DKI Siapkan 2 Rumah Sakit untuk RS Rujukan Covid-19

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 2 September 2020 14:45 WIB

Ilustrasi - Ventilator rumah sakit. (ANTARA/Shutterstock/am)

TEMPO.CO, Jakarta - Pemprov DKI Jakarta menyatakan sedang menyiapkan dua rumah sakit umum daerah menjadi RS rujukan Covid-19. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI, Dwi Oktavia, mengatakan dua RSUD yang menjadi rumah sakit khusus tersebut hanya untuk pasien Covid-19.

“Akan ada RSUD yang disiapkan untuk full pasien Covid-19," kata Dwi melalui pesan singkatnya, Rabu, 2 September 2020.

Dwi menuturkan pemerintah berencana meningkatkan kapasitas bangsal rumah sakit untuk menekan tingkat keterisian hingga 60 persen. Saat ini tingkat keterisian bangsal rumah sakit rujukan Covid-19 telah mencapai 81 persen untuk kamar isolasi dan ICU 74 persen.

Adapun total bangsal untuk ruang isolasi mencapai 4.045 tempat tidur dan ICU 513 tempat tidur.

"Kami ingin meningkatkan kapasitas tempat tidur rumah sakit rujukan untuk mengantisipasi lonjakan pasien Covid-19."

Advertising
Advertising

Dwi mengatakan penambahan dua rumah sakit khusus Covid-19 milik pemerintah daerah itu nantinya bakal menambah 40 tempat tidur ICU dan 317 tempat tidur isolasi. Namun, Dwi enggan menyebut nama dua RSUD yang bakal dijadikan rujukan itu.

Pemerintah DKI juga sedang menjajaki kerja sama dengan 11 rumah sakit swasta untuk meningkatkan kapasitas bangsal ICU dan Isolasi pasien Covid-19. "Kami sedang membahas teknis kerjasamanya."

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebelumnya menyatakan bakal meningkatkan kapasitas kamar perawatan pasien Covid-19 di rumah sakit. Saat ini kapasitas kamar isolasi dan ICU pasien Covid-19 telah terisi lebih dari 70 persen.

"Kita menyaksikan kapasitas memang di atas 70 persen. idealnya di bawah 60 persen. Jadi sekarang kami akan tambah lagi kapasitas tempat tidur ICU maupun ruang isolasi di rumah sakit," kata Anies dalam rekaman suara yang diberikan Humas DKI, Selasa, 1 September 2020.

Berita terkait

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

13 hari lalu

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

Nahas menimpa HL, 31 tahun, seorang wisatawan asal Cina saat melakukan pendakian di Kawah Ijen, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

Anggota TNI AD Ditemukan Bersimbah Darah di Bekasi

33 hari lalu

Anggota TNI AD Ditemukan Bersimbah Darah di Bekasi

Anggota TNI AD Praka Supriadi ditemukan bersimbah darah di Jalan Pangkalan 5, Kota Bekasi. Sempat mengaku korban kecelakaan. Nyawanya tidak tertolong.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Tinjau RSUD Sibuhuan: Kita Intervensi dan Perbaiki

50 hari lalu

Presiden Jokowi Tinjau RSUD Sibuhuan: Kita Intervensi dan Perbaiki

Presiden Jokowi melihat proses pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan yang dia klaim sudah baik.

Baca Selengkapnya

Tangani KJSU, RSUD Rasidin Padang Dapat Bantuan Alat Penunjang dari Kemenkes

23 Februari 2024

Tangani KJSU, RSUD Rasidin Padang Dapat Bantuan Alat Penunjang dari Kemenkes

SDM di RSUD Rasidin akan dipersiapkan dalam pemantapan ilmu dan pengetahuan di bidang KJSU.

Baca Selengkapnya

Kejaksaan Negeri Lombok Tengah Usut Korupsi Pengadaan Makanan di RSUD Praya

23 Februari 2024

Kejaksaan Negeri Lombok Tengah Usut Korupsi Pengadaan Makanan di RSUD Praya

Kejaksaan telah menetapkan Direktur dan Bendahara RSUD Praya sebagai tersangka korupsi pengadaan makanan. Penyedia makanan dibidik.

Baca Selengkapnya

25 Puskesmas di DKI Jakarta Siap Layani Caleg Stres yang Kalah Pemilu 2024

14 Februari 2024

25 Puskesmas di DKI Jakarta Siap Layani Caleg Stres yang Kalah Pemilu 2024

Dinkes DKI mengimbau para caleg yang kalah di Pemilu 2024 agar mencari bantuan profesional jika stres.

Baca Selengkapnya

RSKD Duren Sawit Jadi Rujukan untuk Caleg Alami Stres dan Gangguan Jiwa di Pemilu 2024, Ini Profilnya

8 Februari 2024

RSKD Duren Sawit Jadi Rujukan untuk Caleg Alami Stres dan Gangguan Jiwa di Pemilu 2024, Ini Profilnya

Dinkes DKI Jakarta mengantisipasi penanganan caleg alami gangguan jiwa pasca Pemilu 2024, rujukan di RSKD Duren Sawit.

Baca Selengkapnya

Vaksin Covid-19 Berbayar Belum Berlaku, Dinas Kesehatan DKI: Masih Gratis

3 Januari 2024

Vaksin Covid-19 Berbayar Belum Berlaku, Dinas Kesehatan DKI: Masih Gratis

Seluruh fasilitas kesehatan masih menunggu mekanisme dari Kemenkes untuk layanan vaksin Covid-19 berbayar.

Baca Selengkapnya

Tahun Baru 2024, DKI Sediakan Vaksin Covid-19 Gratis untuk Kelompok Ini

2 Januari 2024

Tahun Baru 2024, DKI Sediakan Vaksin Covid-19 Gratis untuk Kelompok Ini

Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyediakan vaksin Covid-19 gratis per 1 Januari 2024. Berikut rincian kelompok yang dapat menerima vaksin tersebut.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Gratis Hingga Akhir 2023, Simak Lokasinya

28 Desember 2023

Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Gratis Hingga Akhir 2023, Simak Lokasinya

Dinkes DKI tidak hanya menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 gratis kepada warga Jakarta, melainkan untuk KTP seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya