Warga Jepang Paling Banyak Ikut Jakarta Marathon

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Minggu, 26 Oktober 2014 06:43 WIB

Peserta lomba lari Marathon berlari melintasi kawasan Jl. Merdeka Barat pada acara Mandiri Jakarta Marathon 2014, Jakarta Pusat, Minggu, 26 Oktober 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 976 pelari asal mancanegara akan meramaikan Jakarta Marathon 2014 yang digelar hari ini, Ahad, 26 Oktober 2014. Mereka berasal dari 47 negara. "Paling banyak dari Jepang, sampai 400 orang pendaftar," kata Ketua Jakarta Marathon Sapta Nirwandar, Sabtu, 25 Oktober 2014.

Jakarta Marathon tahun ini merupakan acara lomba lari terbesar di Indonesia yang digelar untuk kedua kalinya. Lomba akan dimulai di Monas dan melewati rute seperti Kota Tua, Gereja Katedral, kawasan Sudirman dan Kuningan, Pancoran, Senayan, dan berakhir di Monas. Jarak total lomba lari ini mencapai 42,195 kilometer.

Selain diikuti peserta biasa, lomba ini juga akan diikuti lima pelari nasional, yakni Agus Pragoyo, Hendro, Atjong Tio, Mery Paijo, dan Erni Ulatningsih. Sedangkan pelari internasional yang ikut berlomba adalah Philemon Kipchilat dan Hillary Khipchirchir Kimaiyo asal Kenya.

Adapun peserta dari negara lain berasal dari Malaysia, Australia, Cina, Hong Kong, Taiwan, Inggris, Amerika Serikat, India, Filipina, dan Singapura. Total hadiah yang diperebutkan untuk lima kategori lomba mencapai Rp 2,4 miliar.

"Kami memang gencar mempromosikan Jakarta Marathon ke luar negeri," kata Sapta. Pada Februari lalu, mereka membuka stan dalam acara Tokyo Marathon 2014. "Target kami, Jakarta bisa setara dengan kota besar dunia lainnya dalam mengadakan acara lomba maraton."

Rute yang digunakan dalam lomba ini sudah disertifikasi oleh Federasi Maraton dan Federasi Atletik Internasional. "Tim penilai mengatakan rute lombanya bagus dan sangat layak disandingkan dengan rute lomba serupa di negara lain."

PRAGA UTAMA

Topik terhangat:
Pelantikan Jokowi | Koalisi Jokowi-JK | Kabinet Jokowi | Pilkada oleh DPRD

Berita terpopuler lainnya:
3 Calon Ini Lantang Menolak Jadi Menteri Jokowi
Presiden Jokowi dan Istananya yang Tak Ramah
Ini Jejak 8 Calon Baru untuk Kabinet Jokowi
Tersangka Suap Ceramahi Jokowi Soal Izin KPK

Berita terkait

Perkiraan Cuaca BMKG: Hujan dan Petir Akan Melanda Jakarta

10 Desember 2018

Perkiraan Cuaca BMKG: Hujan dan Petir Akan Melanda Jakarta

BMKG membuat perkiraan cuaca dimana hujan disertai petir dan angin kencang akan melanda Jakarta.

Baca Selengkapnya

Korban Crane Ambruk di Kemayoran Jadi Pengungsi Sementara

7 Desember 2018

Korban Crane Ambruk di Kemayoran Jadi Pengungsi Sementara

Operator crane ambruk menyewa sebuah rumah untuk ditempati keluarga Husin yang rumahnya rusak tertimpa crane.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buat Aturan Baru, Tim Pembebasan Lahan Dapat Honor

5 Desember 2018

Anies Baswedan Buat Aturan Baru, Tim Pembebasan Lahan Dapat Honor

Pergub 127 yang diteken Gubernur Anies Baswedan diharapkan mampu mempercepat program pembebasan lahan yang selama ini tersendat.

Baca Selengkapnya

Bos Sarana Jaya Ingin Sulap Tanah Abang Seperti SCBD 8 Tahun Lagi

23 Oktober 2018

Bos Sarana Jaya Ingin Sulap Tanah Abang Seperti SCBD 8 Tahun Lagi

Desain penataan Tanah Abang menjadi seperti kawasan SCBD Jakarta, masih digarap dan ditargetkan selesai tahun ini

Baca Selengkapnya

DKI Bantah Gunungan Sampah Muara Baru Imbas Konflik dengan Bekasi

22 Oktober 2018

DKI Bantah Gunungan Sampah Muara Baru Imbas Konflik dengan Bekasi

Dinas LH menjelaskan tumpukan sampah karena truk di Jakarta Utara sedang perawatan oleh agen tunggal pemegang merek (ATPM).

Baca Selengkapnya

Dinas LH: DKI Tetap Butuh Bantargebang Meski ITF Sunter Dibangun

22 Oktober 2018

Dinas LH: DKI Tetap Butuh Bantargebang Meski ITF Sunter Dibangun

ITF Sunter hanya mengelola 2.200 ton sampah per hari dan 10 % residu harus dibuang ke Bantargebang.

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Dukung Rencana DKI Stop Eksploitasi Air Tanah

16 Oktober 2018

Koalisi Masyarakat Dukung Rencana DKI Stop Eksploitasi Air Tanah

Penghentian eksploitasi air tanah, kata Koalisi Masyarakat, bisa menekan penurunan permukaan tanah di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya

Pemerintah DKI Susun Aturan Penghentian Eksploitasi Air Tanah

16 Oktober 2018

Pemerintah DKI Susun Aturan Penghentian Eksploitasi Air Tanah

DKI mengusulkan anggaran Rp 1,2 triliun untuk perluasan jaringan pipa air bersih menekan eksploitasi air tanah.

Baca Selengkapnya

Rekayasa Lalu Lintas, Jalan Wahid Hasyim Bakal Satu Arah

1 Oktober 2018

Rekayasa Lalu Lintas, Jalan Wahid Hasyim Bakal Satu Arah

Uji coba rekayasa lalu lintas dilakukan pada 8 Oktober hingga 23 Oktober nanti.

Baca Selengkapnya

Siap-siap Musim Hujan, 129 Kelurahan di DKI yang Terancam Banjir

13 September 2018

Siap-siap Musim Hujan, 129 Kelurahan di DKI yang Terancam Banjir

Balai Besar menjelaskan, wilayah yang berpotensi terendam banjir di Jakarta berada di daerah aliran sungai yang belum dinormalisasi.

Baca Selengkapnya