Heboh Virus Corona, Menkes: Kita Berdoa Jangan Masuk Indonesia

Kamis, 23 Januari 2020 19:42 WIB

Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto (tengah) saat mendatangi kantor pusat BRI di Jakarta, Kamis (23/01/2020). (Antara News/Dewa Wiguna)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto meminta masyarakat lebih bijaksana dalam menyebarluaskan berbagai informasi terkait virus corona yang sedang melanda beberapa negara.

"Bayangkan berita itu, membuat penderitaan keluarga kita. Bukan penyakit yang membuat menderita," kata dia di Jakarta, Kamis 23 Januari 2020.

Apalagi, ujar dia, sebagai seorang dokter maka tenaga kesehatan harus pintar dan tahu persoalannya sehingga bisa waspada. Karena yang diwaspadai itu adalah kekacauan yang ditimbulkan termasuk berita yang menakuti masyarakat.

Ia mengatakan kasus virus corona di Kota Wuhan, Cina, telah menjangkiti 400 orang dan menyebabkan 17 orang meninggal dunia. Akibat kejadian itu, perekonomian dan saham-saham di negara itu mulai turun, sehingga muncul kekacauan sementara perayaan imlek sudah di depan mata.

"Yang merugikan dan membunuh banyak orang bukan penyakitnya tapi kekacauan pada ekonomi dan ketidakpercayaan," kata dia.

Saat ini di Kota Wuhan, katanya, sekitar tujuh juta hingga 10 juta penduduk tidak bisa masuk dan keluar dari wilayah tersebut akibat virus corona. Situasi tersebut juga berimbas pada penyediaan pasokan bahan makanan dalam jumlah besar bagi masyarakat di Kota Wuhan karena pemerintah harus menyediakan makanan bagi masyarakat yang terisolasi.

"Berapa puluh ton bahan makanan yang didrop ke Wuhan, itu baru untuk satu kota, bagaimana kelumpuhan ekonominya," kata dia.

Ia mengatakan apabila virus corona masuk ke Indonesia, masyarakat diminta untuk tidak panik. Karena petugas kesehatan akan turun tangan menanganinya. "Kita berdoa jangan masuk lah ke Indonesia, kalau ada yang masuk, kita layani dengan baik," ujarnya.

Hal itu termasuk pula melakukan isolasi kepada individu yang diduga terpapar virus corona serta pengobatan sesuai dengan mekanisme dan standar prosedur kesehatan. Sebelumnya beredar informasi pegawai Huawei yang berkantor di gedung BRI, Jakarta Pusat diduga terjangkit virus corona, namun Menkes Terawan memastikan bahwa hal tersebut tidak benar.

Berita terkait

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

1 hari lalu

Sistem Kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan Diubah Menjadi KRIS, Ketahui 12 Kriteria Layanannya

Jokowi ubah sistem kelas 1, 2, dan 3 BPJS Kesehatan menjadi KRIS. Beriku 12 kriteria layanan KRIS dan 4 layanan ini yang tidak berlaku untuk KRIS.

Baca Selengkapnya

Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

5 hari lalu

Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

Seorang jurnalis warga yang dipenjara selama empat tahun setelah dia mendokumentasikan fase awal wabah virus COVID-19 dari Wuhan pada 2020.

Baca Selengkapnya

Menkes Jelaskan Penyebab Rendahnya Penurunan Angka Prevalensi Stunting

8 hari lalu

Menkes Jelaskan Penyebab Rendahnya Penurunan Angka Prevalensi Stunting

Pemerintah menargetkan angka prevalensi stunting bisa turun hingga 14 persen pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

12 hari lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

15 hari lalu

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin buka suara soal efek samping langka dari vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

24 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pesan Menkes buat Pemudik, Hindari 3 Masalah Kesehatan Ini

39 hari lalu

Pesan Menkes buat Pemudik, Hindari 3 Masalah Kesehatan Ini

Menkes mengatakan tiga masalah kesehatan berikut bisa muncul ketika pemudik terlalu memaksakan diri sehingga membahayakan keselamatan.

Baca Selengkapnya

Kemenkes Sebut Kematian Akibat DBD hingga Maret 2024 mencapai 343 Jiwa, Begini Antisipasi Demam Berdarah

47 hari lalu

Kemenkes Sebut Kematian Akibat DBD hingga Maret 2024 mencapai 343 Jiwa, Begini Antisipasi Demam Berdarah

Kasus DBD di Indonesia meningkat hingga Maret 2024, kasus mencapai 43.271 dan kematian 343 jiwa. Perhatikan tips antisipasi dari demam berdarah.

Baca Selengkapnya

Fakta Seputar Flu Singapura, Kemenkes: Awal Maret Ribuan orang Terjangkit

48 hari lalu

Fakta Seputar Flu Singapura, Kemenkes: Awal Maret Ribuan orang Terjangkit

Flu Singapura memiliki gejala yang hampir menyerupai cacar air, virusnya hanya memerlukan waktu inkubasi 3-6 hari untuk menyerang imunitas tubuh.

Baca Selengkapnya

Jumlah Penderita Flu Singapura Capai 5.461 Orang, Menkes Imbau Masyarakat Jaga Daya Tahan Tubuh

49 hari lalu

Jumlah Penderita Flu Singapura Capai 5.461 Orang, Menkes Imbau Masyarakat Jaga Daya Tahan Tubuh

Menkes mengingatkan masyarakat agar menjaga daya tahan tubuh.

Baca Selengkapnya