Viral Pria Berjaket Logo PKI Mengaku Komunis, Polisi: ODGJ

Senin, 27 Juli 2020 14:30 WIB

Ilustrasi video viral. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pria yang mengenakan jaket berlogo palu arit, mirip lambang Partai Komunis Indonesia atau PKI diinterogasi warga Kota Bogor.

Video interogasi ini viral di media sosial. Dalam video itu pria yang mengaku bernama Raden Supriyadi itu mengaku sebagai komunis. "Gua komunis silahkan, tapi komunis pribadi," ujar pria itu dalam video saat diinterogasi beberapa orang yang mengenakan atribut organisasi massa.

Supriyadi dalam video itu juga mengungkapkan bahwa orang tuanya merupakan buruh tani di perkebunan karet Indonesia. "Hargai mereka atas perjuangannya untuk kemajuan Indonesia," ujar Supriyadi.

Kepala Kepolisian Sektor Bogor Kota Komisaris Ilot Juanda
membenarkan peristiwa interogasi kepada pria berjaket logo komunis itu. Menurut Ilot pria tersebut kemudian dibawa ke kantor polisi.

"Itu (pria memakai jaket logo palu arit) ditangani satuan intel Polresta Bogor Kota," kata Ilot saat dikonfirmasi melalui pesan WA Ahad malam, 26 Juli 2020.

Advertising
Advertising

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Bogor, Ajun Komisaris Firman Taufik, membenarkan penanganan pria berjaket logo PKI itu ditangani Intel Polresta Bogor.

Informasi yang diperoleh Firman, pria yang mengaku bernama Raden Supriyadi itu ternyata Orang Dengan Gangguan Jiwa atau ODGJ. "Itu ODGJ, penanganannya di intel karena memakai atribut ideologi terlarang," kata Firman saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin 27 Juli 2020.


Firman mengatakan bukti Supriyadi adalah ODGJ, karena setelah dilakukan pengecekan dan konfirmasi kepada aparat setempat kediamannya, mereka pun membenarkan lengkap dengan menunjukkan bukti surat dari kepala RT, RW dan surat sakit jiwa dari Rumah Sakit Jiwa. Firman menyebut tidak ada penahan, karena tidak ditemukan unsur pidana terhadap kasus itu. "Tidak ditemukan unsur pidana. Karena tidak melukai atau membahayakan orang lain. Lagian kalau ditahan karena ideologi, ODGJ ideologinya apa," kata Firman.

Berita terkait

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

22 jam lalu

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

2 hari lalu

Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

Di Indonesia pernah ditemukan kasus batu ginjal langka. Ukurannya sebesar kepala manusia.

Baca Selengkapnya

Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

12 hari lalu

Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

Warga Bogor dan Tangsel memprotes rencana BRIN menutup jalan yang selama ini berada di kawasan lembaga riset itu.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

12 hari lalu

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

12 hari lalu

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.

Baca Selengkapnya

Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

13 hari lalu

Omset Merosot Imbas Penutupan Jalan di Sekitar Kantor BRIN, Pengusaha: Bakal jadi Kota Mati

Pengusaha di Jalan Serpong-Parung di dekat kantor BRIN mengeluh. Pasalnya, omset mereka berturun drastis sejak dibuat jalan Lingkar Baru.

Baca Selengkapnya

Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

13 hari lalu

Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

Ratusan warga Bogor dan Tangsel menggelar aksi menolak rencana penutupan jalan BRIN. Dianggap bisa mematikan rezeki warga.

Baca Selengkapnya

Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

14 hari lalu

Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

Suami dokter Qory itu juga mendapat hukuman tambahan berupa konseling kejiwaan.

Baca Selengkapnya

Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

14 hari lalu

Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

Tersedia promo liburan hingga Rp 2 juta khusus liburan ke Jabodetabek

Baca Selengkapnya