Positif Covid-19 di DKI Meledak, Fraksi PDIP Singgung Klaim Anies

Reporter

Taufiq Siddiq

Editor

Dwi Arjanto

Senin, 13 Juli 2020 12:46 WIB

Ilustrasi virus Corona atau Covid-19. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta -Politikus Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Gilbert Simanjutak menilai melonjaknya kasus positif Covid-19 di Jakarta merupakan hasil dari pemeriksaan dua minggu lalu, saat Gubernur Anies Baswedan sedang mengumbar-umbar kondisi ibu kota sudah terkendali.

"Ini terjadi dua minggu lalu paling enggak, kemudian meledak sekarang. Statementnya berturut-turut mengatakan tidak terkendali, terkendali, sekarang terbukti tidak terkendali," ujar Gilbert saat dihubungi, Senin 13 Juli 2020.

Gilbert mengatakan sejak awal pengawasan Pemerintah DKI tidak optimal, terutama di titik-titik rawan penularan seperti di pasar tradisional. Dia menilai Anies tidak tegas dalam menerapkan PSBB terutama sejak diberlakukan masa transisi.

Selain itu kata Gilbert upaya active case finding dengan melalukan tracing dari warga tertular juga tidak cukup. Mestinya lanjut dia, Pemerintah DKI harus melakukan pengawasan berdasarkan klaster, saat ada penularan kasus baru maka wilayah tersebut harus diisolasi.

Gilbert mengatakan jika sejak awal DKI tegas dalam mengawasi PSBB angka penularan Corona tidak akan meningkat terlalu tinggi. Dia mendesak Pemerintah DKI untuk mengevaluasi kebijakan PSBB transisi saat ini.

"Harus dievaluasi karena kondisi semakin mengkhawatirkan," ujarnya.

Kemarin Gubernur Anies Baswedan mengumumkan penambahan kasus positif Covid-19 harian yang mencapai 404 orang. Angka tersebut tertinggi selama pandemi Covid-19, seharinya sebelumnya jumlah kasus positif juga memecahkan rekor sebanyak 359.

Anies mengatakan bahwa melonjaknya penambahan kasus harian karena active case finding yang terus dilakukan oleh Dinas Kesehatan DKI. "Memang sebagian besar dari penambahan ini adalah karena gencarnya kita melakukan yang disebut sebagai active case finding. Artinya kita tidak menunggu pasien di fasilitas kesehatan, tapi puskesmas kita mengejar kasus positif di masyarakat," ujarnya dalam vidoe di Youtuber Pemprov DKI kemarin.

Sedangkan pada awal bulan lalu Anies menyatakan bahwa kondisi Jakarta sudah terkendali dari penularan Covid 19, karena angka penularan (Rt) Covid 19 di bawah angka 1, dan positive rate juga berkisar di 5 persen. Dengan kondisi itu Anies kemudian memperpanjang PSSB Transisi hingga 16 Juli 2020.

Berita terkait

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

17 jam lalu

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah memberi dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

2 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

2 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

3 hari lalu

Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

3 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

4 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

4 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Pembubaran Timnas Amin, Ini Kata Anies

Mantan capres nomor urut 01 Anies Baswedan menanggapi absennya Ketum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembubaran Timnas Amin.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

4 hari lalu

4 Fakta Pembubaran Timnas AMIN Hari ini: Surya Paloh Absen hingga Pesan Anies dan Muhaimin

Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

4 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya