Niat Mancing Malah Hanyut, Satu Orang Tewas dan Dua Masih Hilang

Minggu, 25 November 2018 15:33 WIB

Ilustrasi orang hanyut. shutterstock.com

TEMPO.CO, Bogor – Satu orang tewas dan dua orang lainnya masih hilang di aliran anak sungai Cisadane di Kampung Bojong Abuya, Desa Karehkel, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor. Ketiganya warga Teluknaga, Kabupaten Tangerang, datang ke lokasi berniat memancing ikan sebelum ditemukan hanyut.

Baca juga:
Tersangka Ketiga Pembunuhan Dufi Sembunyi di Sukabumi

Kepala Sub Bagian Humas Polres Bogor, Ajun Komisaris Ita Puspita, mengatakan ketiganya hanyut di Kali Cianten pada Sabtu pagi sekitar Pukul 10 WIB, 24 November 2018. Mereka, berdasarkan kartu identitas yang tertinggal di tepian kali, terdiri dari Edi Gunawan (40), Budi Arsanto (35), dan Tazil (35).

“Sesampainya di bibir sungai, salah satu korban atas nama Edi Gunawan terpeleset dan tercebur ke sungai,” kata Ita, Minggu 25 November 2018.

Pemandu membantu pewarta foto yang terjatuh saat berarung jeram di Sungai Cianten, Bogor, Jawa Barat, 16 Januari 2016. Sungai Cianten merupakan anak Sungai Cisadane, alirannya cukup stabil karena di atas lokasi start merupakan dam yang berfungsi untuk PLTA. TEMPO/Amston Probel

Advertising
Advertising

Melihat temannya jatuh, lanjut Ita, dua orang teman lainnya hendak menolong namun ikut terbawa arus sungai dan tenggelam. Melihat kejadian itu, dua orang warga yang sedang melintas yakni Ayus dan Rega berusaha menolong. “Namun tak berhasil,” kata Ita.

Baca juga:
Jaksa Kembalikan Berkas, Polisi Akan Periksa Lagi Ratna Sarumpaet

Selang waktu 30 menit, Rega melihat korban Edi Gunawan sudah terbawa arus sekitar 20 meteran dan tidak bernyawa. Kemudian mereka meminta bantuan warga dan kepolisian setempat. “Akhirnya korban Edi Gunawan berhasil dievakuasi. Namun korban Santo dan Tazil belum ditemukan,” kata Ita.

Hingga berita ini dibuat, pencarian terhadap Budi dan Tazil belum membuahkan hasil. Pencarian dilakukan Kepolisian, BPBD dan warga sekitar.

Berita terkait

AS: Israel Belum Sampaikan Rencana Komprehensif Soal Invasi Rafah

6 jam lalu

AS: Israel Belum Sampaikan Rencana Komprehensif Soal Invasi Rafah

Israel belum menyampaikan kepada pemerintahan Presiden Amerika Serikat Joe Biden ihwal "rencana komprehensif" untuk melakukan invasi terhadap Rafah.

Baca Selengkapnya

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

9 jam lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

9 jam lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

11 jam lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

13 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

14 jam lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

18 jam lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

1 hari lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

PBB: Kehancuran Bangunan di Gaza Terburuk Sejak PD II, Butuh Biaya Rekonstruksi Hingga US$40 Miliar

1 hari lalu

PBB: Kehancuran Bangunan di Gaza Terburuk Sejak PD II, Butuh Biaya Rekonstruksi Hingga US$40 Miliar

PBB melaporkan kehancuran perumahan di Gaza akibat serangan brutal Israel sejak 7 Oktober merupakan yang terburuk sejak Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

2 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya