Pengungsi Banjir dan Longsor Jabodetabek Mulai Pulang ke Rumah

Senin, 6 Januari 2020 08:47 WIB

Pengungsi banjir Kampung Pulo beristirahat di emperan toko kawasan Jatinegara, Jakarta, Kamis, 2 Januari 2020. Sejumlah barang milik warga yang sempat diselamatkan terlihat bertumpuk di sudut-sudut emperan toko. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah pengungsi banjir dan longsor di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) berkurang drastis pada hari ini. Puluhan ribu pengungsi mulai kembali ke rumah masing-masing pada Minggu, 5 Januari 2020.

Berdasarkan data rekapitulasi dampak banjir dan longsor yang dirilis Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Senin, jumlah total pengungsi per tanggal 5 Januari 2020 pukul 23.00 WIB sebanyak 7.699 KK dengan 35.502 jiwa. Hari sebelumnya, hingga pukul 18.00 WIB, pengungsi banjir dan loingsor tercatat 39.102 KK dengan 92.261 jiwa.

"Terjadi penurunan jumlah pengungsi di DKI Jakarta, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, Kota Tangerang, Kota Tangsel, Kabupaten Lebak karena kembali ke rumah masing-masing," tulis akun Twitter resmi BNPB.

Penurunan jumlah pengungsi paling banyak di Kota Bekasi. Jumlah pengungsi yang sebelumnya 70.002 jiwa menjadi 221 jiwa pada Minggu. Namun jumlah pengungsi di Kabupaten Bogor mengalami penambahan data dari 1.185 KK dengan 4.146 jiwa pada Sabtu, menjadi 2.210 KK dan 15.115 jiwa.

Korban meninggal akibat bencana banjir dan longsor juga bertambah, dari 60 jiwa menjadi 66 jiwa pada Minggu. Penambahan data korban jiwa, yaitu di Kabupaten Bogor satu orang dari 16 menjadi 17 jiwa, dan di Kota Tangerang dari satu korban jiwa menjadi enam korban jiwa. Sementara korban hilang tidak terdapat penambahan yaitu dua orang di Kabupaten Lebak.

BNPB juga mencatat penurunan jumlah titik banjir dari sebelumnya terdapat di 11 wilayah kabupaten/kota pada Sabtu lalu menjadi hanya tinggal 6, yaitu di Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Jakarta Barat.

Korban dan pengungsi banjir di beberapa titik lokasi banjir yang sudah surut juga mulai membersihkan rumahnya dari kotoran lumpur sisa genangan banjir. Sampah dan lumpur menumpuk di sejumlah permukiman yang dilanda banjir. Sejumlah sekolah yang terdampak banjir di DKI Jakarta juga dibersihkan sejak Sabtu untuk persiapan hari pertama sekolah pada hari ini setelah libur akhir semester.

Berita terkait

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Waspada Potensi Hujan di Mana?

1 hari lalu

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Waspada Potensi Hujan di Mana?

BMKG memprediksi seluruh wilayah Jakarta memiliki cuaca cerah berawan sepanjang pagi ini, Senin 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

3 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Curah Hujan Tinggi Penyebab Longsor di Garut, 3 Orang Tertimbun Ditemukan Meninggal

3 hari lalu

Curah Hujan Tinggi Penyebab Longsor di Garut, 3 Orang Tertimbun Ditemukan Meninggal

Selain korban jiwa, beberapa bangunan dan satu unit fasilitas beribah rusak berat akibat bencana longsor.

Baca Selengkapnya

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

3 hari lalu

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

Pemerintah Kabupaten Sumbawa, membangun 3 Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan 11 Tempat Pengolahan Sampah (TPS) Terpadu, sebagai upaya untuk meningkatkan pengelolaan sampah.

Baca Selengkapnya

Hujan Deras Sejak Kamis Sore, Tiga Warga Kabupaten Garut Tertimbun Longsor

4 hari lalu

Hujan Deras Sejak Kamis Sore, Tiga Warga Kabupaten Garut Tertimbun Longsor

Curah hujan tinggi mengguyur wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, sejak Kamis sore. Tiga warga tertimbun longsor di dalam rumahnya.

Baca Selengkapnya

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

5 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Simak Peringatan Dini Hujan, Petir, dan Angin Kencang

5 hari lalu

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Simak Peringatan Dini Hujan, Petir, dan Angin Kencang

Berikut prediksi cuaca BMKG untuk Jabodetabek dari pagi ini sampai malam nanti.

Baca Selengkapnya

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

5 hari lalu

Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

Pascalibur Lebaran, sejumlah depo sampah di Kota Yogyakarta memang belum dibuka. Tumpukan sampah masih tampak menggunung.

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

6 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

7 hari lalu

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

Gunung Bromo akan ditutup sementara mulai dari 25 April 2024

Baca Selengkapnya