Menjelang La Nina, BPBD Banten Imbau Warga Lebak Selatan Waspadai Bencana Alam

Reporter

Antara

Senin, 9 November 2020 13:58 WIB

Ilustrasi longsor. shutterstock.com

TEMPO.CO, Lebak - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten mengimbau masyarakat Kabupaten Lebak di bagian selatan mewaspadai bencana alam sehubungan dengan meningkatnya curah hujan disertai tiupan angin kencang di daerah itu. "Peringatan kewaspadaan itu untuk mengurangi risiko kebencanaan," kata Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Banten Nana Suryana Posko Kesiapsiagaan Mitigasi di Villa Hejo Kiara Payung, Panggarangan, Lebak, Senin, 9 November 2020.

Peringatan itu disampaikan menyusul longsor yang mengakibatkan empat rumah rusak berat di Kecamatan Cilograng dan angin kencang yang merusak lima rumah warga rusak di Cihara, Ahad, 8 November 2020.

Wilayah Lebak selatan rawan longsor, banjir, dan banjir rob, karena topografinya perbukitan, juga di bawah kaki Gunung Halimun Salak, aliran sungai, serta pesisir pantai.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di wilayah Banten dan sekitarnya berpotensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Kabupaten Lebak. "Kami minta warga waspada dan jika curah hujan tinggi sebaiknya mengungsi ke tempat yang lebih aman," kata Nana.

Menurut dia, selama ini, korban bencana alam di wilayah Lebak selatan tidak menimbulkan korban jiwa. Namun diperkirakan kerugian hingga ratusan juta rupiah, termasuk longsor menimpa gedung SMAN 3 Cibeber dan rumah warga.

Advertising
Advertising

BPBD Banten mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat untuk mengurangi risiko kebencanaan dengan membuka Posko Kesiapsiagaan Mitigasi sehubungan dengan fenomena La Nina. Namun, kebutuhan peralatan evakuasi masih kurang, terutama kendaraan operasional sepeda motor.

Medan wilayah Lebak selatan cukup berat juga ditambah infrastuktur jalan yang buruk karena lokasinya perbukitan dan pegunungan. "Kami berharap kendaraan operasional sepeda motor dengan ditambah lima unit, karena yang ada hanya satu unit."

Berita terkait

Pekerja Tambang Timah Ilegal Air Bunut Parit Tiga Bangka Barat Tewas Tertimbun Longsor

20 jam lalu

Pekerja Tambang Timah Ilegal Air Bunut Parit Tiga Bangka Barat Tewas Tertimbun Longsor

Satu pekerja tambang timah yang diduga ilegal meninggal dunia setelah tertimbun tanah longsor.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Melanda Sebagian Kota Besar, Waspadai Banjir Rob di Pesisir Jateng

22 jam lalu

BMKG Prakirakan Hujan Melanda Sebagian Kota Besar, Waspadai Banjir Rob di Pesisir Jateng

Sirkulasi siklonik membentuk daerah konvergensi yang mampu meningkatkan pertumbuhan awan hujan.

Baca Selengkapnya

Status Erupsi Gunung Ibu Naik ke Level Awas, BNPB Percepat Penanganan Darurat Bencana

1 hari lalu

Status Erupsi Gunung Ibu Naik ke Level Awas, BNPB Percepat Penanganan Darurat Bencana

BNPB mengirimkan tim dan logistik untuk penanganan darurat bencana erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.

Baca Selengkapnya

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

1 hari lalu

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

Banjir melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, sejak Senin, 13 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Hujan, Suhu Udara, Kelembapan Udara

2 hari lalu

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Hujan, Suhu Udara, Kelembapan Udara

Prediksi cuaca dari BMKG menyebutkan Jakarta pagi ini cerah berlanjut cerah berawan sepanjang siang dan malam nanti. Bagaimana dengan Bodetabek?

Baca Selengkapnya

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

2 hari lalu

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

Banjir bandang dari Gunung Singgalang menghantam Galudua, Koto Tuo Ampek Koto, Kabupaten Agam, Sumbar. Apa arti galodo bagi suku Minangkabau?

Baca Selengkapnya

Antisipasi Hujan, BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Mendukung Tanggap Darurat Bencana Sumbar

3 hari lalu

Antisipasi Hujan, BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Mendukung Tanggap Darurat Bencana Sumbar

Operasi TMC dilakukan sebagai upaya percepatan penanganan darurat bencana banjir bandang lahar dingin dan tanah longsor di Sumbar.

Baca Selengkapnya

Sederet Penanganan Banjir dan Longsor Sumbar: Rekayasa Cuaca Hingga Relokasi Rumah

3 hari lalu

Sederet Penanganan Banjir dan Longsor Sumbar: Rekayasa Cuaca Hingga Relokasi Rumah

BNPB menyiapkan berbagai solusi penanganan bencana banjir lahar dingin dan tanah longsor yang menerjang Sumatera Barat

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

3 hari lalu

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

Gempa Lombok 2018 meninggalkan duka yang mendalam di hati masyarakat.

Baca Selengkapnya

Apa Penyebab Banjir Bandang dan Longsor di Sumatera Barat?

3 hari lalu

Apa Penyebab Banjir Bandang dan Longsor di Sumatera Barat?

BMKG menyebut hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat merupakan pemicu banjir bandang, banjir lahar hujan, dan longsor di Sumbar.

Baca Selengkapnya