Dikasihani Karena Macet, Wali Kota Bekasi: Saya Bangga

Kamis, 21 Februari 2019 15:26 WIB

Foto aerial suasana kemacetan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Bekasi, Jumat, 23 November 2018. Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Bambang Prihartono mendapat tugas dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi untuk mengatasi macet di Tol Jakarta-Cikampek. ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Bekasi - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi bangga dengan kemacetan lalu lintas di kota itu. Dia menanggapi pernyataan dari Kota Cilegon yang mengasihani kondisi di Kota Bekasi yang dinilai sudah sangat macet karena kurangnya pembangunan infrastruktur jalan.

Baca:
Kasihani Bekasi Karena Macet, Wali Kota Cilegon Dituntut Minta Maaf

Rahmat Effendi memiliki pandangan berbeda terhadap penilaian itu. "Saya bangga Kota Bekasi dianggap macet, karena kalau enggak macet enggak ada pertumbuhan ekonomi," katanya di Bekasi, Kamis 21 Februari 2019.

Dampak pertumbuhan ekonomi, kata dia, pendidikan dan kesehatan gratis dapat berjalan lancar. "Biar saja macet yang penting laju pertumbuhan ekonomi di atas rata-rata nasional," ujar Wali Kota Bekasi petahana ini.

Rahmat mengatakan, sebagian kemacetan lalu lintas di Kota Bekasi juga karena ada pembangunan proyek strategis nasional. Proyek itu bagian dari solusi mengurai kemacetan di antaranya kereta ringan atau Light Rail Transit (LRT), Tol Jakarta-Cikampek layang, Kereta Cepat Jakarta-Bandung, dan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu). "Kalau enggak macet, malah kembali ke sebelum 1999," ujar dia.

Advertising
Advertising

Baca:
Setiap Bulan, 10 Ribu Kendaraan Baru Mengaspal di Kota Bekasi

Dalam kesempatan itu, Rahmat malah memberi ucapan selamat kepada Wali Kota Cilegon Edi Ariadi yang baru saja dilantik. Edi yang membuat pernyataan terbaru tentang kemacetan di Kota Bekasi. "Mudah-mudahan Pak Edi mampu membangun, melanjutkan progres yang sudah dicanangkan oleh wali kota sebelumnya," ujar Rahmat.

Berita terkait

Mulai Bulan ini, LRT Jabodebek Tambah 28 Perjalanan di Hari kerja

1 hari lalu

Mulai Bulan ini, LRT Jabodebek Tambah 28 Perjalanan di Hari kerja

Penambahan perjalanan bakal membuat jumlah perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja mencapai 336 perjalanan setiap harinya

Baca Selengkapnya

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

4 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

5 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

6 hari lalu

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

Dirlantas Polda Metro Jaya menyatakan polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan dua mobil di Tol Cikampek itu yang membuat mobil terbakar.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

6 hari lalu

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

6 hari lalu

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat

Baca Selengkapnya

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

6 hari lalu

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

PT Jasamarga Transjawa Tol memperbaiki jalan di titik Kilometer atau KM 38 pada Ruas Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

7 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

8 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

Polda Metro dan Puspom TNI Tangkap Pengemudi Fortuner Pelat TNI Palsu yang Mengaku Adik Jenderal

20 hari lalu

Polda Metro dan Puspom TNI Tangkap Pengemudi Fortuner Pelat TNI Palsu yang Mengaku Adik Jenderal

Dari hasil pemeriksaan, Puspom TNI memastikan pengemudi Fortuner pelat TNI itu merupakan warga sipil yang bekerja sebagai pengusaha.

Baca Selengkapnya