Ditangkap Polisi, Sandy Tumiwa Menyesal Menggunakan Narkoba

Reporter

Antara

Editor

Suseno

Sabtu, 2 Maret 2019 22:07 WIB

Artis Sandy Tumiwa. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Artis Sandy Tumiwa yang kini terancam hukuman penjara empat tahun akibat penyalahgunaan narkoba mengaku menyesal telah mengonsumsi barang haram tersebut. "Menyesal," ucapnya singkat kepada awak media, Sabtu, 2 Maret 2019.

Baca: Kedapatan Gunakan Narkoba, Sandy Tumiwa Jadi Tersangka

Sandy kini harus mendekam di balik jeruji besi setelah tertangkap basah sedang mengonsumsi narkoba oleh Satnarkoba Polsek Metro Menteng, Jakarta Pusat.

Aktor sinetron itu ditangkap pada Jumat pukul 02.30 WIB bersama seorang rekannya yang berinisial MAY, 19 tahun. Saat ditanya oleh awak media mengapa dirinya mengomsumsi narkoba, Sandy mengaku sedang galau. "Saya lagi galau," ujarnya tanpa memberikan alasan mengenai apa yang membuatnya galau.

Saat ditanya apakah ada pesan yang ingin disampaikan, Sandy berpesan kepada publik untuk menjauhi narkoba. "Jauhi narkoba. Stop narkoba. Untuk masa depan," ujarnya.

Wakapolres Metro Jakarta Pusat Ajun Komisaris Besar Arie Ardian menjelaskan Sandy ditangkap dengan barang bukti sabu seberat 0,24 gram, alat hisap berupa bong, dan aluminium foil. "Menurut pengakuan, tersangka membeli setengah gram tapi sudah dikonsumsi setengahnya," kata Arie.

Baca: Sandy Tumiwa Ditangkap di Hotel Diduga Terkait Narkoba

Advertising
Advertising

Sandy Tumiwa ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan alat bukti yang disita polisi. "Sudah kita tentukan sebagai tersangka. Selain alat bukti yang ada, kita tes urin semuanya positif," katanya.

Berita terkait

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

1 jam lalu

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

Polri bakal langsung memecat anggota kepolisian yang terbukti mengkonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

1 hari lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

1 hari lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

2 hari lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

3 hari lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

4 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

4 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

4 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

6 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

6 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya