Sidak ke Pasar Johar Baru, Dinas KPKP: Tak Ada Daging Oplosan

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 14 Mei 2020 12:30 WIB

Ilustrasi daging sapi beku. livestrongcdn.com

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Jakarta Pusat bersama dengan Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta melakukan inspeksi mendadak atau sidak ke Pasar Johar Baru untuk mengecek persediaan pangan di pekan ketiga Ramadan 1441 H.

"Hasil dari pantauan alhamdulillah semuanya berjalan lancar, barang cukup, harga kenaikan juga tidak banyak. Seperti ayam, kenaikan mencapai Rp2000- Rp3000, cabai rawit merah yang sedikit agak tinggi dari Rp25.000 sekarang Rp30.000. Tapi stoknya ada, dan ini mungkin daya beli masyarakat menurun tidak seperti sebelum Covid-19," kata Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi di Pasar Johar Baru, Kamis, 14 Mei 2020.

Selain pengecekan harga kebutuhan masyarakat di Pasar Johar Baru, dilakukan juga pengambilan sampel daging untuk dicek kontaminasi dan layak konsumsi di laboratorium Dinas KPKP DKI Jakarta.

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta Darjamunis mengatakan pengecekan sampel juga dilakukan untuk mencegah terjadinya pengoplosan daging.

Advertising
Advertising

"Hari ini kami turun lebih lengkap, ingin mengantisipasi kasus seperti di Bandung. Karena ada daging babi dibuat sedemikian rupa menyerupai daging sapi. Tapi Alhamdulillah Jakarta Pusat, sembilan pasar yang kami cek tidak ada dan semua layak dikonsumsi," kata Darjamunis.

Selain melakukan sidak, mereka juga mengecek persiapan pasar menjelang Lebaran. Pemkot Jakarta Pusat juga menjalankan operasi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk memantau aktivitas masyarakat sudah sesuai atau belum dengan Pergub DKI 33/2020 tentang PSBB di DKI Jakarta.

"Jadi sidak ini kami terapkan ada dua, pertama soal harga dan menjaga pasar ini untuk mencegah penyebaran Covid-19. Karena pasar ini tempat untuk berkumpul, karena kita punya Pergub 33 dan 41, kami mau cek masyarakat apakah menjalankan jaga jarak fisik atau tidak," kata Irwandi.

Dalam operasi PSBB itu, Pemkot Jakarta Pusat lewat pos pemeriksaan Johar Baru mengimbau agar masyarakat tetap giat melaksanakan jaga jarak fisik saat berada di tempat umum seperti pasar.

Berita terkait

Manfaat Melewatkan Makan Daging bagi Penderita Sirosis Hati

1 hari lalu

Manfaat Melewatkan Makan Daging bagi Penderita Sirosis Hati

Sesekali tidak makan daging bermanfaat bagi penderita penyakit hati stadium lanjut seperti sirosis hati. Peneliti ungkap alasannya.

Baca Selengkapnya

Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

7 hari lalu

Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

Berisket BBQ ala Texas ini diasapi berjam-jam, menghasilkan sajian daging yang garing di luar tetapi lembut di dalam.

Baca Selengkapnya

Harga Daging Sapi H-1 Lebaran 2024 Capai Rp 150 Ribu per Kilogram

27 hari lalu

Harga Daging Sapi H-1 Lebaran 2024 Capai Rp 150 Ribu per Kilogram

Harga daging sapi meroket H-1 Lebaran di Pasar Palmerah mencapai Rp 150 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

28 hari lalu

Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

Dokter mengingatkan masyarakat agar sebisa mungkin memilih daging sapi tanpa lemak untuk hidangan Lebaran agar kesehatan tetap terjaga.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

28 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

29 hari lalu

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2024, sejumlah harga bahan pokok kian melonjak. Per 7 April 2024, Panel Harga Pangan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat mencatat harga daging sapi, daging ayam, cabai, bawang merah, dan bawang putih masih naik.

Baca Selengkapnya

Ratusan Sapi Impor dari Australian Mati di Perjalanan, Bapanas Klaim Stok Daging Aman

35 hari lalu

Ratusan Sapi Impor dari Australian Mati di Perjalanan, Bapanas Klaim Stok Daging Aman

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi klaim stok daging sapi aman, meski ada impor sapi hidup mati dalam perjalanan laut.

Baca Selengkapnya

Pastikan Daging Aman Dikonsumsi Warga, Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH

39 hari lalu

Pastikan Daging Aman Dikonsumsi Warga, Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH

Dinas Pertanian dan Pangan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi mendatangi pasar daging dan rumah pemotongan hewan (RPH), Kamis, 28 Maret 2014.

Baca Selengkapnya

Khawatir Terimbas Cuaca Buruk, Yogya Gelar Sidak Serentak Pantau Stok Pangan Menjelang Lebaran

40 hari lalu

Khawatir Terimbas Cuaca Buruk, Yogya Gelar Sidak Serentak Pantau Stok Pangan Menjelang Lebaran

Kekhawatiran kurangnya stok pangan pada masa libur Lebaran 2024 sempat muncul akibat kondisi cuaca buruk.

Baca Selengkapnya

Macam Makanan yang Sebaiknya Tidak Dipanaskan Lagi

44 hari lalu

Macam Makanan yang Sebaiknya Tidak Dipanaskan Lagi

Beberapa jenis makanan sebaiknya tidak dihangatkan kembali dan harus selalu dimakan saat segar. Apa saja?

Baca Selengkapnya