Heboh Selebaran Intoleransi di Rajeg, Kepala Desa: Sudah Dicabut

Kamis, 7 Desember 2017 18:15 WIB

Intoleransi dalam Berkeyakinan Meningkat

TEMPO.CO,Tangerang - Selebaran intoleransi yang mengatur ibadah bagi warga non muslim di Perumahan Bumi Anugerah Sejahtera Desa Rajeg, Kabupaten Tangerang, menjadi viral di media sosial. Selain dilarang mengalihfungsikan rumah sebagai tempat ibadah, selebaran itu juga tidak memperbolehkan warga non muslim mengundang tamu di luar perumahan, serta membawa pemuka agama.

Dalam selebaran yang ditandatangani enam ketua RT, ketua RW dan Kepala Desa Rajeg itu juga meminta jenazah agar dikebumikan dalam waktu 1x 24 jam. Selebaran yang viral di jejaring dunia maya itu juga meminta agar warga memberitahu pengurus RT atau RW tiga hari sebelum menggelar kegiatan.

Selebaran yang mencantumkan lambang Pemerintah Kabupaten Tangerang pada pojok kiri itu lalu ditandatangani Ketua RT 01 Rakhmat, Ketua RT 02 Slamet Purnomo, Ketua RT 03 Nur Wahid, Ketua RT 04 Yuki Nasuki, Ketua RT 05 Erwin Rahadi dan Ketua RT 06 Habibullah serta Ketua RW 06 sekaligus Kepala Desa Rajeg, Yanto Firmansyah.

Saat dihubungi Tempo, Yanto Firmansyah membenarkan aturan itu dibuat internal warga. "Sekarang sudah dicabut, itu aturan internal. Saya juga turut tanda tangan," kata Yanto, Kamis 7 Desember 2017.

Menurut Yanto, pada Kamis siang digelar rapat di balai desa Rajeg yang dihadiri Kapolres Kota Tangerang, ada lebih 20-an warga berkumpul. "Intinya aturan itu tidak berlaku lagi, tolong ya diinfokan bahwa aturan itu sepihak. Saya juga tidak tahu sampai ramai di media sosial," kata Yanto.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar secara terpisah menanggapi selebaran intoleransi itu dengan hati-hati. Melalui pesan WhatsApp kepada Tempo, Zaki menulis," Tunggu hasil klarifikasi ya karena Pemkab tidak pernah menyarankan hal seperti itu. Ya sabar dulu agar infonya tidak menyesatkan nanti."

Advertising
Advertising

Berita terkait

Indonesia Angkat Isu Literasi Keagamaan Lintas Budaya di Sidang Dewan HAM PBB

43 hari lalu

Indonesia Angkat Isu Literasi Keagamaan Lintas Budaya di Sidang Dewan HAM PBB

Isu tersebut dinggap penting diangkat di sidang Dewan HAM PBB untuk mengatasi segala bentuk intoleransi dan prasangka beragama di dunia.

Baca Selengkapnya

Bedakan Alergi dan Intoleransi Makanan pada Anak agar Tak Kurang Gizi

24 Januari 2024

Bedakan Alergi dan Intoleransi Makanan pada Anak agar Tak Kurang Gizi

Para ibu diminta tak menyamakan alergi dan intoleransi pada anak karena meski mirip, keduanya berbeda, agar anak tidak kurang gizi.

Baca Selengkapnya

Catatan Akhir Tahun 2023, P2G Minta Kemendikbud Segera Atasi Tiga Dosa Pendidikan

1 Januari 2024

Catatan Akhir Tahun 2023, P2G Minta Kemendikbud Segera Atasi Tiga Dosa Pendidikan

Ada tiga dosa pendidikan yang perlu segera ditangani dan dituntaskan oleh Kemendikbud.

Baca Selengkapnya

Asal-usul Hari Toleransi Internasional yang Diperingati 16 November

16 November 2023

Asal-usul Hari Toleransi Internasional yang Diperingati 16 November

Setiap 16 November diperingati sebagai Hari Toleransi Internasional.

Baca Selengkapnya

Teken MoU Kerja Sama dengan BNPT, Gibran: Tanggulangi Radikalisme, Terorisme, dan Intoleransi

20 September 2023

Teken MoU Kerja Sama dengan BNPT, Gibran: Tanggulangi Radikalisme, Terorisme, dan Intoleransi

Gibran mengemukakan Pemerintah Kota Solo memang sangat serius dalam penanggulangan masalah intoleransi dan radikalisme.

Baca Selengkapnya

Grace Natalie PSI Bertemu Gibran, Bahas Pilkada hingga soal Intoleransi

21 Juli 2023

Grace Natalie PSI Bertemu Gibran, Bahas Pilkada hingga soal Intoleransi

Grace Natalie mengemukakan pembicaraannya dengan Gibran dilaukan dengan santai sambil makan risol, roti dan ngeteh.

Baca Selengkapnya

Swatch Gugat Malaysia atas Penyitaan Arloji Edisi Peringatan LGBT

17 Juli 2023

Swatch Gugat Malaysia atas Penyitaan Arloji Edisi Peringatan LGBT

Pembuat jam tangan Swatch Group Swiss menggugat Pemerintah Malaysia karena menyita jam tangan berwarna pelangi edisi khusus merayakan hak-hak LGBT

Baca Selengkapnya

Sejumlah Aksi Intoleransi Pembakaran Al-Quran, Terbaru Dilakukan Salwan Momika di Swedia

30 Juni 2023

Sejumlah Aksi Intoleransi Pembakaran Al-Quran, Terbaru Dilakukan Salwan Momika di Swedia

Seorang pria asal Irak, Salwan Momika melakukan aksi intoleransi dengan merobek dan lakukan pembakaran Al-Quran di luar masjid di Stockholm, Swedia.

Baca Selengkapnya

78 Tahun Pancasila, SETARA Institute Catat Intoleransi Remaja SMA Meningkat

1 Juni 2023

78 Tahun Pancasila, SETARA Institute Catat Intoleransi Remaja SMA Meningkat

Pancasila sering dikalahkan dalam berbagai kasus intoleransi dan secara umum pelanggaran kebebasan beragama/berkeyakinan (KBB).

Baca Selengkapnya

Setara Institute Catat Kenaikan Kasus Intoleransi Jelang Tahun Politik

24 Maret 2023

Setara Institute Catat Kenaikan Kasus Intoleransi Jelang Tahun Politik

Setara Institute mencatat terjadi kenaikan kasus intoleransi di Indonesia selama awal tahun 2023.

Baca Selengkapnya