Cerita Suami-Istri Bergaji di Atas Rp 7 Juta Coba Miliki Rumah DP Nol

Sabtu, 10 Agustus 2019 08:33 WIB

Petugas Dinas Perumahan Rakyat memberikan informasi kepada calon pembeli Program Samawa (Solusi Rumah Warga) di Rusunami Klapa Village, Jakarta Timur, Rabu, 7 Agustus 2019. Kebijakan ini menyusul tingginya minat warga kepada program rumah DP 0 Rupiah besutan Pemprov DKI. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Rini Mega Fitriati, 27 tahun, terlihat sedang duduk di kursi merah di kompleks Klapa Village, Jakarta Timur. Rini sibuk mengisi formulir pendaftaran rumah dengan uang muka atau Rumah DP nol rupiah.

Rini termasuk yang antusias menghadapi persyaratan kepemilikan rumah murah ala Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu. Penghasilannya dan sang suami melebihi syarat, yakni di atas Rp 7 juta. Rini adalah karyawan swasta di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, sedang suami disebutnya bekerja di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

"Ini sebenarnya sama kayak semi apartemen. Buat di Jakarta, kenapa enggak, kali aja rejeki," ujar dia.

Rini mengungkap harapannya bisa membeli rumah. Program rumah DP nol rupiah menjadi bidikannya karena tak jauh berbeda dengan biaya yang harus dikeluarkan setiap bulan menyewa unit rumah susun (rusun).

Rini beserta suami dan dua anaknya saat ini tinggal di rusun sederhana sewa di Cijantung, Jakarta Timur. Dia harus menyetor Rp 750 ribu per bulan di sana.

Advertising
Advertising

"Terus tahu ini (rumah DP nol) hak milik mendingan sekalian ini. Kalau sewa jatuhnya bayar setiap bulan tapi bukan hak milik. Kalau cuma beda tipis mending (beli) sekalian," katanya menuturkan.

Rumah DP nol merupakan realisasi dari Gubernur Anies Baswedan saat kampanye dalam pilkada lalu. Janji ini sempat terbentur aturan Bank Indonesia tentang pembayaran uang muka dan cicilan rumah. Akhirnya diputuskan besaran gaji minimal Rp 7 juta itu untuk para peminat dan uang muka yang tetap harus dicicil ke APBD.

Ketentuan itu membuat sebagian warga yang lain kecewa. "Kalau aku bilang iniincaran orang yang punya uang walaupun DP nol," kata Rini Mega Fitriati, 27 tahun, di lokasi yang sama.

Adapun pemerintah DKI menyediakan dua tipe hunian dalam program rumah DP nol ini, yakni tipe 21 (satu kamar) dan tipe 36 (dua kamar). Rumah tipe 21 dibanderol Rp 184 juta-Rp 213 juta. Sementara tipe 36 senilai Rp 335 juta-Rp 341 juta.

Berita terkait

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

2 hari lalu

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah memberi dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

2 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

3 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

3 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

4 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

4 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

4 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

5 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

5 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya