Kasus RI, Menteri Linda Gumelar Minta RSCM Terbuka  

Reporter

Rabu, 9 Januari 2013 19:55 WIB

Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan & Perlindungan Anak, Linda Amalia Sari Gumelar, memeluk AR kakak kandung RI disela-sela kunjungan ke rumah RI korban terduga pemerkosaan di Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur, Rabu (9/1) Pagi. (Dok Humas KPPPA)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Amalia Sari Gumelar mendatangi rumah keluarga RI di Rawa Bebek, Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, Rabu pagi, 9 Januari 2013. Bocah RI, 11 tahun, meninggal secara tidak wajar di ruang ICU RS Persahabatan, pada Ahad 6 Januari 2013 lalu, karena diduga menjadi korban kekerasan seksual.

Linda datang dengan didampingi Kepala Biro Humas Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Endang Moeniati. Kepada keluarga RI, Linda menyampaikan turut berduka cita yang mendalam atas musibah yang dialami keluarga RI. “Dalam kunjungannya ibu Menteri juga sempat memeluk kakak kandung RI, AR, yang sempat menangis,” kata Humas Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Antoni Firdaus saat dikonfirmasi melalui telepon, Rabu, 9 Januari 2013.

Linda juga memberikan santunan berupa uang tunai kepada keluarga RI. Terkait dugaan RI mengalami tindak kekerasan seksual, Linda meminta kepolisian dan Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo transparan menyampaikan hasil otopsi RI. Alasannya, kata dia, masyarakat harus diberikan informasi yang terbuka agar tidak menimbulkan dugaan-dugaan. “Kami berharap kasus ini dibuka seterang-terangnya dan kami juga akan memberikan pendampingan bagi para korban dugaan kekerasan seksual,” ujar Linda. “Kami memberi pendampingan di tempat perlindungan anak dan akan mengawal.”

Sekitar pukul 09.45, Linda beranjak menyudahi kunjungannya. Linda hanya 45 menit mengunjungi keluarga RI. RI, yang masih duduk dibangku kelas V SD menghembuskan nafas terakhirnya di ruang ICU Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan sekitar pukul 06.00, Ahad 6 Januari 2013. Sebelumnya, RI sempat dirawat di ruang ICU tersebut dalam kondisi kritis atau koma, sejak 29 Desember lalu. Dia menderita luka di bagian vagina, yang diduga akibat mengalami kekerasan seksual. Polisi sampai kini masih mengusut kasus ini untuk mengungkap pelakunya.

AFRILIA SURYANIS

Berita terkait

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

40 hari lalu

New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

Video baru New York Times soal tentara Israel membantah dugaan perkosaan yang dilakukan Hamas terhadap perempuan selama serangan 7 Oktober

Baca Selengkapnya

Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

46 hari lalu

Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho, akan menjalani hukuman penjara selama sembilan tahun atas kasus pemerkosaan.

Baca Selengkapnya

Survei Pernah Ungkap India sebagai Negara Tak Aman untuk Perempuan

57 hari lalu

Survei Pernah Ungkap India sebagai Negara Tak Aman untuk Perempuan

Survei yang dilakukan Thomson Reuters Foundation pada 2018 silam pernah mengungkap India sebagai salah satu negara tak aman untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

59 hari lalu

Perkosaan kepada Turis Kembali Terjadi di India, Ini 5 Negara Paling Berbahaya untuk Perempuan

Perkosaan kepada turis perempuan asal Spanyol di India mencoreng pariwisata di negara tersebut

Baca Selengkapnya

Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

1 Maret 2024

Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

Febriansyah, Pengacara TA menjelaskan kliennya yang sedang hamil tersebut bukan mengalami perkosaan oleh dokter MY.

Baca Selengkapnya

Hamas Bantah Tuduhan Perkosaan dan Kekerasan Seksual dalam Serangan 7 Oktober

5 Desember 2023

Hamas Bantah Tuduhan Perkosaan dan Kekerasan Seksual dalam Serangan 7 Oktober

Hamas membantah tuduhan bahwa anggotanya melakukan pemerkosaan dan kekerasan seksual terhadap warga Israel.

Baca Selengkapnya

Israel dan AS Tuding Hamas Lakukan Perkosaan pada 7 Oktober, Tapi Tolak Diselidiki PBB

5 Desember 2023

Israel dan AS Tuding Hamas Lakukan Perkosaan pada 7 Oktober, Tapi Tolak Diselidiki PBB

Israel dan Amerika Serikat mengklaim terjadinya perkosaan oleh Hamas terhadap sejumlah perempuan dalam serangan pada 7 Oktober lalu.

Baca Selengkapnya

Pemenang Nobel Perdamaian Mencalonkan Diri sebagai Presiden Kongo

3 Oktober 2023

Pemenang Nobel Perdamaian Mencalonkan Diri sebagai Presiden Kongo

Denis Mukwege, dokter kandungan pemenang Hadiah Nobel Perdamaian 2018, mencalonkan diri sebagai presiden Kongo dalam pilpres Desember

Baca Selengkapnya

PBB: Rusia Siksa Sejumlah Warga Ukraina Secara Brutal hingga Tewas

25 September 2023

PBB: Rusia Siksa Sejumlah Warga Ukraina Secara Brutal hingga Tewas

Metode penyiksaan yang dilakukan Rusia di sebagian wilayah Ukraina yang didudukinya sangat brutal hingga beberapa korbannya tewas

Baca Selengkapnya

Perkosa Anak 9 Tahun, Mantan Produser CNN Dihukum 19 Tahun Penjara

21 Juni 2023

Perkosa Anak 9 Tahun, Mantan Produser CNN Dihukum 19 Tahun Penjara

John Griffin, mantan produser televisi CNN, dihukum lebih dari 19 tahun penjara karena memperkosa anak perempuan berusia 9 tahun

Baca Selengkapnya