Penumpang Tolak Trayek Bus Antarkota Lebak Bulus Dipindah

Reporter

Editor

Minggu, 24 Juli 2011 18:46 WIB

Terminal bus Lebak Bulus. TEMPO/ Zulkarnain

TEMPO Interaktif, Jakarta - Penumpang bus yang berangkat dari terminal Lebak Bulus umumnya tak setuju jika trayek antarkota antarprovinsi dipindah dari Lebak Bulus ke terminal Kampung Rambutan.

Pasangan suami istri Gianto, 37 tahun, dan Elvera, 33 tahun, misalnya, mengatakan faktor keamanan dan ketertiban menjadi salah satu alasan. Gianto, yang tengah menunggu bus menuju Semarang, mengatakan bahwa terminal Lebak Bulus jauh lebih tertib ketimbang Kampung Rambutan.

Gianto bercerita, ketika bus yang ia tumpangi dulu transit di Kampung Rambutan, banyak orang berkedok pedagang masuk ke bus memalak uang dari penumpang. "Kalau di Lebak Bulus itu tidak ada. Di sini lebih tertib," katanya kepada Tempo pada Minggu sore tadi, 24 Juli 2011.

Kejadian itu membuat pria yang bermukim di Sawangan, Depok, ini tak setuju jika trayek antarkota Lebak Bulus dipindah ke kampung rambutan. "Kalau dipindah saya mending cari bus dari Depok," ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh Momo (35), warga Ciputat, Tangerang Selatan yang tengah menunggu Bus menuju Klaten, Jawa Tengah. Ia mengatakan terminal Lebak Bulus lebih mudah dicapai dengan kendaraan umum ketimbang Kampung Rambutan. "Dari Ciputat hanya sekali naik angkot. Kalau Kampung Rambutan jauh," ujarnya. Soal kenyamanan pun Momo berpendapat lebih baik di Lebak Bulus. "Lebih enak di sini," katanya.

Hal berbeda disampaikan oleh Herling Parikesit (22), warga Pasar Minggu. Menurut Herling, dipindah ataupun tidak sama saja baginya. "Sebab rumah saya kan di tengah-tengah," katanya.

Herling pun mengatakan kenyamanan antara terminal Lebak Bulus dengan Kampung Rambutan sama saja.

Rencana pemindahan trayek bus antarkota santer beredar awal tahun ini. Tapi hingga saat ini operasi bus antarkota antarprovinsi di terminal Lebak Bulus masih berjalan normal. "Belum ada berita pasti soal pemindahan. Masih normal," kata Anggota Regu I petugas Terminal Lebak Bulus, Chaidirsyah.

ANANDA BADUDU

Berita terkait

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

11 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

Jumlah Penumpang Bus Melonjak, Terminal Tirtonadi Sambut Kedatangan Peserta Mudik Gratis Kemenhub

20 hari lalu

Jumlah Penumpang Bus Melonjak, Terminal Tirtonadi Sambut Kedatangan Peserta Mudik Gratis Kemenhub

Lonjakan pemudik di Terminal Tirtonadi itu masih pemudik lokal diantaranya dari Solo Raya, Semarang, dan Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

400 Warga Medan Dapat Tiket Mudik Gratis Pulang-Pergi dari Pelindo Multi Terminal

20 hari lalu

400 Warga Medan Dapat Tiket Mudik Gratis Pulang-Pergi dari Pelindo Multi Terminal

Tahun ini, Pelindo Group melepas 159 bus secara pulang-pergi, total 7.950 orang diberangkatkan menuju 13 kota tujuan di program mudik gratis.

Baca Selengkapnya

Inspeksi Keselamatan dan Angkutan Jalan di Terminal Tirtonadi, 5 Bus Kena Tilang, 1 Unit Dikandangkan

51 hari lalu

Inspeksi Keselamatan dan Angkutan Jalan di Terminal Tirtonadi, 5 Bus Kena Tilang, 1 Unit Dikandangkan

Tim gabungan melakukan inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) di Terminal Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, Rabu, 6 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Harap Terminal Samarinda Seberang Dorong Masyarakat Gunakan Transportasi Umum

58 hari lalu

Presiden Jokowi Harap Terminal Samarinda Seberang Dorong Masyarakat Gunakan Transportasi Umum

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Terminal Samarinda Seberang di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, pada Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Besok, Jokowi akan Resmikan Terminal Tipe A Samarinda Seberang

59 hari lalu

Besok, Jokowi akan Resmikan Terminal Tipe A Samarinda Seberang

Jokowi akan meresmikan Terminal Tipe A Samarinda Seberang besok, Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Bank Dunia Beri Bantuan 462 Bus Listrik yang Bakal Beroperasi di Bandung dan Medan

4 Februari 2024

Bank Dunia Beri Bantuan 462 Bus Listrik yang Bakal Beroperasi di Bandung dan Medan

Pemerintah mendapatkan bantuan dana dari Bank Dunia untuk meningkatkan kualitas infrastruktur transportasi

Baca Selengkapnya

Budi Karya Sebut Kemenhub Bakal Revitalisasi Terminal Cicaheum: Jalan di Bandung Sangat Macet

4 Februari 2024

Budi Karya Sebut Kemenhub Bakal Revitalisasi Terminal Cicaheum: Jalan di Bandung Sangat Macet

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut pemerintah akan segera merevitalisasi Terminal Tipe A Cicaheum, Bandung.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Revitalisasi Terminal Bus Bandung dan Banjar, Dorong Penggunaan Transportasi Publik

3 Februari 2024

Jokowi Resmikan Revitalisasi Terminal Bus Bandung dan Banjar, Dorong Penggunaan Transportasi Publik

Jokowi meresmikan revitalisasi Terminal Bandung dan Banjar. Biaya proyek mencapai Rp 147 miliar.

Baca Selengkapnya

Mehub Budi Karya Tinjau Terminal Leuwipanjang Sebelum Diresmikan Presiden Jokowi

2 Februari 2024

Mehub Budi Karya Tinjau Terminal Leuwipanjang Sebelum Diresmikan Presiden Jokowi

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi meninjau Terminal Tipe A Leuwipanjang, Bandung pada Jumat, 2 Februari 2024.

Baca Selengkapnya