Sandiaga Uno Resmikan Gerai Tani OK OCE, Di Bawah Harga Pasar

Selasa, 7 Agustus 2018 15:39 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat meresmikan Gerai Tani OK OCE di Pusat Pelatihan Pertanian, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Selasa, 7 Agustus 2018. TEMPO/Adam Prireza

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meresmikan Gerai Tani One Kecamatan, One Center of Enterpreneurship (OK OCE), hari ini. Gerai Tani ini berlokasi di Pusat Pelatihan Pertanian, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Baca: Kata Sandiaga Uno Soal Omzet Food Station Tjipinang Tembus Rp 1 T

“Ini langkah konkret untuk menghadirkan keberpihakan kita kepada masyarakat,” ujar Sandiaga di Pusat Pelatihan Pertanian, hari ini, Selasa, 7 Agustus 2018.

Gerai Tani tersebut, kata Sandi, menjual berbagai macam bahan pokok dengan harga jauh di bawah harga pasar.

Misalnya, telur ayam dijual seharga Rp 21 ribu per kilogram (kg), minyak goreng Rp 17.900 per 1,8 liter, beras Rp 8.500 per kg, bawang putih Rp 10 ribu per kg, serta tepung terigu Rp 7.500 per kilogram.

Selain itu, ada juga daging ayam seharga Rp 8 ribu per kg, daging sapi Rp 35 ribu, serta ikan kembung Rp 13 ribu per kg. Gerai Tani juga menjual produk wirausaha program OK OCE.

“Kami juga memberikan pelayanan kepada penerima Kartu Jakarta Pintar. Ini dua masalah sekaligus kami pecahkan, yaitu harga terjangkau dan barang berkualitas serta membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat,” kata Sandiaga.

Baca: Sandiaga Uno Kecam KASN Stop Surat Pensiun Pejabat yang Dicopot

Advertising
Advertising

Dengan kemampuan melayani pemegang KJP, Sandiaga mengatakan masyarakat tidak perlu lagi mengantre di satu titik seperti di Jakgrosir maupun Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA). Soalnya, dengan adanya gerai tani, ia menganggap distribusi bahan pangan murah lebih merata.

Sandiaga menyebut Gerai Tani OK OCE bisa menekan harga karena bekerja sama langsung dengan BUMD Provinsi DKI Jakarta, Food Station Tjipinang Jaya.

Peresmian Gerai Tani OK OCE hari ini merupakan yang kedua. Sebelumnya, gerai serupa telah dibuka di daerah Ragunan, Jakarta Selatan pada 20 Juli 2018 lalu.

Sandiaga mengatakan Pemerintah Provinsi DKI berencana membangun sebanyak 20 Gerai Tani yang tersebar di lima wilayah Jakarta.

Gerai Tani yang selanjutnya akan dibangun, kata Sandiaga, akan dibangun di wilayah Jakarta Barat. "Outlet pointnya akan kami tambah terus," kata Sandiaga Uno.

Berita terkait

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

16 jam lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

2 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

2 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

3 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

3 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

4 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

5 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

7 hari lalu

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

Sandiaga Uno menegaskan aspek keamanan dalam berwisata harus diutamakan, agar kecelakaan di kawasan wisata tidak kembali terulang

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

7 hari lalu

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

Sengketa Pilpres 2024 tengah dibacakan MK. Pada PHPU 2019, putusan MK menolak seluruh permohonan Prabowo - Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya