Kepala Dinas Ramai-ramai Naik Kendaraan Umum

Reporter

Jumat, 3 Januari 2014 13:28 WIB

Sejumlah PNS bersepeda bersama untuk beraktifitas di kantornya di Balaikota Jakarta (3/1). Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjelaskan kebijakannya ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat agar beralih pada angkutan umum dan kendaraan non bahan bakar. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Instruksi Gubernur DKI Joko Widodo yang melarang pegawai negeri sipil menggunakan mobil pribadi atau dinas saat ke kantor dimulai Jumat ini, 3 Januari 2014. Berdasarkan pantauan Tempo, sejumlah kepala dinas di Balai Kota pun menumpang angkutan umum untuk berangkat kerja.

Misalnya saja Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri, Heru Budihartono. Dari tempat tinggalnya, Heru menumpang Mikrolet 26 menuju Terminal Kampung Melayu. Kemudian melanjutkan perjalanan dengan Transjakarta hingga Terminal Senen. "Dari Senen saya naik bajaj," kata Heru.

Heru yang biasanya mengendarai mobil dinas bernomor polisi B 66 DKI itu mengatakan harus berangkat lebih pagi bila liburan sekolah usai nanti. Dan jika ada acara yang diadakan pada pagi hari, ia pun akan mengandalkan Transjakarta atau taksi. "Kalau mikrolet kurang nyaman dan terkadang lama," ujarnya.

Joko Widodo mengeluarkan Instruksi Gubernur Nomor 150 Tahun 2013 yang mewajibkan seluruh pejabat dan PNS Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak menggunakan kendaraan pribadi atau dinas untuk bertugas. Tujuan instruksi ini adalah mendorong penggunaan kendaraan umum di kalangan pegawai negeri sipil. Dengan menurunnya penggunaan kendaraan pribadi tersebut, diharapkan kemacetan pun dapat berkurang. (Baca juga: Jokowi Siapkan Sanksi PNS yang Naik Mobil Pribadi).

Jokowi sendiri berangkat ke Balai Kota menggunakan sepeda. "Kalau saya, kan memang sudah dua setengah bulan setiap Jumat bersepeda," katanya.

LINDA HAIRANI

Terpopuler:
Ahok Naik Mobil Dinas, Jokowi: Lihat Saja Nanti
Mulai 6 Januari, Terminal Lebak Bulus Ditutup
Jokowi ke Kantor Naik Sepeda, Ojek, atau Bajaj
Nur Mahmudi: Jokowi Hemat Energi 5 Persen
Polisi: Penembakan di Galur Akibat Saling Ejek

Berita terkait

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

5 jam lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

10 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

15 jam lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

17 jam lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

18 jam lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

1 hari lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta Menlu Persiapkan Negosiasi Ketahanan Pangan dengan Vietnam

1 hari lalu

Jokowi Minta Menlu Persiapkan Negosiasi Ketahanan Pangan dengan Vietnam

Presiden Jokowi menerima laporan hasil lawatan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ke Vietnam beberapa hari lalu.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

1 hari lalu

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

"Kami berteman dengan semua, semua partai kami anggap rumah ya," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

1 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya