Gerindra Tak Ingin Pemilihan Wagub DKI Molor: Kampanye Bisa Sore

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 12 Maret 2019 09:06 WIB

Wakil Ketua DPRD Jakarta Muhamad Taufik saat menemui massa aksi jual saham bir di Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat, 8 Maret 2019. TEMPO/M Julnis Firmansyah

TEMPO.CO, Jakarta -Penasihat Fraksi Partai Gerindra di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Mohamad Taufik menyebut, kader partainya akan memprioritaskan hadiri rapat paripurna pemilihan wakil gubernur atau Wagub DKI ketimbang kampanye.

Taufik berujar mudah-mudahan penetapan pengganti Sandiaga Uno tak terganggu lantaran anggota dewan sibuk berkampanye.
Baca : Wagub DKI Molor, PDIP: Sibuk Kampanye Bukan Satu-satunya Faktor

"Lebih cepat, lebih bagus. Kampanye bisa sore," kata Taufik di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Senin, 11 Maret 2019.

Taufik tak menampik sibuk kampanye berpotensi membuat anggota dewan absen di rapat paripurna pemilihan wakil gubernur DKI. Namun, kemungkinan itu bergantung pada komunikasi anggota dewan. "Insyaallah enggak terganggu," ujar dia.

Adapun penetapan wagub ini diawali dengan Rapat Pimpinan Gabungan (Rapimgab) DPRD. Anggota rapat terdiri dari ketua dan wakil ketua DPRD, ketua komisi, dan ketua fraksi. Tujuan Rapimgab untuk menentukan pembentukan panitia pemilihan wagub.

Simak juga :
Ini Tahapan yang Dijalankan DPRD untuk Menetapkan Wagub DKI

Panitia ini yang bakal membuat tata tertib (tatib) dan mekanisme pemilihan wagub. Tatib dan mekanisme yang telah ditentukan kemudian dibawa ke Badan Musyawarah (Bamus) DPRD. Bamus akan menentukan waktu pemilihan wagub.

Sebelumnya, Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi menyebut pemilihan Wagub DKI berpotensi molor karena anggota dewan sibuk kampanye. Hal itu mengingat sejumlah anggota dewan maju lagi dalam pemilihan legislatif, sehingga harus melakukan kampanye. Belum lagi mereka mengampanyekan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Prabowo Tidak Mundur dari Jabatan Menhan Meskipun Masa Transisi Presiden Terpilih, Sebab...

3 jam lalu

Prabowo Tidak Mundur dari Jabatan Menhan Meskipun Masa Transisi Presiden Terpilih, Sebab...

Apa alasan Prabowo Subianto tak melepas jabatan Menhan, padahal sibuk transisi sebagai presiden terpilih?

Baca Selengkapnya

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

14 jam lalu

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

PSI menduga suara partainya dalam pemilihan legislatif DPRD Nias Selatan, Sumatera Utara berpindah ke Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Alasan PPP Cabut Gugatan soal 3.793 Suara Berpindah ke PAN dan Gerindra

1 hari lalu

Alasan PPP Cabut Gugatan soal 3.793 Suara Berpindah ke PAN dan Gerindra

PPP mencabut dalil dalam permohonan sengketa pileg soal perpindahan ribuan suara mereka ke PAN dan Gerindra. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Partai Gerindra Pangkalpinang Diserbu Pelamar Wali Kota

1 hari lalu

Partai Gerindra Pangkalpinang Diserbu Pelamar Wali Kota

Gerindra membuka pendaftaran untuk posisi wali kota.

Baca Selengkapnya

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Respons PAN hingga Nasdem Soal Jatah Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Zulhas mengatakan masyarakat tak perlu mengkhawatirkan soal jatah menteri dari partai koalisi dalam kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Gerindra Tuding KPU Gelembungkan Suara NasDem di 53 Kecamatan Jawa Barat

2 hari lalu

Gerindra Tuding KPU Gelembungkan Suara NasDem di 53 Kecamatan Jawa Barat

Partai Gerindra menuding KPU menggelembungkan suara Partai NasDem di 53 kecamatan di Majalengka dan Subang, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

PKB Klaim Tak Minta Jatah Kursi Menteri Jika Gabung Pemerintahan Prabowo

2 hari lalu

PKB Klaim Tak Minta Jatah Kursi Menteri Jika Gabung Pemerintahan Prabowo

PKB mengklaim tak minta jatah kursi menteri jika kelak bergabung dengan pemerintahan Prabowo. Soal menteri, kata PKB adalah hak prerogatif presiden.

Baca Selengkapnya

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

3 hari lalu

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

Gerindra menggugat di MK, karena perolehan suaranya di DPR RI dapil Papua Tengah menghilang.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

3 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

3 hari lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya