Roy Suryo: Stadion Lebak Bulus Boleh Dibongkar  

Reporter

Kamis, 9 Januari 2014 06:17 WIB

Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Surya memberikan lamnpu hijau kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk membongkar Stadion Lebak Bulus. Menurutnya, pembongkaran itu merupakan hak dan wewenang Gubernur Joko Widodo karena stadion itu merupakan aset milik daerah yang tidak pernah dikelola pemerintah pusat. "Silakan saja dibongkar kalau memang sesuai kebutuhan," katanya kepada Tempo, Rabu, 8 Januari 2014.

Roy mengatakan pembongkaran Stadion Lebak Bulus itu tidak memerlukan izin dari Kementerian Pemuda dan Olahraga. Karena itu, dia juga mengaku heran mengapa kementeriannya malah terkesan menghalangi pembongkaran yang bertujuan untuk pembangunan stasiun MRT (mass rapid transit) tersebut. "Itu tidak ada hubungannya sama sekali dengan Menpora, itu hak gubernur, jadi tidak perlu tunggu Menpora," katanya.

Menurutnya, Stadion Lebak Bulus merupakan properti dan aset yang sejak awal dibangun dan dimiliki oleh Pemprov DKI. Adapun pembongkaran stadion itu tidak perlu menunggu persetujuan atau kesepakatan dengan pemerintah pusat. "Cukup memberi tahu saja, karena pembongkaran aset itu harus memberi tahu dulu," ujar dia.

Dia juga membantah jika Kementerian Pemuda dan Olahraga mengajukan syarat bahwa Stadion Lebak Bulus boleh dibongkar jika ada aset penggantinya. Menurutnya, aset pengganti berupa stadion di Taman BMW dan Pesanggarahan itu merupakan urusan Pemprov DKI. Namun, andaikan dua stadion itu batal dibangun proses pembangunan stasiun MRT di Lebak Bulus tidak akan terpengaruh.

Adapun soal surat yang masuk ke Kemenpora perihal pembongkaran stadion, Roy mengatakan bahwa hal itu hanya bersifat pemberitahuan. Karena itu, dia meyakini bahwa surat itu tidak perlu dibalas karena hanya bersifat informasi, bukan meminta izin. “Jadi semua sudah jelas, silakan Pak Gubernur (Jokowi) membongkar Lebak Bulus kalau memang dibutuhkan,” kata dia.

Roy pun menyatakan sudah berkoordinasi langsung dengan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama untuk menjelaskan posisi Kemenpora ihwal masalah pembongkaran stadion tersebut. "Jadi semua sudah jelas, Menpora tidak punya hak atas Stadion Lebak Bulus, dan Pemprov DKI bisa segera membongkarnya," ujar dia.

Sebelumnya, Stadion Lebak Bulus akan dirobohkan sebagai konsekuensi pembangunan depo MRT DKI Jakarta. Rencananya, Pemerintah DKI Jakarta akan membangun stadion sepak bola bertaraf internasional sebagai pengganti Stadion Lebak Bulus di latas ahan Taman BMW. Namun, pembangunan ini terhambat karena adanya masalah sertifikasi tanah. Badan Pertanahan Nasional belum bisa mengeluarkan sertifikat tanah lantaran masih ada kasus sengketa di lahan seluas 66,6 hektare itu.

DIMAS SIREGAR

Terkait:

Jokowi Tegaskan Terminal Lebak Bulus Harus Ditutup

Stadion Lebak Bulus Dibongkar, Gantinya 2 Stadion

Soal Lebak Bulus, DKI Dianggap Kurang Koordinasi

Stadion Lebak Bulus Dibongkar, Gantinya 2 Stadion

Berita terkait

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

3 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

16 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

32 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

Pakar Sarankan KPU Buka Isi Perjanjian dengan Alibaba, Ini Alasannya

39 hari lalu

Pakar Sarankan KPU Buka Isi Perjanjian dengan Alibaba, Ini Alasannya

Pemohon juga meminta rincian layanan Alibaba Cloud yang digunakan oleh KPU.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

52 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Isu Gibran Diduga Pakai Alat Bantu saat Debat Kembali Mencuat, Apa Kata TKN?

25 Januari 2024

Isu Gibran Diduga Pakai Alat Bantu saat Debat Kembali Mencuat, Apa Kata TKN?

Warganet menduga Gibran menggunakan alat bantu dengar saat debat cawapres. TKN Prabowo-Gibran bilang begini.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Mulai Proses Laporan Terhadap Roy Suryo yang Curigai 3 Mic Gibran Saat Debat Cawapres

10 Januari 2024

Bareskrim Mulai Proses Laporan Terhadap Roy Suryo yang Curigai 3 Mic Gibran Saat Debat Cawapres

Bareskrim Polri telah meminta keterangan dari 4 saksi ahli untuk mulai memproses laporan terhadap Roy Suryo. Bermula dari 3 mic Gibran saat debat.

Baca Selengkapnya

Bakal Gunakan 1 Mikrofon di Debat Capres Ketiga, Ini Kilas Balik Polemik 3 Mikrofon

4 Januari 2024

Bakal Gunakan 1 Mikrofon di Debat Capres Ketiga, Ini Kilas Balik Polemik 3 Mikrofon

Penggunaan tiga mikrofon di debat cawapres pada 22 Desember lalu menuai polemik. KPU memutuskan menggunakan mik tunggal dalam debat capres ketiga.

Baca Selengkapnya

Isi Garasi Roy Suryo yang Tuduh Gibran Pakai 3 Mic, Punya 35 Unit Mercy

4 Januari 2024

Isi Garasi Roy Suryo yang Tuduh Gibran Pakai 3 Mic, Punya 35 Unit Mercy

Roy Suryo dilaporkan ke Mabes Polri usai menduga Gibran Rakabuming Raka menggunakan tiga mikrofon saat Debat Cawapres. Berikut isi garasi dia:

Baca Selengkapnya