Truk Sundul JPO Sudah Dievakuasi, Tol Tangerang Berangsur Pulih

Senin, 14 Januari 2019 18:58 WIB

Petugas mengevakuasi truk yang menabrak JPO di tol Tangerang Merak Km 23, Tangerang, Senin 14 Januari 2019. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO

TEMPO.CO, Tangerang -Badan sebuah dump truk yang tersangkut di Jembatan Penyeberangan Orang atau JPO di kilometer 23 Tol Tangerang-Merak berhasil dievakuasi Senin petang ini, 14 Januari 2019. Proses pencopotan badan truk membutuhkan waktu sekitar 30 menit.

"Sekitar pukul 14.55 Wib, proses evakuasi dimulai," ujar Traffic Control Service Manager PT. Jasa Marga, Bing Purwadadi petang ini.
Baca : Skenario Jasa Marga Soal JPO di Tol Tangerang-Merak Disundul Truk

Bing mengatakan untuk proses evakuasi ini Jasa Marga menerjunkan berbagai macam alat berat dan mempertimbangkan kondisi jembatan yang telah retak.

Evakuasi badan truk, Bing menjelaskan, menggunakan alat crane Tadano, untuk menahan bobot dari jembatan itu, selanjutnya ditarik dengan komo. "Jadi jembatan itu ditahan kemudian komo itu menarik bagian bawah dari bak."

Proses penarikan badan truk ini, kata Bing membutuhkan waktu 30 menit. Bak truk ditarik sehingga posisi bak yang tadinya berdiri langsung miring, lalu diangkat dengan menggunakan crane tadano ke atas truk. Badan truk selanjutnya dibawa ke Pos PJR Bitung.

Adapun untuk JPO yang tertabrak truk itu rusak parah dan diberi garis polisi. Jembatan itu dilarang untuk dilalui sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Dengan dievakuasinya badan truk yang menggantung di lajur 2 jalan tol Tangerang-Merak sejak Senin pagi tadi, 14 Januari 2019, arus kendaraan dari arah Jakarta-Merak berangsur normal.
Simak pula :
Sundul JPO Tol, Sasis dan Kepala Truk Terpisah 600 Meter

Kemacetan panjang hingga Karang Tengah ini mulai mencair dengan dibukanya semua lajur tol tersebut. " Secara bertahap arus lalu lintas kembali normal," kata petugas PJR Bitung Inspektur Dua Budi.

Advertising
Advertising

Budi mengatakan kemacetan memang bertambah panjang karena selama proses evakuasi di JPO tersebut berlangsung, jalan tol Tangerang arah Jakarta-Merak ditutup sementara. "Sehingga kemacetan cukup panjang sampai Karang Tengah," demikian Budi.

Berita terkait

Astra Infra Catat 2,5 Juta Kendaraan Lewat Tol Tangerang - Merak hingga Puncak Mudik Lebaran

25 hari lalu

Astra Infra Catat 2,5 Juta Kendaraan Lewat Tol Tangerang - Merak hingga Puncak Mudik Lebaran

Astra Infra menyatakan sudah melakukan upaya intensif bersama kepolisian guna mengurangi kemacetan yang terjadi di ruas tol Tangerang - Merak.

Baca Selengkapnya

Arus Mudik Lebaran, Tol Tangerang-Merak Diskon 10 Persen khusus 2 April

34 hari lalu

Arus Mudik Lebaran, Tol Tangerang-Merak Diskon 10 Persen khusus 2 April

Diskon tarif 10 persen di Tol Tangerang-Merak berlaku saat periode arus mudik lebaran dan balik tanggal 2 dan 17 April.

Baca Selengkapnya

Alasan Pemprov DKI Bangun Empat JPO Berkonsep Modern di Jakarta pada Tahun Ini

26 Februari 2024

Alasan Pemprov DKI Bangun Empat JPO Berkonsep Modern di Jakarta pada Tahun Ini

Pembangunan JPO berkonsep modern jadi salah satu upaya Dinas Bina Marga berkontribusi mewujudkan visi Jakarta menuju kota global.

Baca Selengkapnya

Tol Tamer Diperkirakan Dilintasi 176.099 Kendaraan Saat Libur Panjang

9 Februari 2024

Tol Tamer Diperkirakan Dilintasi 176.099 Kendaraan Saat Libur Panjang

Tol Tangerang-Merak (Tamer) diperkirakan bakal dilintasi 17.099 kendaraan selama libur panjang Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek 2024.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek, Trafik Tol Tangerang-Merak Diprediksi Meningkat 3,2 Persen

8 Februari 2024

Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek, Trafik Tol Tangerang-Merak Diprediksi Meningkat 3,2 Persen

Astra tol Tangerang-Merak memastikan siap melayani pengguna jalan di momen libur panjang Isra Miraj dan Imlek tahun ini.

Baca Selengkapnya

Astra Infra Mencatat 4,7 Juta Kendaraan Melintas Selama Periode Libur Nataru

5 Januari 2024

Astra Infra Mencatat 4,7 Juta Kendaraan Melintas Selama Periode Libur Nataru

Astra Infra memberikan diskon tarif 10 persen pada 21 dan 28 Desember 2023, serta 3 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Trafik Tol Tangerang - Merak Mencapai Hampir 2,5 Juta Kendaraan selama Arus Libur Natal dan Tahun Baru 2024

3 Januari 2024

Trafik Tol Tangerang - Merak Mencapai Hampir 2,5 Juta Kendaraan selama Arus Libur Natal dan Tahun Baru 2024

Astra Tol Tangerang - Merak mencatat sebanyak 2.441.966 kendaraan telah melintas sejak H-7 Natal hingga tahun baru.

Baca Selengkapnya

Menjelang Tahun Baru, Hampir 2 Juta Kendaraan Melintas di Tol Tangerang-Merak

31 Desember 2023

Menjelang Tahun Baru, Hampir 2 Juta Kendaraan Melintas di Tol Tangerang-Merak

Jumlah kecelakaan lalu lintas selama periode libur Natal dan tahun baru ini lebih rendah dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Libur Natal, Lebih 1,3 Juta Kendaraan Melintas di Tol Tangerang - Merak

26 Desember 2023

Libur Natal, Lebih 1,3 Juta Kendaraan Melintas di Tol Tangerang - Merak

Astra Tol Tangerang-Merak mencatat 1,36 juta kendaraan melintas sejak H-7 sampai dengan hari H Natal, atau 18 - 25 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Mudik Natal, Tol Astra Infra Alami Lonjakan Kendaraan 6 Persen dari Tahun Lalu

26 Desember 2023

Mudik Natal, Tol Astra Infra Alami Lonjakan Kendaraan 6 Persen dari Tahun Lalu

Tercatat lebih dari 2,4 Juta kendaraan melintasi Tol Astra Infra selama arus mudik natal.

Baca Selengkapnya