Fahri Hamzah Minta Sohibul Iman Tidak Seret Kader PKS Lain

Kamis, 22 Maret 2018 13:21 WIB

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Fahri Hamzah, saat ditemui di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, 20 Maret 2018. Tempo/Hendartyo Hanggi

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Fahri Hamzah meminta Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman menghadapi kasus dugaan pencemaran nama baik seorang diri. Fahri mengingatkan rekan sejawatnya tersebut agar tidak sesekali melibatkan kader lain di partai mereka.

"Ini soal MSI (Mohamad Sohibul Iman), bukan PKS," katanya di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu, 21 Maret 2018. "Saya mohon Pak MSI enggak usah melakukan manuver, kasihan kader."

Fahri Hamzah kembali diperiksa penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Fahri dimintai keterangan terkait dengan laporannya terhadap Sohibul Iman pada 8 Maret 2018. Laporan berawal dari kejadian pada 1 Maret 2018. Saat itu, Sohibul yang menjadi narasumber pada sebuah acara di salah satu televisi swasta menyebut Fahri telah membangkang dari partainya sendiri, PKS.

Baca: Fahri Hamzah Siapkan Dua Saksi Buktikan Sohibul Iman Memfitnah

Fahri Hamzah menilai Sohibul Iman melanggar Pasal 310 dan 311 juncto Pasal 45 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik atau UU ITE dengan ancaman hukuman maksimal 4 tahun penjara. Barang bukti yang diserahkan antara lain cakram padat, USB, dan sejumlah dokumen lain.

Lebih dari seminggu sejak laporan, Fahri Hamzah menganggap tidak ada sama sekali niat dari Sohibul untuk menyelesaikan masalah dengan cara baik-baik. Sohibul, ucap dia, justru melakukan manuver, seperti melarang kader PKS bertemu dengannya.

"Sebab, kalau ketemu saya, akan terpengaruh, kata dia (Sohibul)," ujar Fahri Hamzah.

Baca: Fahri Hamzah Berharap Sohibul Iman Cepat Jadi Tersangka

Advertising
Advertising

Fahri Hamzah juga sesumbar bahwa ia akan tetap membantu memenangkan PKS dalam pemilu legislatif mendatang. Kemenangan akan sulit jika Sohibul tetap mengisi jabatan sebagai pemimpin partai. "Kami ingin menang, tapi bawa beban berat banget," tuturnya.

Meski hubungannya dengan Fahri Hamzah terus memanas, Sohibul Iman ternyata masih tidak ingin berkomentar banyak. "Tidak ada yang perlu ditanggapi," kata Sohibul lewat pesan pendek pada Tempo, Rabu.

Berita terkait

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

27 menit lalu

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

Politikus Gerindra mengatakan belum ada komunikasi langsung dari PKS untuk bergabung dengan koalisi Prabowo.

Baca Selengkapnya

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

9 jam lalu

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Gerindra mengatakan Gelora tak tolak PKS gabung ke pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

18 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai PKS Cenderung Jadi Partai di Luar Pemerintahan

1 hari lalu

Pengamat Nilai PKS Cenderung Jadi Partai di Luar Pemerintahan

PKS diprediksi bakal menjadi partai di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

1 hari lalu

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

Nasdem Sulsel menyatakan komunikasi politik tetap terbuka dengan partai lain guna menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

1 hari lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

2 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

2 hari lalu

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

Bursa calon gubernur Daerah Khusus Jakarta dari PKS mulai ramai. Salah satunya Ketua DPW PKS Jakarta Khoirudin.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

2 hari lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

2 hari lalu

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

Koordinator Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri, mengatakan sikap politik PKS jadi koalisi atau oposisi akan diumumkan jika sudah diputuskan Majelis Syuro.

Baca Selengkapnya