bamsoet Dorong Peningkatan Peran Politik Perempuan

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, bekerjasama dengan Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) untuk meningkatkan edukasi politik bagi perempuan.

Baca Selengkapnya

PAN Punya 2 Alasan Akan Sodorkan Eko Patrio Jadi Kandidat Menteri Kabinet Prabowo

33 menit lalu

PAN Punya 2 Alasan Akan Sodorkan Eko Patrio Jadi Kandidat Menteri Kabinet Prabowo

Politikus PAN Eko Hendro Purnomo atau beken sebagai komedian Eko Patrio tengah disiapkan partainya untuk membantu kabinet Prabowo Subianto. Alasannya?

Baca Selengkapnya

Mengenal Metode TEVAR EVAR untuk Atasi Gangguan Pembuluh Darah Aorta

41 menit lalu

Mengenal Metode TEVAR EVAR untuk Atasi Gangguan Pembuluh Darah Aorta

Tak perlu operasi, berikut tindakan yang bisa diterapkan untuk mengatasi pembesaran aorta atau pembuluh darah utama.

Baca Selengkapnya

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

45 menit lalu

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

PHRI DIY merespon soal penetapan Bandara YIA sebagai bandara internasional satu-satunya di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

47 menit lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

PNM Mekaar Mendukung Penuh Karir dan Bakat Pegawainya

51 menit lalu

PNM Mekaar Mendukung Penuh Karir dan Bakat Pegawainya

PNM Mekaar beri dukungan pengembangan karir dan bakat bagi semua insan PNM.

Baca Selengkapnya

Alasan Muhaimin Sebut PKB Tunggu hingga 20 Oktober Soal Peluang Gabung Koalisi Prabowo

53 menit lalu

Alasan Muhaimin Sebut PKB Tunggu hingga 20 Oktober Soal Peluang Gabung Koalisi Prabowo

Muhaimin Iskandar mengatakan Prabowo menerima masukan dari PKB untuk menjadi agenda nasional.

Baca Selengkapnya