Idul Adha, Pemkot Depok Periksa 29 Ribu Hewan Kurban di 400 Lapak

Senin, 20 Agustus 2018 11:52 WIB

Ilustrasi hewan kurban. ANTARA/Anis Efizudin

TEMPO.CO, Depok - Menjelang Idul Adha, Pemerintah Kota Depok melakukan pengawasan dan pemantauan kesehatan hewan kurban di 434 lapak penjualan.

Baca: Anies Baswedan Dukung Kebijakan Ahok Soal Hewan Kurban

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Peternakan (DKPPP) Kota Depok, Dede Zuraida menargetkan pemeriksaan kesehatan hewan kurban kesehatan sebanyak 29.403 ekor. Pengawasan dan pemantauan dilakukan di 434 lapak hewan kurban.

"Lokasi tersebar di 11 kecamatan," kata Dede kepada Tempo, Senin, 20 Agustus 2018.

Menurut Dede, pemeriksaan kesehatan hewan kurban akan dilakukan di lokasi pemotongan. Untuk di Depok terdapat sekitar 400 titik pemotongan hewan kurban. “Pemeriksaan hewan kurban pada hari Idul Adha ditargetkan 11.355 ekor” ujar dia.

Pemkot Depok, kata Dede telah menyiapkan sekitar 5 Ribu surat keterangan kesehatan hewan (SKHH). Tanda sehat juga disediakan 8 Ribu untuk hewan kurban. "Sekitar 550 tanda pemeriksaan lapak juga ikut dipersiapkan sebagai perlengkapan," paparnya.

Pemilik lapak hewan kurban di kawan Grand Depok City Rohman mengatakan bahwa berupaya menjaga kondisi kebersihan dan kualitas dari pakan hewan kurbannya. Sudah belajar dari tahun lalu mengenai kesehatan hewan.

“Kalau tahun sebelumnya yang paling gampang sakit itu kambing yang sering kena mencret” ujar dia.

Baca: 303 Hewan Kurban Tiba di Tanjung Priok untuk Penduduk Miskin DKI

Menurut Rohman kondisi kandang untuk hewan kurban terus diperbaiki. Apalagi ini sudah memasuki tahun ketiga berjualan hewan kurban di sini.

“Jadi untuk kebersihan itu dijaga banget biar hewan tidak gampang sakit kalau kambing itu makanan harus digantung tidak boleh di tanah” ungkap dia.

Pemeriksaan kesehatan hewan kurban, kata Rohman, setiap tahun pasti dilakukan oleh Pemkot Depok. Jadi petugas kesehatan hewan dari DKPPP yang mendatangi lapak jualan. “Paling H-10 atau mendekati hari pemotongan sudah dilakukan pemeriksaan” tutur dia.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

8 jam lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

19 jam lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

1 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

1 hari lalu

Penemuan Mayat di Kosan Depok, Kepala Tertutup Bantal di Atas Kloset

Polisi telah mengamankan TKP, mencari dan menggali informasi penemuan mayat tersebut.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

1 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

2 hari lalu

Pencurian Kambing Modus Sisakan Jeroan di Kandang Terjadi Lagi di Depok, 17 Ekor Kambing Hilang Sekaligus

Pemilik heran karena tidak mendengar pencurian kambing itu terjadi, padahal dia dan warga lain nongkrong usai nobar timnas U-23 hingga pukul 02.00.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

2 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

2 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

4 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Ribuan Warga Penuhi Lapangan Balai Kota Depok Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 hari lalu

Ribuan Warga Penuhi Lapangan Balai Kota Depok Nobar Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

Ribuan warga Depok memenuhi Lapangan Balai Kota Depok untuk nobar semi final Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia Vs Uzbekistan.

Baca Selengkapnya