Waspada Corona, Pewarta Foto Bagikan Seribu Masker di Jakarta

Sabtu, 21 Maret 2020 07:12 WIB

Pejalan kaki menggunakan masker di tengah pandemi virus corona melintas di trotoar kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Rabu, 18 Maret 2020. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Pewarta Foto Indonesia (PFI) membagikan seribu masker bagi para jurnalis foto di Jakarta untuk mencegah penularan corona atau COVID-19.

"Karena jurnalis foto susah untuk menerapkan Work From Home (kerja dari rumah) dan harus turun ke lapangan, masker dan hand sanitizer (cairan pembersih tangan) dibagikan gratis untuk pewarta foto di Jakarta," kata Ketua PFI Reno Esnir dalam siaran persnya, di Jakarta, Sabtu 21 Maret 2020.

Reno mengatakan total 1.000 masker dan 500 hand sanitizer dibagikan kepada sekitar 190 jurnalis foto yang bertugas di wilayah DKI Jakarta. Ibu kota menjadi provinsi dengan jumlah kasus positif corona terbanyak di Indonesia.

Hingga Jumat 20 Maret, Pemprov DKI Jakarta mencatat jumlah orang dalam pemantauan (ODP) di Jakarta mencapai 1.147 kasus, pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 503 kasus, 224 kasus positif corona, 13 kasus dinyatakan sembuh dan 20 pasien meninggal.

Secara nasional tercatat jumlah kasus positif COVID-19 ada 369 orang, dengan rincian sebanyak 320 dirawat, 17 sembuh dan 32 meninggal.

Reno menjelaskan, PFI berupaya untuk mengirimkan masker dan cairan pembersih tangan atau hand sanitizer sebagai upaya pencegahan penularan corona untuk jurnalis foto yang ada di daerah lain selain Jakarta.

"Kami masih berupaya keras untuk menyediakan stok masker dan cairan sanitasi untuk bisa dikirimkan ke anggota PFI yang kotanya terpapar virus corona," kata Reno yang juga pewarta foto Kantor Berita ANTARA ini.

Sebagai organisasi yang menaungi pewarta foto di Indonesia, agenda pembagian masker gratis ini juga merupakan salah satu komitmen PFI untuk dapat melindungi anggotanya dari Virus Corona COVID-19.

Berita terkait

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

11 jam lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

2 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

2 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

3 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

5 hari lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

5 hari lalu

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

8 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

9 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya