Rekor 820 Kasus Positif Covid-19 di Hari Terakhir PSBB Transisi Jakarta

Kamis, 27 Agustus 2020 16:43 WIB

Ilustrasi perawatan pasien Covid-19. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta- Tim Gugus Covid-19 DKI Jakarta kembali melaporkan rekor jumlah penambahan kasus positif Covid-19. Di hari terakhir PSBB transisi ini tercatat ada 820 kasus, sehingga total jumlah kasus positif sudah mencapai 36.462 kasus.

Rekor laporan penambahan kasus tertinggi sebelumnya pada 8 Agustus 2020 lalu sebanyak 721 laporan kasus positif baru. Kemudian Rabu 26 Agustus 2020 sebanyak 711 kasus baru.

Baca Juga: 30 Perusahaan di Bekasi Laporkan Kasus Covid-19, Terbesar LG

"Penambahan kasus positif pada hari ini sebanyak 820 kasus," ujar Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI , Dwi Oktavia dalam keterangan tertulisnya, Kamis 27 Agustus 2020.

Dwi menyebutkan temuan kasus positif Covid-19 baru tersebut dari pemeriksaan sebanyak 7.127 orang dites PCR untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 820 positif orang dan 6.307 negatif. Dari 820 kasus tersebut, kata dia terdapat 250 kasus akumulasi dari beberapa hari sebelumnya yang baru dilaporkan hari ini ke Dinas Kesehatan.

Ia menambahkan untuk jumlah kasus positif aktif saat ini 7.027 pasien yang sedang menjalankan perawatan di rumah sakit dan isolasi mandiri. Untuk pasien sembuh hari ini bertambah 1.538 orang sehingga total pasien yang telah sembuh 28.288 orang. Sedangkan untuk jumlah pasien meninggal saat ini sudah berjumlah 1.147 orang.

Menurut dia angka positivity rate atau persentase kasus positif sepekan terakhir di Jakarta turun dari 10 persen menjadi 9,9 persen dengan jumlah orang yang dites PCR seminggu ini sebanyak 43.270 orang. Sedangkan persentase kasus positif Covid-19 secara total sebesar 6,1 persen sudah di atas standar WHO, tidak lebih dari 5 persen.

Dwi mengingatkan warga untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan Covid-19, menggunakan masker, menjaga jarak aman dan rajin mencuci tangan. Perkantoran juga diimbau untuk tetap memberlakukan kapasitas 50 persen karyawan yang bekerja di kantor. Dia menyatakan Pemerintah DKI akan langsung menindak jika ditemukan ada pelanggaran PSBB.

Berita terkait

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

4 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

5 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

5 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

6 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

7 hari lalu

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

Dukcapil DKI Jakarta telah mengumumkan bahwa sebanyak 92.432 NIK akan dinonaktifkan karena berbagai faktor.

Baca Selengkapnya

Pengeluaran Militer Global Capai Rekor Tertinggi pada 2023, Israel Naik 24 Persen

8 hari lalu

Pengeluaran Militer Global Capai Rekor Tertinggi pada 2023, Israel Naik 24 Persen

Pengeluaran militer global pada 2023 mencapai rekor tertinggi dengan angka US$2.443 miliar atau sekitar Rp39,66 kuadriliun.

Baca Selengkapnya

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

10 hari lalu

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI menyumbang dividen terbesar bagi Provinsi DKI Jakarta, jumlahnya mencapai Rp 326,44 miliar.

Baca Selengkapnya

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

12 hari lalu

Sampah di Jakarta, Sebelum dan Setelah Lebaran

DLH DKI Jakarta mengangkut sampah yang dilakukan selama periode tujuh hari sebelum hingga hari kedua Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

13 hari lalu

Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

Berdasarkan pantauan pada pukul 05.35 WIB, indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada di angka 151.

Baca Selengkapnya

BMKG: Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada Senin Sore

15 hari lalu

BMKG: Jakarta Selatan dan Timur Berpotensi Hujan dan Angin Kencang pada Senin Sore

BMKG memprakirakan seluruh wilayah DKI Jakarta berawan pada pagi hari.

Baca Selengkapnya