Adhi Karya Gelar Seremonial Pemasangan U-Shaped Girder Terakhir di LRT Jabodebek

Rabu, 11 November 2020 10:06 WIB

Rangkaian kereta LRT yang terparkir di Stasiun Light Rapid Transit Jabodebek di kawasan Cibubur, Jakarta, Jumat, 18 September 2020. Hingga Mei 2020 pembangunan LRT Jabodebek yang masih berjalan telah 71,2%. Untuk rincian progress pada setiap lintas pelayanannya yakni Lintas pelayanan 1 Cawang-Cibubur 85,7%, Lintas pelayanan 2 Cawang-Kuningan-Dukuh Atas 65,9%, dan Lintas layanan 3 Cawang-Bekasi Timur 64,8%. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - PT Adhi Karya (Persero) Tbk menggelar seremoni penyambungan jembatan bentang panjang dengan struktur lintasan U-Shape Girder pada proyek kereta api ringan atau LRT Jabodebek Fase 1 di Dukuh Atas, Jakarta Pusat, hari ini, 11 November 2020. "Inilah yang kami pasang terakhir untuk akhir dari jalur Dukuh Atas," kata Direktur Utama PT Adhi Karya Entus Asnawi Mukhson dalam pemaparannya yang disiarkan secara virtual, Rabu, 11 November 2020.

LRT Jabodebek Fase 1 terbagi menjadi tiga jalur, yakni Cawang-Cibubur, Cawang-Dukuh Atas, dan Cawang-Bekasi Timur. Total panjangnya 44 kilometer. Menurut Entus, 90 persen dari panjang lintasan ini atau sekitar 40 kilometer sudah terpasang U-Shaped Girder.

Dia memaparkan, struktur U-Shaped Girder lebih pendek ketimbang box girder. Pemasangan U-Shaped Girder juga lebih cepat dan ringan. Sedangkan pemasangan box grider memerlukan penyambungan bertahap.

"Di Fase 1 LRT Jabodebek lebih panjang pengunaannya (U-Shaped Girder)," ujar Entus.

Pemasangan U-Shaped Girder telah diresmikan Presiden Joko Widodo di Cibubur pada 2016. Pemanfaatan U-Shaped Girder di lintasan 44 kilometer LRT Jabodebek merupakan yang terpanjang di dunia. "Inilah yang nanti diberikan penghargaan oleh MURI."

Advertising
Advertising

Selain seremonial, rekor MURI U-Shaped Girder LRT Jabodebek juga diserahkan hari ini. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi hadir dan menyampaikan sambutannya secara virtual. Budi sekaligus menandatangani prasasti Bentang Panjang Dukuh Atas.




Berita terkait

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

2 hari lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

3 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

6 hari lalu

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Penumpang pada Triwulan I Tahun Ini

Light Rail Transit atau LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama Triwulan pertama 2024 mencapai 3.841.554 orang.

Baca Selengkapnya

Pertama Kali Beroperasi saat Libur Lebaran, LRT Jabodebek Catat 255 Ribu Pengguna

18 hari lalu

Pertama Kali Beroperasi saat Libur Lebaran, LRT Jabodebek Catat 255 Ribu Pengguna

Pengguna LRT Jabodebek meningkat setelah hari H Lebaran.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

21 hari lalu

Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama libur panjang Lebaran periode 6 hingga 12 April 2024 mencapai 151.871 orang.

Baca Selengkapnya

Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

25 hari lalu

Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

LRT Jabodebek mengalami penyesuaian jadwal khusus untuk libur lebaran, sedangkan LRT Jakarta tetap beroperasi seperti biasa.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Operasikan 260 Perjalanan per Hari saat Libur Lebaran, Tarif Promo Maksimal Rp 10 Ribu

30 hari lalu

LRT Jabodebek Operasikan 260 Perjalanan per Hari saat Libur Lebaran, Tarif Promo Maksimal Rp 10 Ribu

Keberangkatan pertama LRT Jabodebek akan dimulai dari Stasiun LRT Jatimulya menuju Stasiun LRT Dukuh Atas.

Baca Selengkapnya

1,3 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek selama Maret 2024

35 hari lalu

1,3 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek selama Maret 2024

PT KAI mencatat ada sebanyak 1.339.810 pengguna Light Rail Transit atau LRT Jabodebek selama Maret 2024.

Baca Selengkapnya

LRT Jabodebek Klaim Dapatkan Kontrak Hak Penamaan di Stasiun Pancoran, Dapat Puluhan Miliar

40 hari lalu

LRT Jabodebek Klaim Dapatkan Kontrak Hak Penamaan di Stasiun Pancoran, Dapat Puluhan Miliar

LRT Jabodebek sudah mendapatkan satu kontrak kerja sama naming rights atau hak penamaan di Stasiun Pancoran. Stasiun lain dalam pembicaraan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Gabungkan 7 BUMN Karya Menjadi Tiga Induk, Siapa Saja?

47 hari lalu

Erick Thohir Gabungkan 7 BUMN Karya Menjadi Tiga Induk, Siapa Saja?

Erick Thohir menggabungkan 7 BUMN Karya: Brantas Abipraya, Adhi Karya dan Nindya Karya jadi satu PT, HK dan Waskita, serta Wika dan PP

Baca Selengkapnya