Pemuda yang Terjun dari Gedung Graha Simatupang Sakit Jiwa

Reporter

Editor

Kamis, 1 Juli 2010 15:56 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Imansyah (20), pemuda yang terjun dari lantai delapan Gedung Graha Simatupang ternyata menderita sakit jiwa dan pikun dini. Iman juga rutin memeriksakan kejiwaannya ke dokter setiap bulannya. "Kata dokter dia pikun dini, kalau saya ajak bicara, lama menjawabnya," ujar Syamsuddin (51), ayah Iman saat ditemui Tempo di rumahnya, Jalan Kebagusan gang Puskesmas sore ini (1/7).

Selain itu, Iman juga rutin mengikuti terapi kejiwaan di Rumah Sakit Dr Marzuki Bogor. "Sebulan sekali dikasih obat," kata Syamsuddin lagi.

Syamsuddin sendiri yakin, Iman tak sadar sepenuhnya saat hendak terjun bebas dari lantai 8 Gedung Graha Simatupang kemarin (30/6). Syamsuddin mengira, kejiwaan Iman hanya sedang tak waras saja.

Polisi sendiri, hingga saat ini belum bisa menyimpulkan motif Iman terjun dari Gedung tersebut. "Motifnya masih dicari dari temen dekatnya," ujar Kanitreskrim Polsek Metro Pasar Minggu Ipda Johan Rofi saat ditemui Tempo di kantornya tadi siang. Yang jelas, kata Ipda Johan, "Tidak pernah ada masalah apa-apa dg orang tuanya."

Kronologis jatuhnya Iman dinilai sangat singkat oleh keluarga. Iman pada sore (30/6) itu, pamit untuk sholat maghrib di masjid dekat rumahnya. "Lalu, kata orang yang sholat di sebelahnya, sujud pertama dia keluar," kata Syamsuddin.

Advertising
Advertising

Kemudian, menurut penelusuran polisi lewat CCTV Gedung Graha Simatupang, Iman masuk tepat pukul 18.00 petang. "Kurang dari 4 menit, langsung jatuh," kata Ipda Johan. Ada dua saksi yang menyaksikan kejadian tersebut. Keduanya adalah satpam gedung. Dari keterangan saksi-saksi tersebut, polisi menyimpulkan Iman bunuh diri.

Sesaat setelah jatuh, adik ipar Syamsuddin, Fauzi segera mengabarkan insiden naas ini pada keluarga. Tepat pukul 20.00 malam, Syamsuddin tiba di lokasi. Ia mendapati Iman sudah tak bernyawa. Baru, pada 20.30, Iman dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk diotopsi.

Hari ini, pukul 11.00, Iman sudah dimakamkan. Tepatnya di pemakaman umum Kober Kebagusan.

FEBRIANA FIRDAUS

Berita terkait

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

11 jam lalu

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

Pemicu depresi dan bunuh diri veteran perang AS beragam, di antaranya lama hidup jauh dari rumah, pasangan, dan anak -- situasi yang membuat stres.

Baca Selengkapnya

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

3 hari lalu

Soal Kematian Brigadir RAT, Kompolnas Ungkap Sejumlah Kejanggalan

Kompolnas menilai masih ada sejumlah kejanggalan dalam kasus kematian Brigadir RAT.

Baca Selengkapnya

Keluarga Akui Tak Tahu Detail Masalah Pribadi yang Diduga Sebabkan Brigadir RA Tewas

4 hari lalu

Keluarga Akui Tak Tahu Detail Masalah Pribadi yang Diduga Sebabkan Brigadir RA Tewas

Keluarga Brigadir RA masih menunggu hasil pemeriksaan ponsel oleh penyidik Polres Jakarta Selatan

Baca Selengkapnya

Penyidikan Kematian Brigadir RA Disetop, Ini Kata Kapolri

4 hari lalu

Penyidikan Kematian Brigadir RA Disetop, Ini Kata Kapolri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merespons perihal penghentian penyidikan kasus kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi atau Brigadir RA

Baca Selengkapnya

Cerita Sepupu saat Memandikan Jenazah Brigadir RA

4 hari lalu

Cerita Sepupu saat Memandikan Jenazah Brigadir RA

Sepupu Brigadir Ridhal Ali Tomi (Brigadir RA), Rudi Dagong, bercerita saat dia memeriksa jenazah hingga memandikannya

Baca Selengkapnya

Keluarga Bilang Jenazah Brigadir RA Tak Diautopsi Atas Permintaan Istri dan Orang Tua

5 hari lalu

Keluarga Bilang Jenazah Brigadir RA Tak Diautopsi Atas Permintaan Istri dan Orang Tua

Jenazah Brigadir RA dijemput tiga perwakilan keluarga dan komandannya di Polresta Manado.

Baca Selengkapnya

Kapolri Pertimbangkan Lanjutkan Pemeriksaan Kematian Brigadir RA, meski Polres Jaksel Resmi Sebut Bunuh Diri

5 hari lalu

Kapolri Pertimbangkan Lanjutkan Pemeriksaan Kematian Brigadir RA, meski Polres Jaksel Resmi Sebut Bunuh Diri

Kapolri menyatakan polisi masih terus mendalami motif Brigadir RA nekat menghabisi nyawanya dalam mobil Alphard hitam di sebuah rumah di Mampang.

Baca Selengkapnya

Pengusaha Indra Pratama Bantah Brigadir RA sebagai Ajudan dan Sopir, Datang ke Rumah untuk Silaturahmi

5 hari lalu

Pengusaha Indra Pratama Bantah Brigadir RA sebagai Ajudan dan Sopir, Datang ke Rumah untuk Silaturahmi

Keterangan Indra Pratama sebagai pemilik rumah lokasi tewasnya Brigadir RA berbeda dengan keterangan Polda Sulut. Ridhal disebut sebagai ajudan.

Baca Selengkapnya

Polda Sulut Mengonfirmasi Brigadir RA Jadi Ajudan dan Sopir Pengusaha di Jakarta Sejak 2021

5 hari lalu

Polda Sulut Mengonfirmasi Brigadir RA Jadi Ajudan dan Sopir Pengusaha di Jakarta Sejak 2021

Brigadir RA yang disebut tewas bunuh diri dalam mobil Alphard selama ini jadi ajudan pengusaha sejak 2021. Tanpa izin dari pimpinan.

Baca Selengkapnya

Brigadir Ridhal Ali Tomi Diduga Bunuh Diri, IPW MInta Atasan Perhatikan Psikis Anggotanya

6 hari lalu

Brigadir Ridhal Ali Tomi Diduga Bunuh Diri, IPW MInta Atasan Perhatikan Psikis Anggotanya

Penyidik akan memeriksa ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi untuk menelisik lebih dalam penyebab personel Polresta Manado itu bunuh diri.

Baca Selengkapnya