80 Praktik Bidan di Jakarta Timur Gulung Tikar Imbas Pandemi

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 24 Juni 2020 15:15 WIB

Ilustrasi Bidan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra, Syarif, mengatakan sebanyak 80 bidan terkena dampak pandemi Covid-19 di wilayah Jakarta Timur. "Dari 149 bidan, sekarang tinggal 69 orang yang masih bertahan. Sisanya tutup karena dampak Covid-19," kata Syarif saat merayakan Hari Bidan Indonesia di Aula Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Rabu, 24 Juni 2020.

Syarif menuturkan bidan yang saat ini masih bisa bertahan sebagian besar adalah mereka yang praktik di rumah sakit atau klinik. Sedangkan, bidan yang membuka praktik secara mandiri telah kelimpungan mempertahankan usahanya di tengah wabah ini.

"Mereka tidak dapat bertahan karena khawatir juga. Sebagian tidak memiliki infrastruktur seperti APD (alat pelindung diri) untuk bertahan dalam kondisi wabah sekarang ini," ujarnya.

Selain itu, kondisi diperparah karena bidan yang mempunyai usaha sendiri disamaratakan oleh pemerintah dengan yang bekerja di institusi kesehatan pemerintah seperti puskesmas dan rumah sakit. Bidan dengan praktik modal sendiri atau kerap disebut PMD disamakan pemberian klaim Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan dengan yang berpraktik di instansi pemerintah.

Padahal, bidan yang mandiri menggunakan modal sendiri dalam mendirikan bangunan, menyediakan alat kesehatan dan lainnya. "Tapi klaim BPJS Kesehatan mereka sama hanya tindakan dan obat saja yang dibayar pemerintah. Padahal fasilitas lainnya mereka modal sendiri tidak dari negara," ujarnya.

Advertising
Advertising

Untuk membantu para bidan mandiri tersebut, Syarif sedang berusaha mengaktifkan kembali Jaminan Kesehatan Daerah di DKI. Tujuannya, kata dia, melalui Jamkesda tersebut nantinya pemerintah bisa membantu dana layanan dan kesejahteraan tenaga medis seperti mereka. "Skemanya nanti akan dibicarakan untuk mengaktifkan lagi Jamkesda."

Berita terkait

Hari Bidan Sedunia, Ini Fungsi dan Syarat Menjadi Bidan

9 jam lalu

Hari Bidan Sedunia, Ini Fungsi dan Syarat Menjadi Bidan

Biasanya bidan hanya membantu persalinan normal tanpa komplikasi, jika terjadi persalinan tidak normal atau berisiko maka bumil dianjurkan ke dokter.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

20 jam lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Hari Bidan Sedunia, Ini Perbedaan Bidan, Perawat, dan Suster

21 jam lalu

Hari Bidan Sedunia, Ini Perbedaan Bidan, Perawat, dan Suster

Orang kerap menganggap bidan, perawat dan suster profesi yang sama, padahal ketiganya berbeda fungsi dan tugas. Di Hari Bidan Sedunia simak ulasannya.

Baca Selengkapnya

5 Mei Ditetapkan Hari Bidan Sedunia, Begini Sejarahnya

22 jam lalu

5 Mei Ditetapkan Hari Bidan Sedunia, Begini Sejarahnya

Hari Bidan Sedunia dirayakan setiap tanggal 5 Mei sebagai penghargaan kepada para profesional kesehatan yang telah memberikan kontribusi besar dalam perawatan.

Baca Selengkapnya

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

23 jam lalu

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

Polres Prabumulih sudah melakukan penyelidikan soal dugaan malpraktik seorang bidan yang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

1 hari lalu

Dana Pembangunan Masjid di Cakung Diduga Dilarikan Kontraktor, Warga Pilih Diam Tak Mau Ikut Campur

Dana pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung diduga dilarikan oleh kontraktor. Warga geram sekaligus pasrah, tak mau campur tangan.

Baca Selengkapnya

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

2 hari lalu

Tergusur Proyek, Pembangunan Masjid Baru di Cakung Kini Mangkrak

Uang pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur diduga dibawa kabur kontraktor sebesar Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

2 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

2 hari lalu

Kontraktor Diduga Bawa Kabur Uang Rp 9,75 Miliar Dana Pembangunan Masjid di Cakung Jaktim

Pembangunan Masjid Albarkah di Cakung, Jakarta Timur mangkrak setelah uang pembangunan diduga dibawa kabur kontraktor.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya