Video Asusila Kiai Beredar, Warga Puncak Heboh

Reporter

Jumat, 14 Maret 2014 08:18 WIB

Sxc.hu

TEMPO.CO, Bogor - Masyarakat yang tinggal di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, dalam sepekan terakhir dihebohkan oleh beredarnya video asusila yang diperankan oleh seorang lelaki dan dua perempuan. Sebab, pemeran laki-laki mirip dengan SS, Ketua Paguyuban Mubaligh Bogor sekaligus Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Ikhsan, Desa Jogjogan, Cisarua. Ia juga Ketua Badan Amil Zakat daerah Kabupaten Bogor dan Ketua Komisi Hubungan Internasional Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Bogor.

“Kami meminta polisi menyelidiki kasus ini hingga tuntas,” kata Ketua Majelis Ulama Indonesia Kecamatan Cisarua, Rahmatulah, Kamis, 13 Maret 2014. Jika lelaki itu memang SS, dia meminta polisi memberikan hukuman yang setimpal. Begitu juga dengan pemeran perempuan yang diduga adalah guru di lembaga Pendidikan Anak Usia Dini berinisial P dan R.

Video mesum yang beredar itu berdurasi 6 menit 36 detik. Pemeran laki-laki melakukan adegan persetubuhan secara bergantian dengan dua perempuan itu. Seluruh adegan berlangsung di sebuah kamar dan diduga direkam menggunakan kamera telepon seluler.

SS tidak bisa diminta konfirmasinya soal video itu. Dia tidak ada di rumahnya yang berada di Jalan Raya Puncak, Tugu Utara, Cisarua. Menurut warga setempat, SS tidak kelihatan sejak sepekan terakhir.

Kepala Kepolisian Resor Bogor Ajun Komisaris Besar Sonny Mulvianto mengatakan polisi belum bisa meminta keterangan dari SS karena lelaki itu sudah menghilang. "Kami masih menyelidiki dan mengumpulkan bukti-bukti. Kasus ini akan kami usut," katanya.

MUI Kabupaten Bogor menyatakan SS sudah tidak aktif lagi sebagai pengurus. "Yang bersangkutan sudah nonaktif sejak Desember 2011," kata Ketua Umum MUI Kabupaten Bogor Ahmad Mukri Aji.

SIDIK PERMANA




Terpopuler:
Gadis 16 Tahun Dibunuh, Tragedi Ade Sara II?
8 Hal Membingungkan Soal Pesawat Malaysia Airlines
Ericsson dan Philips Tawarkan Penerangan Jalan Terkoneksi













Advertising
Advertising

Berita terkait

YKMI: Ramadan Momentum Kuatkan Aksi Boikot Produk Israel dan yang Terafiliasi

47 hari lalu

YKMI: Ramadan Momentum Kuatkan Aksi Boikot Produk Israel dan yang Terafiliasi

Fatwa MUI menyatakan wajib hukumnya bagi umat Islam membantu perjuangan kemerdekaan Palestina, termasuk lewat donasi, zakat, infak atau sedekah

Baca Selengkapnya

Fatwa MUI Boikot Produk Israel Berlaku hingga Palestina Merdeka

47 hari lalu

Fatwa MUI Boikot Produk Israel Berlaku hingga Palestina Merdeka

Boikot bisa memperlemah kekuatan ekonomi Israel supaya berhenti menyerang Palestina.

Baca Selengkapnya

Bamsoet: MPR dan MUI Siap Gelar Sosialisi Empat Pilar MPR

2 Februari 2023

Bamsoet: MPR dan MUI Siap Gelar Sosialisi Empat Pilar MPR

Sosialisasi itu akan mengangkat tema seputar peran organisasi keagamaan dalam menjaga kerukunan dan kondusivitas bangsa.

Baca Selengkapnya

Ulama MUI Kabupaten Bogor Tampilkan Islam Moderat, Jabar: Enggak Mungkin Radikal

18 Desember 2022

Ulama MUI Kabupaten Bogor Tampilkan Islam Moderat, Jabar: Enggak Mungkin Radikal

MUI Kabupaten Bogor konsisten menjalankan program Pendidikan Kader Ulama.

Baca Selengkapnya

Anggota DPRD Sebut Anies Baswedan Istimewakan MUI DKI & Tudingan Mark Up Cat Jalur Sepeda Era Anies Jadi Top 3 Metro

21 November 2022

Anggota DPRD Sebut Anies Baswedan Istimewakan MUI DKI & Tudingan Mark Up Cat Jalur Sepeda Era Anies Jadi Top 3 Metro

Berita seputar protes anggota DPRD DKI terhadap besarnya dana hibah Majelis Ulama Indonesia atau MUI DKI Jakarta jadi pemuncak Top 3 Metro.

Baca Selengkapnya

63 Ormas Islam Deklarasi Al Mitsaq Al-Ukhuwah di Milad MUI, Antisipasi Pemilu 2024

27 Juli 2022

63 Ormas Islam Deklarasi Al Mitsaq Al-Ukhuwah di Milad MUI, Antisipasi Pemilu 2024

Sebanyak 63 ormas Islam mendeklarasikan Al Mitsaq Al-Ukhuwah atau Kesepakatan Persaudaraan dalam salah satu rangkaian acara Milad ke-47 MUI.

Baca Selengkapnya

Buya Hamka: Sastrawan sekaligus Ketua MUI Pertama

25 Juli 2022

Buya Hamka: Sastrawan sekaligus Ketua MUI Pertama

Buya Hamka memiliki nama panjang Haji Abdul Malik Karim Amrullah. Buya adalah panggilan khas untuk orang Minangkabau.

Baca Selengkapnya

MUI Lebak: Belum Ditemukan Aktivitas Khilafatul Muslimin

8 Juni 2022

MUI Lebak: Belum Ditemukan Aktivitas Khilafatul Muslimin

MUI Kabupaten Lebak, Banten, meminta polisi menindak tegas Khilafatul Muslimin jika bertentangan dengan Pancasila

Baca Selengkapnya

Mengenang Buya Syafii Maarif, Anwar Abbas: Orang Memberinya Gelar Bapak Bangsa

27 Mei 2022

Mengenang Buya Syafii Maarif, Anwar Abbas: Orang Memberinya Gelar Bapak Bangsa

Anwar Abbas menilai Syafii Maarif layak mendapatkan gelar Bapak Bangsa.

Baca Selengkapnya

MUI Pantau Tayangan TV Saat Ramadan

7 April 2022

MUI Pantau Tayangan TV Saat Ramadan

MUI akan memantau seluruh tayangan dan memberikan catatan bagi mereka yang tidak menunjukkan pesan pencerahan.

Baca Selengkapnya