Anies Baswedan Ajukan 5 Stasiun Kereta untuk Diintegrasikan

Rabu, 17 Juni 2020 17:17 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Direktur MRT William Sabandar saat merayakan ulang tahun PT MRT ke 12 di depan Stasiun MRT Dukuh Atas, Rabu 17 Juni 2020. Tempo/Taufiq Siddiq

TEMPO.CO, Jakarta- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan lima stasiun kereta di Jakarta akan segera diintegrasikan dalam pengelolaan terpadu oleh Perusahaan Moda Integrasi Transportasi Jabodetabek. Anak perusahaan PT KAI bersama dengan PT MRT Jakarta.

"Berikutnya akan ada lima stasiun lagi yang akan segera kita integrasikan dan sudah disetujui oleh Pak Menteri BUMN, Pak Erick Thohir," ujar Anies di Stasiun Sudirman Jakarta Pusat, Rabu 17 Juni 2020.

Ia mengatakan lima stasiun tersebut yaitu stasiun Manggarai, Tebet, Palmerah, Gondangdia dan Kota. Proses integrasi lima stasiun tersebut ditargetkan akan rampung dalam tiga bulan ke depan dengan anggaran mencapai Rp 25 miliar.

Mantan menteri pendidikan itu menyebutkan proses integrasi stasiun terpadu tersebut akan menghubungkan satu moda transportasi dengan moda yang lain. Saat ini lima stasiun sudah diresmikan sebagai stasiun terpadu yaitu di Tanah Abang, Pasar Senen, Juanda dan Sudirman.

Ia memisalkan integrasi di stasiun Sudirman yang mengubungkan moda transportasi MRT, commuter line, transjakarta hingga kereta bandara. Kemudian lanjut dia, juga disediakan tempat untuk pick up bagi moda transportasi ojek.

Menurutnya konsep integrasi stasiun terpadu yaitu dalam pengelolaan dan pengembangan stasiun agar sesuai dengan pengembangan tata ruang. "Dan perbaikan ini adalah bagian dari ikhtiar kita untuk nantinya wilayah Jabodetabek yang penataan ruangnya terpadu penataan transportasi umumnya juga terpadu," ujarnya.

Menurut Anies Baswedan saat transportasi umum sudah disediakan banyak namun belum terintegrasi sehingga penggunaan transportasi belum optimal digunakan oleh masyarakat.

Berita terkait

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

4 jam lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

2 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

3 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

3 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

3 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

4 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

4 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

4 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya