Hari Ini Ibu Kota Masih Dikepung Banjir, DKI: Bebas Ganjil Genap

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 2 Januari 2020 08:43 WIB

Air luapan Kali Ciliwung masih menggenang di Kampung Pulo, Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur hingg Rabu petang, 1 Januari 2020. Tempo/M Yusuf Manurung

TEMPO.CO, Jakarta -Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak memberlakukan kebijakan ganjil genap hari ini, Kamis, 3 Januari 2019 akibat banjir.

Kepala Dinas Perhubungan DKI, Syafrin Liputo, mengatakan kebijakan ganjil genap di 25 ruas jalan di ibu kota tidak diterapkan hari ini karena ada sejumlah jalan masih tergenang banjir.

"Hingga hari ini masih banyak jalan yang tergenang, sehingga belum bisa dilalui," kata Syafrin melalui pesan singkatnya.

Syafrin menuturkan pembebasan ganjil genap hari ini juga untuk memberi akses kepada tim penanggulangan bencana yang mau menjangkau daerah-daerah yang terdampak banjir. Sehingga, mereka bisa melalui jalan tanpa hambatan. "Pembebasan kebijakan ganjil genap melihat situasi di lapangan," ujarnya

Hujan deras pada Selasa malam, 31 Desember 2019, hingga Rabu, 1 Januari 2020, membuat ibu kota terkepung banjir. Banyak permukiman tergenang hingga ketinggian melebihi satu meter dan jalan juga tak bisakah dilalui kendaraan lantaran tingginya luapan air.

Posko banjir Jakarta mencatat hingga Rabu malam, 1 Januari 2020, jumlah pengungsi banjir di seluruh wilayah DKI Jakarta mencapai angka 31.232 orang.

Berita terkait

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

4 jam lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

5 jam lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

9 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

1 hari lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

2 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

2 hari lalu

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

Korlantas Polri memastikan pelat nomor khusus kendaraan dinas berkode 'ZZ' harus tetap mematuhi aturan ganjil genap.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

2 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

7 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

8 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

8 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya