Hari Ini KPU DKI Sempat Terhenti Kirim Formulir C1, Ada Apa?

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 20 April 2019 16:15 WIB

Proses unggah formulir C1 oleh KPU DKI yang sempat terhenti, Sabtu, 20 April 2019. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta -Komisi Pemilihan Umum atau KPU DKI Jakarta masih melakukan pindai (scan) formulir C1 dan memasukkan (entry) data untuk merekapitulasi hasil penghitungan suara pemilihan umum (pemilu) 2019.

Dari pantauan Tempo, entry data ke Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) milik KPU RI sempat terhenti.
Baca : KPU Bogor Berduka Cita, Dua Ketua KPPS Pemilu 2019 Meninggal

Bahkan, dalam sistem entry data tertulis proses unggah formulir C1 untuk sementara dihentikan. Ini terjadi sekitar pukul 13.13 WIB. Ketua KPU DKI Betty Epsilon Idroos mengatakan, ada masalah pada sever pengiriman data.

"Server-nya kadang mudah down karena mungkin semua (KPU di) Indonesia mengakses satu alamat website," kata Betty saat ditemui di Hotel Merlynn Park, Jakarta Pusat, Sabtu, 20 April 2019.

Betty menyebut, dirinya telah berkoordinasi dengan KPU RI. Informasi dari pusat, lanjut dia, bahwa KPU RI sedang melakukan penyegaran alias refreshment server. Karena itu, untuk sementara waktu entry data dihentikan dan dimulai lagi pukul 14.00 WIB.

Menurut Betty, kendala seperti ini bukan pertama kalinya.

Kemarin server pun sempat down. Meski begitu, proses scan dan entry data tetap berjalan. Selama menunggu server pulih, dia berujar, petugas bakal menyimpan seluruh data ke laptop masing-masing.
Baca juga :
Pemilu yang Melelahkan, Simak Kisah KPPS Tak Tidur Dua Hari

"Kalau (server) sudah oke, mereka langsung kirim," ujar dia.

Advertising
Advertising

KPU DKI memulai scan dan entry data yang berlokasi di Hotel Merlynn Park sejak 18 April 2019. Betty menargetkan rekapitulasi ini selesai lusa depan. Adapun rekapitulasi KPU tingkat provinsi ditargetkan rampung maksimal pada 12 Mei 2019.

Berita terkait

KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Anggota PPK Pilkada 2024, Simak Syaratnya

6 hari lalu

KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Anggota PPK Pilkada 2024, Simak Syaratnya

KPU DKI Jakarta membuka pendaftaran calon anggota PPK untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Pelaksanaan Pemilu 2019, Pertama Kalinya Pilpres dan Pileg Serentak

11 hari lalu

Kilas Balik Pelaksanaan Pemilu 2019, Pertama Kalinya Pilpres dan Pileg Serentak

Hari ini, 17 April 2019 atau Pemilu 2019 pertama kali Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) dilakukan secara serentak.

Baca Selengkapnya

KPU DKI Tunggu Klarifikasi UU DKJ soal Potensi Pilkada Serentak 2024 Dilakukan Dua Putaran

12 hari lalu

KPU DKI Tunggu Klarifikasi UU DKJ soal Potensi Pilkada Serentak 2024 Dilakukan Dua Putaran

KPU DKI Jakarta menuturkan pihaknya belum memutuskan Pilkada Serentak 2024 akan dilakukan dengan sistem dua putaran atau tidak.

Baca Selengkapnya

KPU DKI Jakarta Gelar Sayembara Maskot dan Jingle untuk Semarakkan Pilgub

12 hari lalu

KPU DKI Jakarta Gelar Sayembara Maskot dan Jingle untuk Semarakkan Pilgub

KPU DKI Jakarta menyediakan hadiah utama sebesar Rp 30 juta untuk satu orang pemenang, dan hadiah hiburan sebesar Rp 2 juta untuk 5 peserta.

Baca Selengkapnya

PSI Gagal Masuk Senayan, Raihan Suara Partai Bro dan Sis dalam Pemilu 2019 dan Pemilu 2024

37 hari lalu

PSI Gagal Masuk Senayan, Raihan Suara Partai Bro dan Sis dalam Pemilu 2019 dan Pemilu 2024

PSI kembali gagal masuk Senayan selama dua periode Pemilu, 2019 dan 2024. Perolehan suara partai bro dan sis pada Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Pertama Kali PPP Gagal Masuk Senayan, Ini Profil Partai dengan Tagline Rumah Besar Umat Islam

38 hari lalu

Pertama Kali PPP Gagal Masuk Senayan, Ini Profil Partai dengan Tagline Rumah Besar Umat Islam

PPP salah satu partai terlama sejak Orde Baru, selain PDIP dan Golkar. Ini profil dan perolehan suara sejak Pemilu 1999, 2004, 2009, 2014, 2019, 2024

Baca Selengkapnya

Pidato Prabowo Usai KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Beda Pidatonya di Pemilu 2019

38 hari lalu

Pidato Prabowo Usai KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Ini Beda Pidatonya di Pemilu 2019

Prabowo tampak menjadi sosok rutin yang hadir dalam 4 pemilu terakhir. Ini beda pidato politiknya di Pemilu 2024 dan Pemilu 2019?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Pemilu 2019: KPU Umumkan Dini Hari dan Alasan Prabowo Gugat Hasil Pilpres 2019 ke MK

40 hari lalu

Kilas Balik Pemilu 2019: KPU Umumkan Dini Hari dan Alasan Prabowo Gugat Hasil Pilpres 2019 ke MK

Pengumuman Pemilu 2024 semakin dekat, ini kilas balik pengumuman hasil Pemilu 2019 hingga Prabowo gugat hasil Pilpres 2019 ke MK.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Informasi Real Count dan Server Pemilu 2024 Harus Bersifat Terbuka

41 hari lalu

Pakar Sebut Informasi Real Count dan Server Pemilu 2024 Harus Bersifat Terbuka

Pakar telematika Roy Suryo mengatakan data mengenai real count maupun server Pemilu 2024 seharusnya menjadi informasi terbuka.

Baca Selengkapnya

Singgung Pemilu 2019, Kabaharkam Fadil Imran Minta Masyarakat Terima Hasil Penghitungan KPU

42 hari lalu

Singgung Pemilu 2019, Kabaharkam Fadil Imran Minta Masyarakat Terima Hasil Penghitungan KPU

Kabaharkam memastikan situasi menjelang pengumuman hasil Pemilu 2024 terpantau kondusif.

Baca Selengkapnya