Anies Panjat Pagar Balai Kota Sambut Pawai Persija Juara

Sabtu, 15 Desember 2018 13:34 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memanjat pagar Balai Kota, Jakarta Pusat, saat perayaan kemenangan Persija Jakarta di Liga 1 2018 pada Sabtu, 15 Desember 2018. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersemangat menyambut rombongan pawai Persija juara di Balai Kota, Jakarta Pusat, Sabtu 15 Desember 2018. Mengenakan kaos oranye bertulisan Persija Jakarta di bagian dada dan bergambar kepala harimau, Anies menerobos massa The Jakmania lalu memanjat pagar Balai Kota.

Baca berita sebelumnya:
Bom Asap, Flare dan Kembang Api Meriahkan Pawai Persija Juara

Di bagian pagar yang rata dan cukup tebal, Anies berdiri dan memberikan salam dua jarinya membangun rupa huruf 'J' kepada tim Persija Jakarta dan ribuan The Jakmania. Gaya Anies itu lalu mendapat tepuk tangan meriah dari masyarakat dan tim persija yang berada di atas bus pawai. "Hidup Jakmania! Hidup The Jak!" kata mereka berseru.

Di bagian bawah pagar, terlihat tiga ajudan Anies berjaga. Mengenakan pakaian batik hitam, para ajudan itu meminta para The Jakmania untuk mundur dari pagar agar Anies tidak jatuh.

Setelah sekitar 10 menit berada di atas pagar dan rombongan pawai telah masuk ke dalam Balai Kota, Anies turun dari pagar. Dibantu oleh ajudannya, Anies sukses menuruni pagar Balai Kota setinggi 1,5 meter itu.

Advertising
Advertising

Baca:
1.000 Satpol PP Kawal Pawai Persija Juara ke Balai Kota

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memanjat pagar Balai Kota, Jakarta Pusat, saat perayaan kemenangan Persija Jakarta di Liga 1 2018 pada Sabtu, 15 Desember 2018. TEMPO/M Julnis Firmansyah

Pawai Persija juara Liga 1 2018 berlangsung meriah. Meminjam bus tingkat milik Transjakarta yang berdesain khusus untuk pawai, piala Liga 1 diarak mulai dari Stadion GBK Senayan, titik lokasi Jalan Asia Afrika.

Rencana pawai ini sebelumnya sempat ditunda dua kali usai kemenangan menentukan yang diraih Persija dalam laga terakhirnya di Stadion GBK, Minggu 2 Desember.

Berita terkait

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

2 jam lalu

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

2 jam lalu

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

3 jam lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

3 jam lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

5 jam lalu

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

Anies menggelar acara ulang tahun di kediamannya, Pendopo Anies Baswedan, dengan membawa jajanan dari luar.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

9 jam lalu

Hasto PDIP Bilang Begini soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta

Nama Ahok dan Anies digadang-gadang untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Apa kata Hasto PDIP?

Baca Selengkapnya

Ahok dan Anies Digadang-gadang Maju Lagi, Demokrat Berharap Pilkada Jakarta Tidak Panas Seperti Dulu

10 jam lalu

Ahok dan Anies Digadang-gadang Maju Lagi, Demokrat Berharap Pilkada Jakarta Tidak Panas Seperti Dulu

Demokrat tidak mempermasalahkan majunya kembali Anies Baswedan maupun Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta 2024

11 jam lalu

Peluang Duet Ahok-Anies di Pilgub DKI Jakarta 2024

Nama Ahok dan Anies masuk dalam bursa calon gubernur Pilkada DKI Jakarta 2024. Bahkan keduanya disandingkan sebagai duet Ahok-Anies.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

1 hari lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

1 hari lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya