Sidang Bom Sarinah, Demokrasi Disebut Sirik Afdal dan Kafir

Reporter

Andita Rahma

Jumat, 9 Maret 2018 16:46 WIB

Sidang lanjutan terdakwa kasus Bom Sarinah Thamrin dan Bom Kampung Melayu, Aman Abdurahman di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jumat, 2 Maret 2018. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta – Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menghadirkan pemimpin Jamaah Ansharud Daulah (JAD) Zainal Anshori sebagai saksi teror bom Sarinah dengan terdakwa Aman Abdurrahman.

Zainal menjelaskan, dalam setiap pengajian, Aman selalu menolak sistem demokrasi. Menurut Aman, sistem demokrasi adalah sirik sehingga ia memperingatkan agar Indonesia melepaskan sistem tersebut dan menggantinya ke sistem khilafah.

Baca juga: Aman Abdurrahman Didakwa Sebagai Aktor Intelektual Bom Sarinah

Pada awal sidang yang digelar Jumat, 9 Maret 2018, tim jaksa penuntut umum membacakan berita acara pemeriksaan (BAP) Zainal. Ia pun membenarkan pernyataan yang dibacakan jaksa.

"Dikupas bahwa demokrasi termasuk sirik afdal yang bisa membatalkan keislaman seseorang. Sedangkan yang masuk dalam sirik afdal itu sendiri, yaitu menyembah berhala, berdoa kepada selain Allah, berkorban kepada selain Allah, menaati hukum selain hukum Allah. Sehingga wajib bagi setiap muslim untuk melepaskan diri dari sistem sirik demokrasi ini,” demikian kesaksian Zainal dalam BAP.

Advertising
Advertising

Selain itu, kata Zainal, inti dari seri materi tauhid, baik dari buku Ustad Aman maupun tausiah dari mp3, adalah menggalakkan siriknya demokrasi dan wajibnya melepaskan diri dari sistem demokrasi.

Hal tersebut antara lain tidak terlibat dalam pesta demokrasi, seperti pemilihan umum atau pemilihan kepala daerah.

Zainal menilai orang-orang yang menjalankan dan mengikuti sistem demokrasi disebut kafir. "Mereka yang tidak menggunakan hukum Allah adalah kafir," ujarnya.

Zainal Anshori merupakan pimpinan JAD di Jawa Timur. Ia mengakui Aman, terdakwa bom Sarinah, adalah gurunya, dan mengenalnya dalam sebuah pengajian.

Berita terkait

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

2 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

4 hari lalu

BNPT Apresiasi Partisipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), berikan Sertifikat Penerapan Standar Minimum Pengamanan kepada 18 pengelola objek vital strategis dan transportasi di Jakarta.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

9 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

15 hari lalu

Remaja Penikam Uskup di Sydney Didakwa Terorisme, Terancam Penjara Seumur Hidup

Remaja laki-laki berusia 16 tahun telah didakwa melakukan pelanggaran terorisme setelah menikam uskup gereja Asyur di Sydney saat kebaktian gereja.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

16 hari lalu

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap tujuh orang diduga terafiliasi sebagai anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

19 hari lalu

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) meminta Polri mewaspadai aktifnya sel terorisme di Indonesia saat konflik Timur Tengah memanas

Baca Selengkapnya

Serangan Teror di Rusia, Kremlin: Tidak Ada Negara yang Kebal dari Terorisme

40 hari lalu

Serangan Teror di Rusia, Kremlin: Tidak Ada Negara yang Kebal dari Terorisme

Juru bicara Kremlin menepis adanya kegagalan dinas keamanan Rusia dalam mencegah penembakan di Moskow.

Baca Selengkapnya

Rusia Pertanyakan Klaim ISIS sebagai Dalang Serangan: Ini Upaya AS Lindungi Ukraina!

40 hari lalu

Rusia Pertanyakan Klaim ISIS sebagai Dalang Serangan: Ini Upaya AS Lindungi Ukraina!

Rusia menantang pernyataan Amerika Serikat bahwa ISIS menjadi dalang penembakan di sebuah gedung konser di luar Moskow yang menewaskan 137 orang

Baca Selengkapnya

Beredar Video Interogasi Brutal Empat Pria Tersangka Serangan Moskow

40 hari lalu

Beredar Video Interogasi Brutal Empat Pria Tersangka Serangan Moskow

Video interogasi brutal empat tersangka serangan Moskow yang belum terverifikasi beredar luas, salah satu tersangka ada yang menggunakan kursi roda.

Baca Selengkapnya