Crane Terbalik di Tol Cikampek, Jalur Arteri Macet Total

Kamis, 16 November 2017 15:59 WIB

Petugas PT Jasa Marga dan dengan PT Adhi Karya "memutilasi" crane yang jumpalik ketika mengangkat kerangka VMS di KM 15 ruas Tol Jakarta-Cikampek mengarah ke Cikampek, Bekasi, Kamis (16/11/2017). Akibat musibah tersebut, kemacetan arus lalu lintas di sana makin parah. Tempo/Adi Warsono

TEMPO.CO, Bekasi - Crane proyek Jasa Marga yang jatuh di ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek kilometer 15 A membuat ruas jalan arteri di wilayah Kota Bekasi, Jawa Barat macet parah. Pengguna jalan tol yang memilih jalur alternatif untuk melanjutkan perjalanan memadati jalan arteri.

Berdasarkan pengamatan Tempo, kemacetan parah terjadi di sepanjang Jalan Raya Kalimalang. Pengguna jalan tol dari Jakarta banyak memilih keluar dari Tol Jatibening, dan Kalimalang menuju jalur arteri.

Jalan raya yang biasanya didominasi sepeda motor tersebut kini pemandangannya tampak berbeda. Pukul 14.00 WIB, banyak bus antar kota antar provinsi masuk ke jalur tersebut. Bahkan, tampak pula truk besar di Jalan Cut Mutia menuju ke Tambun.

Baca: Crane Ambruk di KM 15: Ruas Tol Cawang-Bekasi Barat Masih Macet

Untuk mengurangi kepadatan di jalan Kalimalang, polisi mengalihkan arus lalu lintas di simpang Unisma menuju ke Jalan Cut Mutia mengarah ke Jalan Diponegoro, Tambun Selatan. "Beban jalan hari ini bertambah karena ada gangguan di tol," kata Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Johan Budi, Kamis, 16 November 2017.

Crane PT Jasa Marga seberat 50 ton terbalik ketika mengangat kerangka VMS (Variable Message Sign) di KM 15 A Tol Jakarta-Cikampek. Diduga penyebab alat berat itu terbalik karena kehilangan daya angkat ketika mengangkat beban seberat 6 ton tersebut. Hasil penyelidikan sementara diduga crane terguling karena mechanical error.

Advertising
Advertising

Baik crane maupun operator crane telah memiliki izin. Operator mengantongi surat izin operasi (SIO), sedangkan crane juga memiliki surat izin laik operasi (SILO). Namun, untuk memastikan, kini pihak berwenang sedang melakukan investigasi kasus crane terbalik di jalan tol Cikampek.

KOREKSI: Naskah berita ini sudah diubah pada Kamis, 16 November 2017, untuk meralat kekeliruan penulisan proyek Jasa Marga. Redaksi mohon maaf atas kesalahan ini. Terimakasih

Berita terkait

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

3 jam lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

1 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

3 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

4 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

5 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

6 hari lalu

Disuntik PMN Rp 18,6 Triliun, PT Hutama Karya Lanjutkan Proyek Tol Trans Sumatera

PT Hutama Karya (Persero) kembali mendapatkan dana segar melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk proyek Jalan Tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

6 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya

10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

8 hari lalu

10 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Mencapai 48.000 Kilometer

Berikut ini deretan jalan raya terpanjang di dunia, ada yang membentang hingga puluhan ribu kilometer. Adakah di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Tol Yogya-Solo Kembali Ditutup Pasca Libur Lebaran, Berapa Total Kendaraan yang Melintas ?

11 hari lalu

Tol Yogya-Solo Kembali Ditutup Pasca Libur Lebaran, Berapa Total Kendaraan yang Melintas ?

Akses keluar yang menjadi favorit pengguna Jalan Tol Yogya-Solo adalah arah Ngawen sebanyak total 40.965 kendaraan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

11 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Jalan Tol Palembang - Betung Ditarget Rampung 2025, Rupiah Makin Keok

Kementerian PUPR menargetkan Jalan Tol Palembang - Betung selesai pada 2025. Untuk itu butuh tambahan tim percepatan.

Baca Selengkapnya