Bina Marga DKI Perbaiki 3 JPO Rusak yang Dilewati Grabwheels

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Febriyan

Kamis, 14 November 2019 11:59 WIB

Ridzki Kramadibrata (President Director Grab Indonesia) saat melakukan uji coba Grabwheels di The Breeze BSD, Kamis 9 Mei 2019. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Bina Marga DKI Jakarta telah memperbaiki lantai kayu di jembatan penyeberangan orang (JPO) yang rusak karena dilewati otopet listrik GrabWheels. Menurut mereka, kerusakan tersebut terjadi di tiga JPO yang berada di Gelora Bung Karno, Polda Metro Jaya dan Bundaran Senayan.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Hari Nugroho menyatakan sejumlah lantai kayu atau conwood di ketiga tempat itu mengalami kerusakan hingga patah. Dia pun minta masyarakat tak lagi menggunakan skuter listrik di JPO.

"Kemarin sampai patah. Sudah kami perbaiki. Kami harap pengguna skuter listrik tidak menggunakan jembatan karena bisa merusak," kata Hari saat dihubungi, Kamis, 14 November 2019.

Hari menuturkan jembatan penyeberangan layang dibangun untuk pejalan kaki. Jadi, konstruksi lantai JPO yang terbuka dari kayu bakal rusak jika dilewati roda otopet. "Rodanya kan keras. Bisa merusak. Kalau hanya pejalan kaki tidak akan merusak lantainya, meski terbuat dari kayu," ujarnya.

Bina Marga juga telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan DKI agar penyedia Grabwheels memberikan peringatan kepada penggunanya untuk tak menggunakan alat tersebut di JPO. Selain itu, menurut Hari, untuk menjaga keamanan pengguna sebaiknya GrabWheel menentukan tempat pemakaiannya.

Advertising
Advertising

"Di negara mana pun tidak ada JPO untuk dilewati skuter," ujarnya.

Sebelumnya Dinas Perhubungan DKI Jakarta menyatakan telah memangil pihak penyedia GrabWheels. Dalam pertemuan itu, Dinhub menegaskan larangan pengoperasian otopet listrik di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di wilayah DKI Jakarta.

Penegasan dilakukan menyusul unggahan viral di media sosial instagram @binamargadki yang memperlihatkan pengguna layanan otopet listrik Grabwheels di JPO depan Mall FX Sudirman.

"Kami sudah sampaikan bahwa skuter listrik tidak boleh ada di trotoar karena itu mengganggu pejalan kaki,” kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo, Selasa 12 November 2019.

Bahkan secara khusus Syafrin menegaskan larangan layanan Grabwheels beroperasi di Jalan MH Thamrin dan Jalan Jenderal Sudirman saat "Car Free Day" (CFD). Mereka masih diperbolehkan di area Gelora Bung Karno (GBK) yang memiliki jalur khusus untuk berolahraga.

Berita terkait

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

8 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

9 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

9 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

10 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

11 hari lalu

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

Dukcapil DKI Jakarta telah mengumumkan bahwa sebanyak 92.432 NIK akan dinonaktifkan karena berbagai faktor.

Baca Selengkapnya

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

14 hari lalu

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI menyumbang dividen terbesar bagi Provinsi DKI Jakarta, jumlahnya mencapai Rp 326,44 miliar.

Baca Selengkapnya

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

17 hari lalu

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

DLH DKI Jakarta mengangkut sampah yang dilakukan selama periode tujuh hari sebelum hingga hari kedua Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

17 hari lalu

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

Berdasarkan pantauan pada pukul 05.35 WIB, indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada di angka 151.

Baca Selengkapnya

BMKG: Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada Senin Sore

20 hari lalu

BMKG: Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada Senin Sore

BMKG memprakirakan seluruh wilayah DKI Jakarta berawan pada pagi hari.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Berawan Minggu Pagi, Jaksel Hujan Disertai Petir Siang Hari

21 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Berawan Minggu Pagi, Jaksel Hujan Disertai Petir Siang Hari

Pada pagi hari, cuaca seluruh wilayah DKI Jakarta diprediksi berawan.

Baca Selengkapnya