H-2 Lebaran, Lebih dari 1 Juta Kendaraan Meninggalkan Jakarta

Selasa, 4 Juni 2019 15:27 WIB

Pengendara sepeda motor tujuan Sumatera antre memasuki kapal Roro di Pelabuhan Merak, Banten, Senin 3 Juni 2019 dini hari. Mulai H-7 hingga H-3 lebaran 2019 sebanyak 556.727 pemudik tujuan Sumatera sudah menyebrang melalui Pelabuhan Merak. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat 1.092.728 atau hampir 1,1 juta kendaraan meninggalkan Jakarta sejak 29 Mei 2019 hingga Senin, 3 Juni 2019, kemarin. Corporate Communication Department Head PT Jasa Marga Irra Susiyanti menyatakan, kendaraan dari Jakarta kebanyakan pergi ke arah timur, barat, dan selatan.

"Angka ini naik sebesar 32,95 persen dari lalu lintas harian rata-rata (LHR) normal sebesar 821,914 kendaraan," kata Irra dikutip dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 4 Juni 2019.

Irra memaparkan, selama arus mudik Lebaran, 56 persen kendaraan berangkat ke arah timur menuju Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama rute Jalan Tol Cikopo-Palimanan dan GT Kalihurip Utama arah Jalan Tol Cipularang-Padaleunyi. Menurut Irra, jumlah kendaraan yang memasuki GT Cikampek Utama mencapai 429.935 atau naik 209,5% dari LHR normal sebanyak 138.918 kendaraan.

Baca: Saat Puncak Arus Mudik, Angka Kecelakaan Turun 88 Persen

Kendaraan yang menuju arah barat melalui GT Cikupa mencapai 26 persen. GT Cikupa melayani pengendara dengan rute Jalan Tol Merak-Tangerang. Selama enam hari belakangan, jumlah kendaraan yang masuk GT Cikupa mencapai 286.111 atau turun 8,77 persen dari LHR normal.

Advertising
Advertising

Sementara itu jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah selatan tercatat 18 persen. Kendaraan yang berangkat ke Selatan masuk lewat GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi. Jumlah kendaraan sebesar 191.679, naik 4,77 persen dari LHR normal.

Baca juga: Penumpang Lion Air Gagal Check In, Polisi: Bisa Dikenai Pemalsuan

"Dengan jumlah lalu lintas mudik selama enam hari ini, maka telah memenuhi 84 persen dari prediksi volume lalu lintas yang akan meninggalkan Jakarta menuju ketiga arah sejak H-7 sampai H-1 Lebaran 2019," jelas Irra.

Kemarin pemerintah menetapkan Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriyah jatuh pada 5 Juni 2019. Keputusan itu diambil setelah pemerintah menggelar sidang isbat di Auditorium Kementerian Agama, Jakarta, Senin, 3 Juni 2019. Jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta versi PT Jasa Marga terhitung sejak 29 Mei.

Berita terkait

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

10 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

3 hari lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

6 hari lalu

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

Harga bawang merah mulai mengalami penurunan di sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya

Beraksi Saat Musim Mudik Lebaran, Pencuri Ditangkap Berdasarkan Sinyal Telepon

13 hari lalu

Beraksi Saat Musim Mudik Lebaran, Pencuri Ditangkap Berdasarkan Sinyal Telepon

Tersangka mengincar rumah kosong yang ditinggal mudik Lebaran oleh pemiknya. Terakhir, tersangka mencuri di Perumahan Pagira Bangun, Teluknaga.

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

19 hari lalu

Sepeda Motor Usai Dipakai Mudik Lebaran? Ini Komponen yang Wajib untuk Dicek

Oleh karena itu, perawatan yang baik pasca mudik Lebaran menjadi sangat penting untuk memastikan keamanan dan kinerja optimal sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Setelah Mudik Lebaran, Jangan Lupa Cek Komponen-komponen Mobil Berikut

19 hari lalu

Setelah Mudik Lebaran, Jangan Lupa Cek Komponen-komponen Mobil Berikut

Mobil yang bekerja keras selama perjalanan mudik Lebaran dapat mengalami berbagai masalah jika tidak dirawat dengan baik setelahnya.

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

19 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

19 hari lalu

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

Kehadiran fasilitas SPKLU menjadi salah satu faktor penting dalam kelancaran arus mudik Lebaran tahun ini bagi kendaraan listrik

Baca Selengkapnya

Masyarakat Diimbau Skrining Penyakit Tidak Menular setelah Lebaran

20 hari lalu

Masyarakat Diimbau Skrining Penyakit Tidak Menular setelah Lebaran

Skrining penyakit tidak menular diperlukan untuk melakukan deteksi dini dan pemantauan faktor risiko penyakit tidak menular setelah Lebaran.

Baca Selengkapnya

Pulang Mudik Lebaran, Ini Destinasi Wisata Dekat Gerbang Tol Palembang dan Pekanbaru

20 hari lalu

Pulang Mudik Lebaran, Ini Destinasi Wisata Dekat Gerbang Tol Palembang dan Pekanbaru

Agar tak terlalu capai saat pulang mudik Lebaran bisa menepikan kendaraan untuk menikmati kuliner mengunjungi destinasi wisata

Baca Selengkapnya