Ahmad Riza Patria Terpilih Jadi Wagub DKI, Kumpulkan 81 Suara

Senin, 6 April 2020 13:27 WIB

Calon Wakil Gubernur Jakarta yang diajukan oleh Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria, bersama anggota DPRD DKI dari fraksi PAN, Syarif, di gedung DPRD DKI, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, pada Senin, 3 Februari 2020. Tempo/Adam Prireza

TEMPO.CO, Jakarta - Ahmad Riza Patria mengumpulkan 81 suara dalam pemilihan wakil Gubernur DKI di gedung DPRD DKI, hari ini.

"Nomor urut satu Ir Ahmad Riza Patria, dengan jumlah 81 suara," kata Ketua Panitia Pemilihan (Panlih) Faranzandi dalam rapat yang disiarkan langsung melalui kanal YouTube Pemprov DKI Jakarta, Senin, 6 April 2020.

Dalam penghitungan hasil suara, Riza Patria yang diusung Gerindra mendapatkan 81 suara dari 100 suara yang hadir. Dengan suara mayoritas, Ahmad Riza Patria mendapat dukungan dari hampir semua anggota DPRD DKI.

Sedangkan Nurmansjah Lubis, calon wagub DKI dari PKS, hanya mendapatkan 17 suara serta dua surat suara dinyatakan tidak sah setelah proses penghitungan berakhir. Jumlah kursi PKS di DPRD DKI adalah 16 kursi.

Pemilihan wagub DKI pendamping Anies Baswedan itu dilakukan secara tertutup melalui Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta atas kesepakatan bersama seluruh anggota DPRD DKI.

Pemilihan dilakukan dengan dua nama Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta dengan nomor urut satu untuk Riza Patria dari Faksi Gerindra dan nomor urut dua untuk Nurmansjah Lubis dari Fraksi PKS.

Enam bilik digunakan untuk pemungutan suara yang dilakukan dalam dua gelombang dengan sistem penjagaan jarak sosial. Setelah itu berlanjut dengan penghitungan suara yang dilakukan oleh Panitia Pemilihan.

Proses pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mengalami proses yang berliku setelah kosong selama hampir dua tahun dan anggota DPRD DKI mengalami pergantian periode dan jabatan.

Akhirnya warga Jakarta kembali memiliki Wakil Gubernur DKI Jakarta, yaitu Ahmad Riza Patria yang akan mendampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

13 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

3 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

6 hari lalu

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

Politikus PDIP menyebut Ahok dan Anies berasal dari akar rumput yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

7 hari lalu

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

7 hari lalu

Cak Imin Siap Dukung Anies Baswedan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Cak Imin menyatakan secara pribadi mendukung Anies Baswedan maju sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Gerindra Usung Empat Nama untuk Pilkada Jakarta 2024, Siapa Saja?

8 hari lalu

Gerindra Usung Empat Nama untuk Pilkada Jakarta 2024, Siapa Saja?

Prabowo telah mengantongi sejumlah nama yang akan maju dari Gerindra di Pilkada 2024 hasil kompromi dengan partai-partai koalisi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

8 hari lalu

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

10 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

11 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

11 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya