Petugas KPPS di Bekasi Luka Berat Akibat Jatuh dari Tenda TPS

Kamis, 25 April 2019 08:33 WIB

Saudara dan kerabat melayat almarhum Sonny Soemarsono, angota KPPS TPS 157, di Jatirahayu, Pondok Melati, Kota Bekasi, Rabu, 24 April 2019. Tempo/adi warsono

TEMPO.CO, Bekasi - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bekasi menyebut sedikitnya tiga orang petugas penyelenggara pemilu 2019 di TPS meninggal diduga akibat kelelahan.

"Satu petugas masih dirawat akibat terjatuh ketika membongkar tenda TPS," kata Komisioner KPU Kabupaten Bekasi Dani Wahap pada Rabu, 24 April 2019.

Baca: KPU Targetkan Santuni Petugas KPPS Meninggal Dalam 10 Hari

Berdasarkan pendataan KPU, ketiga petugas TPS yang meninggal diantaranya Anggota PPS Desa Kerta Rahayu Kecamatan Setu, Boris. Dia meninggal dunia sehari menjelang proses pemungutan suara ketika mempersiapkan pencoblosan di TPS.

Sedangkan, Ketua KPPS 053 Desa Simpangan Kecamatan Cikarang Utara Budi dan Petugas Langsung (Pamsung) di TPS 026 Desa Lubang Buaya Kecamatan Setu Ramdani meninggal usai pemilihan pada 17 April lalu.

Advertising
Advertising

Adapun petugas yang mengalami luka berat akibat terjatuh ketika membongkar tenda usai pencoblosan yaitu Roni, anggota KPPS TPS 112 Kelurahan Bahagia Kecamatan Babelan.

Baca: Petugas KPPS Meninggal Bertambah di Bekasi, Korban Jadi 4 Orang

Dani mengatakan lembaganya telah melaporkan para petugas TPS yang meninggal maupun sakit kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan KPU RI untuk diberikan penghargaan maupun santunan. Sebab, mereka adalah pahlawan demokrasi yang berjuang demi terlaksananya pemilu serentak tahun ini.

Menurut Dani, penyelenggaraan Pemilu 2019 secara serentak ini memang memakan cukup banyak tenaga. Sebab, rata-rata proses penyelesaian penghitungan suara hingga dini hari bahkan menjelang pagi. "Pemilu serentak dengan lima surat suara ini memakan durasi lebih panjang," kata dia.

Dengan banyaknya petugas TPS yang meninggal, Dani menilai KPU RI telah memiliki gambaran evaluasi pada pesta demokrasi tersebut. "Kami di KPU Kabupaten Bekasi hanya sebagai pelaksana saja, tapi kami memberikan masukan-masukan sebagai bahan evaluasi," ujarnya.

Berita terkait

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

1 hari lalu

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

Komisi II DPR juga akan mengonfirmasi isu yang menerpa Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

1 hari lalu

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

Direktur Eksekutif Lingkar Madani, Ray Rangkuti, menyoroti peran KPU dan Bawaslu dalam sengketa pileg di MK.

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

1 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

2 hari lalu

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

Pilkada 2024 digelar pada 27 November agar paralel dengan masa jabatan presiden terpilih.

Baca Selengkapnya

Kata KPU Soal Gugatan Alihkan Suara PPP di 35 Dapil

2 hari lalu

Kata KPU Soal Gugatan Alihkan Suara PPP di 35 Dapil

KPU menanggapi permohonan sengketa pileg yang dilayangkan oleh PPP. Partai ini menuding KPU mengalihkan suara mereka di 35 dapil.

Baca Selengkapnya

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

2 hari lalu

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

Tito Karnavian mengingatkan KPU tentang potensi pidana jika terjadi kebocoran data pemilih Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua KPU Akui Sistem Noken di Pemilu 2024 Agak Aneh, Perolehan Suara Berubah di Semua Partai

2 hari lalu

Ketua KPU Akui Sistem Noken di Pemilu 2024 Agak Aneh, Perolehan Suara Berubah di Semua Partai

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengakui sistem noken pada pemilu 2024 agak aneh. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Tim Hukum TKN Sebut Gugatan PDIP di PTUN Tak Pengaruhi Pelantikan Prabowo-Gibran

2 hari lalu

Tim Hukum TKN Sebut Gugatan PDIP di PTUN Tak Pengaruhi Pelantikan Prabowo-Gibran

Tim Prabowo-Gibran mengatakan gugatan PDIP ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) terhadap KPU RI tidak akan mempengaruhi pelantikan pemenang Pilpres

Baca Selengkapnya

Dianggap Tak Serius Hadapi Sidang Sengketa Pileg oleh MK, Komisioner KPU Kompak Membantah

2 hari lalu

Dianggap Tak Serius Hadapi Sidang Sengketa Pileg oleh MK, Komisioner KPU Kompak Membantah

Komisioner KPU menegaskan telah mempersiapkan sidang di MK dengan sungguh-sungguh sejak awal.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Serahkan DP4 ke KPU untuk Susun DPT Pilkada 2024

2 hari lalu

Mendagri Tito Serahkan DP4 ke KPU untuk Susun DPT Pilkada 2024

Penyerahan DP4 ini dilakukan secara simbolis oleh Mendagri Muhammad Tito Karnavian kepada Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya