Anies Baswedan Diminta Kaji Ulang Soal PKL di Jalan Sabang

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Febriyan

Selasa, 14 Januari 2020 09:48 WIB

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi saat mendengarkan keluhan warga terkait kebijakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan soal pedagang kaki lima dan parkir paralel di kawasan Jalan Sabang, Jakarta Pusat, Senin 13 Januari 2020.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, meminta Gubernur Anies Baswedan mengkaji ulang kebijakan memberikan ruang lebih kepada Pedagang Kaki Lima (PKL) di Jalan Sabang, Jakarta Pusat. Permintaan itu disampaikan Prasetio setelah mendengarkan keluhan warga.

"Jangan lagi PKL tambah di sini. Jadi sekarang masyarakat yang punya rumah tidak bisa parkir, bahkan parkir jadi harus bayar," kata Prasetio saat menemui para pemilik usaha di Jalan Sabang, Senin 13 Januari 2020.

Sebelumnya sejumlah warga dan pengusaha di Jalan Sabang mengeluhkan rencana kebijakan Anies Baswedan yang akan memperlebar trotoar di kawasan itu. Pelebaran trotoar tersebut terkait dengan rencana Anies memberikan ruang bagi PKL untuk berjualan di sana.

Kebijakan itu akan berdampak pula pada pengaturan parkir. Nantinya, Pemprov DKI Jakarta akan memberlakukan parkir paralel di satu sisi jalan dan PKL berjualan di sisi lainnya.

Warga menilai kebijakan Anies tersebut akan merugikan mereka. Para pemilik usaha di kawasan Sabang mengeluh karena tambahan PKL akan menggerus keuntungan mereka. Apalagi kebijakan ini diterapkan Anies tanpa bermusyawarah dengan warga.

Advertising
Advertising

Prasetio menyatakan sepakat dengan penataan kawasan Jalan Sabang. Namun dia menilai Anies tak perlu lagi menambah PKL di sana. Sebab, sebagian warga merasa terganggu dengan keberadaan para PKL di Jalan Sabang. "Pendapatan daerah dari PKL sangat dikit sekali dari Sabang."

Prasetio menyarankan Pemprov DKI Jakarta berdiskusi dengan warga jika mau merevitalisasi kawasan tersebut dan memberikan ruang kepada PKL. Menurut dia, jangan sampai para pemilik rumah dan usaha di Jalan Sabang diabaikan.

"Kami bukannya menghambat (PKL), tapi harus diatur juga yang rapi," ujarnya.

Berita terkait

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

8 jam lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

12 jam lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

12 jam lalu

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

13 jam lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

13 jam lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

14 jam lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

14 jam lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Cak Imin dan Petinggi Partai Koalisi Hadiri Silaturahmi Timnas Amin di Rumah Anies

15 jam lalu

Cak Imin dan Petinggi Partai Koalisi Hadiri Silaturahmi Timnas Amin di Rumah Anies

Mantan cawapres nomor urut 01, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, mendatangi kediaman Anies Baswedan di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

18 jam lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

1 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya