Polisi Imbau Keluarga Penumpang Lion Air JT 610 Lapor ke RS Polri

Reporter

Adam Prireza

Editor

Suseno

Senin, 29 Oktober 2018 15:31 WIB

Awak kapal Pertamina mengamati serpihan pesawat Lion Air bernomor penerbangan JT-610 rute Jakarta-Pangkal Pinang, yang jatuh di laut utara Karawang, Jawa Barat, Senin, 29 Oktober 2018. Pesawat dikabarkan hilang kontak saat berada di atas udara Tanjung Karawang, Jawa Barat. ANTARA/HO-Pertamina

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi mengimbau keluarga para penumpang pesawat Lion Air JT 610 untuk melapor ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. “Untuk diambil data antemortem,” kata juru bicara Kepolisian Daerah Metro Jaya, Komisaris Besar Prabowo Argo Yuwono, melalui pesan pendek, Senin, 29 Oktober 2018.

Baca: Pesawat Lion Air Jatuh, Keluarga Korban Datangi Crisis Center

Menurut Argo, polisi menggunakan data antemortem untuk mengidentifikasi penumpang Lion Air apabila nanti sudah ditemukan. Data-data yang dibutuhkan antara lain rekam medis, ijazah yang disertai cap sidik jari, foto terakhir, serta ciri khas atau tanda lahir anggota keluarga yang menjadi penumpang pesawat.

Lion Air JT 610 hilang kontak sekitar pukul 06.33 tadi. Pesawat tersebut berangkat dari Bandar Udara Soekarno - Hatta, Tangerang, Banten, pukul 06.20 dan dijadwalkan tiba di Bandara Pangkalpinang, Provinsi Bangka-Belitung, pukul 07.20.

Petugas bandara melaporkan kontak pertama terjadi pukul 06.33 dan kontak terakhir pukul 06.51. Namun hingga pukul 09.00 pesawat yang berangkat dari Jakarta tersebut belum tiba di Pangkalpinang.

Baca: Lion Air Pastikan Pesawat Jatuh di Tanjung Karawang

Dari 189 penumpang, 178 di antaranya penumpang dewasa, 1 anak-anak, dan 2 bayi. Berikutnya dua pilot dan lima awak kabin. Kepala Bagian Kerja Sama dan Humas Direktorat Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Sindu Rahayu menambahkan, pesawat Lion Air JT 610 terakhir tertangkap radar di koordinat 05 46.15 S - 107 07.16 E.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Erupsi Gunung Ruang Tutup Bandara Sam Ratulangi, Grup Lion Air Batalkan 27 Penerbangan

7 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang Tutup Bandara Sam Ratulangi, Grup Lion Air Batalkan 27 Penerbangan

Grup Lion Air batalkan 27 penerbangan dari dan ke Manado imbas Bandara Sam Ratulangi masih ditutup karena erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

9 hari lalu

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

Saat ini wilayah penerbangan di Bandara Sultan Babullah Ternate dalam kondisi aman dan terbebas dari pengaruh abu vulkanik bekas erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

9 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

Apakah MK akan membenarkan adanya politisasi bantuan sosial (bansos) dalam putusan sidang sengketa Pilpres 2024?

Baca Selengkapnya

Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

9 hari lalu

Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

Pembatalan penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang yang meletus sejak 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

11 hari lalu

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

Manajemen Lion Air angkat bicara terkait informasi penangkapan dua karyawan maskapai itu dalam kasus penyelundupan narkoba melalui jalur udara.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Peredaran Narkoba Melalui Jalur Udara, 2 Petugas Lion Air Terlibat

11 hari lalu

Bareskrim Ungkap Peredaran Narkoba Melalui Jalur Udara, 2 Petugas Lion Air Terlibat

Bareskrim Polri menangkap jaringan pengedar narkoba yang melintas melewati jalur udara.

Baca Selengkapnya

Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

12 hari lalu

Simak Aturan dan Batas Maksimum Bawa Bagasi ke Pesawat Lion Air Group

Setiap maskapai memiliki aturan berbeda tentang batas maksimum bagasi yang dapat dibawa oleh setiap penumpang.

Baca Selengkapnya

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

16 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Dugaan Kartel Harga Tiket Pesawat, 6 Maskapai Penuhi Panggilan KPPU

24 hari lalu

Dugaan Kartel Harga Tiket Pesawat, 6 Maskapai Penuhi Panggilan KPPU

Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) telah memanggil tujuh maskapai penerbangan terkait dugaan kartel harga tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Lonjakan Penumpang di Libur Lebaran, Dibutuhkan Minimal 329 Pesawat

30 hari lalu

Lonjakan Penumpang di Libur Lebaran, Dibutuhkan Minimal 329 Pesawat

Dibutuhkan minimal 329 pesawat untuk melayani lonjakan jumlah penumpang selama libur lebaran.

Baca Selengkapnya