Poster Anggaran Jokowi-Ahok Sudah Terpasang

Reporter

Selasa, 26 Maret 2013 15:11 WIB

Joko Widodo dan Basuki T. Purnama (Ahok). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Poster Anggaran Pendapatan Belanja Daerah DKI Jakarta sudah terpasang di sejumlah kelurahan di Jakarta Barat. Salah satunya adalah di Kelurahan Jembatan Besi. Poster berwarna kuning kehijauan terpampang di papan informasi, tepat di depan pintu masuk kantor Kelurahan Jembatan Besi.

Poster berukuran 70 cm x 80 cm tampak mencolok mengingat hanya satu-satunya selebaran yang terpasang di papan informasi. "Saya sudah lihat sejak pekan lalu," ucap Rohana, 42 tahun, pegawai Satuan Polisi Pamong Praja Kelurahan Jembatan Besi, Senin, 25 Maret 2013.

Kendati sudah terpasang selama sepekan, Rohana baru menyadari kehadiran poster tersebut pada hari ini. Ukuran huruf yang kecil menjadi alasan Rohana tidak memperhatikan poster tersebut. "Mata saya sudah minus, jadi tidak terbaca," katanya.

Tak berapa lama ia pun kembali ke papan informasi dan membaca setiap alokasi anggaran untuk wilayah Kecamatan Tambora dan Jembatan Besi.

Dalam poster APBD DKI Jakarta tertulis 20 program unggulan Gubernur DKI Joko Widodo dan Basuki Tjahaja Purnama, di antaranya adalah pengembangan Kanal Banjir Timur Rp 86 miliar, normalisasi sungai dan kali Rp 476 miliar, pembangunan flyover/underpass Rp 65 miliar, Kartu Jakarta Sehat Rp 1 triliun, dan Kartu Jakarta Pintar Rp 2 triliun.

Selain itu, ada penjelasan seputar anggaran total Jakarta sebesar Rp 49,98 triliun, anggaran Kecamatan Tambora sebesar Rp 4,8 miliar, dan anggaran Kelurahan Jembatan Besi Rp 4 miliar.

(Baca Topik Terhangat Tempo.co: Serangan Penjara Sleman || Kudeta || Krisis Bawang || Harta dan Wanita Djoko Susilo || Nasib Anas)

ADITYA BUDIMAN

Berita Lain:
Makhluk Mirip Alien Hebohkan Jakarta
Divonis Bersalah, Bisakah Rasyid ke London?
Warga Percaya Penampakan Aneh Itu Alien
Lahan Pasar Rumput Akan Dijadikan Rumah Susun
Apa 2 Perintah Jokowi untuk Dirut MRT Baru

Berita terkait

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

5 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

16 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Dua Anggota DPRD Maluku Tengah Mengamuk karena Dana Pokir Belum Cair, Dana Apakah Itu?

21 hari lalu

Dua Anggota DPRD Maluku Tengah Mengamuk karena Dana Pokir Belum Cair, Dana Apakah Itu?

Dua anggota DPRD Maluku Tengah berinisial MDM dan FT mengamuk dengan memecahkan kaca kantor dewan, karena dana pokir belum cair. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Jelang Pilkada 2024, Kemendagri Minta Daerah Persiapkan Sejumlah Hal Ini

51 hari lalu

Jelang Pilkada 2024, Kemendagri Minta Daerah Persiapkan Sejumlah Hal Ini

Kemendagri meminta daerah memastikan persiapan, mulai dari ketersediaan biaya hingga penanganan pelanggaran dan sengketa hasil Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

52 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

APBD Tabalong Meningkat menjadi Rp3 Triliun

18 Februari 2024

APBD Tabalong Meningkat menjadi Rp3 Triliun

Bupati Tabalong, Kalimantan Selatan, Anang Syakhfiani, mengumumkan bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 kabupaten setempat mendapatkan tambahan dana dari bagi hasil, meningkatkan total APBD menjadi Rp3 triliun.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

5 Poin Anies Baswedan Saat Debat Capres Soal Bansos, Jangan Bagikan di Pinggir Jalan

7 Februari 2024

5 Poin Anies Baswedan Saat Debat Capres Soal Bansos, Jangan Bagikan di Pinggir Jalan

Setidaknya ada 5 poin Anies Baswedan bahas bansos saat debat capres lalu. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan: Pemberian Bansos Harus Disebut Atas Nama Negara, Begini Penetapan Bantuan Sosial

6 Februari 2024

Anies Baswedan: Pemberian Bansos Harus Disebut Atas Nama Negara, Begini Penetapan Bantuan Sosial

Anies Baswedan menyebut penyaluran bansos harus disebut dana dari negara karena berasal dari APBN/APBD. Ia melakukan saat jadi Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md cerita Seorang Bekas Ketua DPRD Diperas karena Tersandera Kasus Korupsi APBD

20 Januari 2024

Mahfud Md cerita Seorang Bekas Ketua DPRD Diperas karena Tersandera Kasus Korupsi APBD

Mahfud Md menyebut aparat itu memeras dengan janji tidak akan ditetapkan menjadi tersangka atas dugaan korupsi APBD.

Baca Selengkapnya