Wali Kota Jakarta Selatan: Subuh Berjemaah Tak Pakai Anggaran

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Erwin Prima

Minggu, 13 Januari 2019 06:15 WIB

Seorang peserta siswa TK menangis saat mengikuti lomba sholat berjamaah dalam rangka Lomba Keterampilan Agama tingkat Taman Kanak-Kanak se kecamatan Makasar, di Jakarta, 8 Oktober 2016. TEMPO/Imam Sukamto

Jakarta - Wali Kota Jakarta Selatan Marullah mengatakan, kegiatan subuh berjemaah di masjid bukan program resmi pemerintah yang dicanangkan tahun ini seperti program magrib mengaji.

"Kalau subuh berjamaah itu program yang tiap minggu saya lakukan," kata Marullah ketika ditemui Tempo di Masjid Nurul Huda, Jalan Kebagusan, Jakarta Selatan, Ahad, 11 Januari 2019.

Marullah mengatakan, setiap pekan, dia akan berkeliling ke masjid-masjid di Jakarta Selatan untuk ikut salat subuh berjemaah. Bahkan, menurut Marullah, masjid yang ia kunjungi kadang berada di luar Jakarta Selatan.

Marullah berujar, karena bukan program resmi, pemerintah tidak menganggarkan dana untuk subuh berjamaah. "Tidak ada APBD, kita jalan saja," kata dia.

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan memiliki anggaran khusus untuk magrib mengaji Rp 1,5 miliar untuk program magrib mengaji. Program itu akan terealisasi pada Januari 2019.

Advertising
Advertising

Pemerintah menggelontorkan dana Rp 550 ribu per pertemuan untuk masing-masing 65 kelurahan di Jakarta Selatan.

"Tiap kelurahan empat kali magrib mengaji dalam satu bulan," kata Marullah saat dihubungi Tempo, Kamis, 10 Januari 2018.

Program magrib mengaji akan dihelat selama 11 bulan. Jika dihitung, anggaran program total berjumlah Rp 1,5 miliar.

Marullah mengatakan dana tersebut masuk dalam pos program pembinaan mental dan spiritual dalam anggaran pendapatan dan belanja daerah. Sementara itu, anggaran tersebut telah dilimpahkan ke tiap-tiap kelurahan.

Program magrib mengaji bertujuan menjadikan masjid sengaja safe house, khususnya bagi remaja. Program itu dilakukan untuk menekan kenakalan remaja seperti tawuran dan penggunaan narkoba.

Simak artikel tentang Wali Kota Jakarta Selatan di kanal Metro Tempo.co.

Berita terkait

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

5 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan jalan daerah di Provinsi Gorontalo pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

5 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

5 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Senilai Rp 437 Miliar

5 hari lalu

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Senilai Rp 437 Miliar

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan bandara Panua Pohuwato, Kabupaten Pohuwato, Gorontalo, pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

Imbas Serangan Iran ke Israel, Pemerintah akan Evaluasi Anggaran Subsidi BBM 2 Bulan ke Depan

11 hari lalu

Imbas Serangan Iran ke Israel, Pemerintah akan Evaluasi Anggaran Subsidi BBM 2 Bulan ke Depan

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespons soal imbas serangan Iran ke Israel terhadap harga minyak dunia. Ia mengatakan pemerintah akan memonitor kondisi selama dua bulan ke depan sebelum membuat keputusan ihwal anggaran subsidi bahan bakar minyak atau BBM.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Sepakat Jaga Defisit Anggaran 2025 3 Persen, Apindo: Penyusunan RAPBN Mesti Displin

15 hari lalu

Pemerintah Sepakat Jaga Defisit Anggaran 2025 3 Persen, Apindo: Penyusunan RAPBN Mesti Displin

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Kamdani menanggapi soal keputusan pemerintah menjaga defisit APBN 2025 di bawah 3 persen.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Sebut Tidak Ada Perbedaan Belanja Bansos 2024 dengan Tahun sebelumnya

22 hari lalu

Sri Mulyani Sebut Tidak Ada Perbedaan Belanja Bansos 2024 dengan Tahun sebelumnya

Sri Mulyani mengatakan realisasi bansos Kemensos terbilang rendah pada periode Januari-Februari 2023.

Baca Selengkapnya

Muhadjir Effendy Sebut Anggaran Rp 496,8 Triliun untuk Perlinsos Sudah Disetujui DPR

22 hari lalu

Muhadjir Effendy Sebut Anggaran Rp 496,8 Triliun untuk Perlinsos Sudah Disetujui DPR

Muhadjir Effendy menyebut program perlinsos ditujukan untuk menurunkan tingkat kemiskinan masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya

Anggota Dewan Sebut Program Rice Cooker Gratis Kementerian ESDM Abal-abal, Harus Diaudit BPK

32 hari lalu

Anggota Dewan Sebut Program Rice Cooker Gratis Kementerian ESDM Abal-abal, Harus Diaudit BPK

Program rice cooker gratis merupakan proyek hibah untuk rumah tangga yang diatur dalam Peraturan Menteri ESDM Nomor 11 Tahun 2023.

Baca Selengkapnya

Program Rice Cooker Gratis ESDM Tersalurkan 68,5 Persen, Habiskan Duit Rp 176 Miliar

32 hari lalu

Program Rice Cooker Gratis ESDM Tersalurkan 68,5 Persen, Habiskan Duit Rp 176 Miliar

ESDM meminta maaf program hibah rice cooker gratis belum bisa memenuhi harapan.

Baca Selengkapnya