Banjir Bekasi, Pengelola Pariwisata Mengeluh: Omzet Terjun Bebas

Kamis, 9 Januari 2020 08:30 WIB

Ekowisata hutan mangrove Pantai Mekar di Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat. Antara

TEMPO.CO, Cikarang - Pengelola bisnis pariwisata di Kabupaten Bekasi mengeluh rugi akibat bencana banjir Bekasi pada liburan tahun baru.

"Omzet kami terjun bebas, harapan meraup keuntungan besar saat libur pergantian tahun pun kandas," kata Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kabupaten Bekasi, Sarman Faisal, Kamis 9 Januari 2020.

Jumlah pengunjung objek wisata menurun drastis karena banjir, padahal pengelola memperkirakan jumlah kunjungan saat momentum libur awal tahun bakal meningkat, sedikitnya hingga tiga kali lipat.

Prediksi itu didasari masa libur panjang sekolah hingga dua pekan serta pemberlakukan cuti bersama yang dinilai dapat menstimulus kunjungan wisata bersama keluarga.

"Prediksi itu justru berbanding terbalik. Hujan yang mengguyur Kabupaten Bekasi di malam pergantian tahun serta banjir yang merendam di hampir separuh wilayah membuat tempat wisata sepi pengunjung," ungkapnya.

Advertising
Advertising

Berdasarkan laporan yang diterimanya, jumlah kunjungan wisatawan saat liburan tahun baru kemarin anjlok hingga 90 persen.

"Jadi hitungannya biasa ada 1.000 orang yang datang ini cuma 100 orang, turunnya jauh. Penurunan ini bukan dibanding dengan prediksi kami yang mencapai tiga kali lipat tapi dibandingkan kunjungan pada libur reguler, Sabtu atau Minggu," kata Sarman.

Anjloknya jumlah kunjungan tempat wisata karena kondisi cuaca yang tidak memungkinkan, di mana hujan lebat membuat warga mengurungkan niat pergi berwisata. Selain itu saat banjir terjadi banyak pemukiman warga yang terendam.

"Boro-boro liburan. Orang rumahnya saja kebanjiran. Kalaupun enggak kebanjiran, ya akses jalannya yang banjir," kata Sarman.

Ia mencatat ada 11 pokdarwis di sembilan kecamatan se-Kabupaten Bekasi yang mengeluh karena kunjungan wisatawan anjlok. "Seperti dua Pokdarwis di Muara Gembong. Ada dua lokasi wisata di sana. Lokasinya enggak banjir tapi akses ke sananya yang susah," ucapnya.

Selain di Muara Gembong, lokasi lain yang juga sepi pengunjung di antaranya Gedung Juang 45 Tambun, Jembatan Cinta Tarumajaya, hingga Situ Binong di Cikarang Pusat.

"Itu semuanya masuk ke Pokdarwis yang merasakan kondisinya lagi prihatin sekarang," katanya.

Sarman yang juga pengelola bisnis pariwisata Taman Bunga Matahari Bekasi mengaku lokasi wisatanya pun turut mengalami penurunan pengunjung akibat banjir Bekasi saat liburan tahun baru. Akibat penurunan jumlah kunjungan, Pokdarwis mengalami kerugian hingga lebih dari Rp1 miliar. "Kalau dihitung dari dua minggu liburan ini, dari biasanya ada 2.000 pengunjung ini cuma sekitar 100 orang. Kalau hitung semua Pokdarwis, pendapatan yang hilang bisa Rp1,1 miliar. Itu dihitung keseluruhan seperti tiket masuk, wahana, makanan minuman sampai parkir," kata dia.

Berita terkait

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

4 hari lalu

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

Weekend ini bisa agendakan untuk melancong ke Wisata Karang Boma Cliff. Tempat ini cocok bagi para sunset seekers atau pencari matahari terbenam.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

5 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

Gelaran Solo Great Sale atau SGS kembali hadir di Kota Solo, Jawa Tengah, menyemarakkan bulan Mei 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

9 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

13 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

16 hari lalu

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

21 hari lalu

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

Berikut ini Deretan daftar tempat wisata paling populer di Indonesia versi Tripadvisor, didominasi oleh objek wisata di Bali.

Baca Selengkapnya

Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

21 hari lalu

Deretan Destinasi Wisata Terfavorit di 3 Provinsi Selama Libur Lebaran, Apa Saja?

Kemenparekraf mengungkap destinasi wisata favorit selama libur lebaran.

Baca Selengkapnya

Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

25 hari lalu

Pengguna Commuter Line Tujuan Wisata Mendominasi di H+3 Lebaran, KAI Commuter Imbau Keamanan dan Kenyamanan

Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba berujar selama Lebaran volume pengguna commuter line Jabodetabok mendominasi, khususnya pada H+3 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

25 hari lalu

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

Selama pekan lebaran khususnya tanggal 13 April 2024, Monas mengadakan special show bagi pengunjung, mulai dari aktor, musisi, dan komedian.

Baca Selengkapnya

Hari Kedua Lebaran, Pantai di Selatan Jabar Mulai Dipadati Wisatawan

26 hari lalu

Hari Kedua Lebaran, Pantai di Selatan Jabar Mulai Dipadati Wisatawan

Pada hari kedua Lebaran 2024, Pantai di wilayah Jawa Barat, mulai dipadati wisatawan.

Baca Selengkapnya