Siti Aisyah Pulang: Hujan Deras Batalkan Saweran Uang Receh

Selasa, 12 Maret 2019 23:52 WIB

Siti Aisyah menyenderkan kepalanya ke bahu sang ibu dalam acara serah terima Siti Aisyah dari Kementerian Luar Negeri kepada keluarga di Gedung Foyer Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Senin, 11 Maret 2019. Siti Aisyah diserahkan kepada keluarga setelah kembali ke Indonesia dan dibebaskan oleh Pengadilan Tinggi Shah Alam, Malaysia. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Serang - Terbang rebana dan lantunan shalawat Nabi Muhammad SAW ikut menyambut kedatangan Siti Aisyah, 26 tahun, di kampung halamannya di Rancasumur, Desa Sindangsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Banten, Selasa malam 12 Maret 2019.

Baca:
Tetangga Siap Sambut Kepulangan Siti Aisyah dengan Saweran

Sambutan itu berbaur dengan ramai sorot cahaya kamera para wartawan dan kerumunan massa terdiri dari ratusan orang. Saling dorong tak terhindarkan karena petugas dari kepolisian dan Paguyuban Warga Sindangsari berusaha 'melindungi' Siti Aisyah dari 'serbuan' para wartawan. Kapolres Kabupaten Serang Ajun Komisaris Besar Firman juga ada di lokasi.

Keluar dari mobil, Siti Aisyah langsung dibawa masuk rumah dua lantai milik pamannya, Indra Mutain, mantan kepala desa setempat. Belakangan keluarga menyampaikan kalau Aisyah jatuh pingsan karena kelelahan sehingga tidak ada kesempatan tanya-jawab dengan para wartawan.

Baca:
Nama Kim Jong-nam Populer di Kampung Halaman Siti Aisyah

Hingga menjelang tengah malam, kerumunan massa terdiri dari wartawan dan warga setempat masih bertahan di mulut rumah. Hujan deras disertai angin kencang sempat terjadi sehingga rencana keluarga tabur beras kuning dan saweran uang receh batal dilakukan.

Suasana kepulangan Siti Aisyah, 26, di kampung halamannya di Serang, Banten, Selasa malam 12 Maret 2019. Aisyah yang baru saja dibebaskan dari tuntutan pembunuhan saudara tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong Un di Malaysia itu tiba menjelang tengah malam disambut ratusan warga. FOTO AYU CIPTA

Siti Aisyah adalah TKI di Malaysia yang sempat menghabiskan waktu 2 tahun 23 hari di penjara atas tuduhan pembunuhan terhadap warga Korea Utara, Kim Jong Nam. Dugaan pembunuhan dilakukan dengan cara meraupkan cairan mengandung racun ke wajah saudara tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un tersebut. Atas tuduhan itu, ibu satu anak ini terancam hukuman mati.

Baca:
Siti Aisyah Disebut Pingsan, Keluarga: Maaf, Tak Ada Wawancara

Pengadilan Tinggi Shah Alam di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin 11 Maret 2019, membebaskan Siti Aisyah setelah jaksa penuntut menarik tuntutannya. Kementerian Luar Negeri menyebut, pembebasan Siti Aisyah dilakukan karena tidak cukup bukti.

Berita terkait

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

3 jam lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

2 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

2 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

3 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

3 hari lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

4 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

5 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

5 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

6 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap kapal pencuri ikan berbendera Malaysia. Kapal itu tercatat sudah dimusnahkan tapi masih beroperasi

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

6 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya