Isu Pemerasan Modus Narkoba, Polisi: Kami Tetap Antisipasi

Editor

Ali Anwar

Sabtu, 15 September 2018 21:26 WIB

Ilustrasi penjahat narkoba. TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kepolisian Resor Jakarta Selatan Komisaris Besar Indra Jafar mengatakan akan mengantisipasi pemerasan bermodus memberikan narkoba.

Baca juga: LBH Sebut Pemerasan Modus Narkoba Imbas Pasal Karet UU Narkotika

"Kita tidak tahu itu benar ada atau tidak, tapi kami tetap antisipasi," kata Indra di Polres Jakarta Selatan, Sabtu, 15 September 2018.

Menurut Indra, polisi harus mensosialisasikan ke masyarakat ihwal upaya yang dimungkinkan untuk menyalurkan barang haram itu. Dia menyebut, berbagai modus bisa dilakukan untuk mengedarkan narkoba.

Salah satunya berpura-pura menjadi anggota polisi. "Kita sosialisasikan terus, jangan sampai terjadi di kita," ujar Indra.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, viral di media sosial cerita soal pemerasan dengan modus memberikan narkoba dalam kemasan rokok. Pemerasan modus narkoba itu diduga menimpa seorang pria di Mal Daan Mogot, Kalideres, Jakarta Barat, pada 6 September 2018 pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Viral Pemerasan Modus Narkoba, Begini Cerita yang Tersebar

Bungkusan itu didapat pria tersebut setelah menolong memberi uang Rp 100 ribu kepada seorang perempuan muda yang mengiba kepadanya karena dompet tertinggal. Tiba-tiba setelahnya dia disergap beberapa orang polisi. Cerita selanjutnya adalah pria itu dipaksa mengaku dan ada kisah uang damai hingga Rp 300 juta.

Kepala Unit Reserse Kriminal Umum Polres Metro Jakarta Barat Ajun Komisaris Rulian Syauri membenarkan adanya penangkapan seperti itu. Dia merujuk pada barang bukti narkoba dalam bungkus rokok. “Tapi tidak ada sampai pemerasan seperti itu,” kata Rulian ketika dihubungi lewat telepon, Selasa malam, 11 September 2018.

Berita terkait

Amnesty International Kecam Polisi Masuk ke dalam Kampus dan Menangkap Mahasiswa di Makassar

20 menit lalu

Amnesty International Kecam Polisi Masuk ke dalam Kampus dan Menangkap Mahasiswa di Makassar

Amnesty International kecam kekerasan polisi di dua kampus di Makassar saat Hari Buruh Internasional dan Hari Pendidikan Nasional.

Baca Selengkapnya

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

1 jam lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

14 jam lalu

KPK Bilang Kasus SYL Berpotensi Meluas ke TPPU, Apa Alasannya?

Menurut KPK, keluarga SYL dapat dijerat dengan hukuman TPPU pasif jika dengan sengaja turut menikmati uang hasil kejahatan.

Baca Selengkapnya

Demo Dukung Palestina di Kampus AS Diberangus Polisi, PM Bangladesh: Sesuai Demokrasi?

15 jam lalu

Demo Dukung Palestina di Kampus AS Diberangus Polisi, PM Bangladesh: Sesuai Demokrasi?

Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina mengkritik pemerintah Amerika Serikat atas penggerebekan terhadap protes mahasiswa pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

15 jam lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

16 jam lalu

Polisi Philadelphia Tolak Permintaan Kampus UPenn untuk Serbu Demo Dukung Palestina

Kepolisian Philadelphia menolak permintaan Universitas Pennsylvania untuk membubarkan paksa perkemahan mahasiswa pendukung demo Palestina

Baca Selengkapnya

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

1 hari lalu

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

Protes mahasiswa pro-Palestina di Universitas California, Berkeley (UC Berkeley) berlangsung tanpa penangkapan oleh polisi.

Baca Selengkapnya

300 Demonstran pro-Palestina di Universitas Colombo Ditahan

1 hari lalu

300 Demonstran pro-Palestina di Universitas Colombo Ditahan

Sekitar 300 demonstran pro-Palestina di Universitas Colombia ditahan polisi setelah unjuk rasa mulai mengganggu proses belajar-mengajar.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

1 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

1 hari lalu

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

Kejati Bali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap oknum Bendesa Adat di Bali. Bendesa itu diduga melakukan pemerasan investasi.

Baca Selengkapnya