Demo di Kemendikbud, Melanie Subono: Yang Ditangkap Harus Dibebaskan

Reporter

Imam Hamdi

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 17 November 2020 17:21 WIB

Gerakan Buruh Bersama Rakyat bersama sejumlah elemen pelajar berunjuk rasa memperingati Hari Pelajar Internasional di depan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 17 November 2020. Mereka menuntut biaya pendidikan gratis selama pandemi Covid-19. Tempol/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Musikus dan aktivis Melanie Subono ikut memberikan orasi sekaligus bernyanyi bersama massa pengunjuk rasa di depan gedung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Selasa, 17 November 2020.

Dalam orasinya Melani melontarkan sejumlah kritik ke pemerintah terkait kebijakan tidak menaikkan upah dan penangkapan massa pada unjuk rasa menolak omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja beberapa waktu lalu.

"Upah buruh harus naik. Yang ditangkap harus dibebaskan," kata Melanie lantang.

Unjuk rasa di depan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melibatkan sekitar 500 massa yang berasal dari buruh dan pelajar. Unjuk rasa hari ini juga untuk memperingati Hari Pelajar Internasional.

Menurut Melanie, semua orang termasuk pelajar berhak untuk ikut berunjuk rasa. Menurut dia, tanpa adanya unjuk rasa dan perlawanan terhadap kebijakan pemerintah yang otoriter pada tahun 1998, reformasi tidak akan diraih.

Advertising
Advertising

"Kalau ada yang bilang, ngapain lo turun ke jalan. Jawab, sekarang lo bisa main medsos itu gara-gara perjuangan merebut demokrasi 1998. Tanpa ada perjuangan tidak akan ada kebebasan seperti sekarang," ujarnya

Melanie mengajak massa untuk tidak bosan bergerak sampai aspirasinya didengar pemerintah. Massa harus terus menyuarakan penolakan terhadap omnibus law UU Cipta Kerja yang menyusahkan rakyat. "Kalau suara tidak didengar. Maka kita harus berontak."

Berita terkait

Kemendikbud Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024, Diperluas hingga Jenjang S3

1 hari lalu

Kemendikbud Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024, Diperluas hingga Jenjang S3

Di tahun sebelumnya, beasiswa calon dosen masih terbatas untuk jenjang S2.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Ungkap 3 Masalah di Pendidikan Tinggi

1 hari lalu

Kemendikbud Ungkap 3 Masalah di Pendidikan Tinggi

Apa saja masalah di pendidikan tinggi?

Baca Selengkapnya

Atasi Penerima KIP Kuliah yang Tidak Tepat Sasaran, Kemendikbud Minta Kampus Evaluasi

1 hari lalu

Atasi Penerima KIP Kuliah yang Tidak Tepat Sasaran, Kemendikbud Minta Kampus Evaluasi

Viralnya kasus dugaan penerima KIP Kuliah bergaya hedon, Kemendikbudristek akan mengambil langkah.

Baca Selengkapnya

Viral Dugaan Penyalahgunaan KIP Kuliah Mahasiswa Undip, Kemendikbud: Tanggung Jawab Kampus

2 hari lalu

Viral Dugaan Penyalahgunaan KIP Kuliah Mahasiswa Undip, Kemendikbud: Tanggung Jawab Kampus

Sejumlah mahasiswa penerima KIP Kuliah menjadi perbincangan karena menampilkan gaya hidup mewah.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Boleh Bekerja Jadi Reseller Hingga Youtuber

2 hari lalu

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Boleh Bekerja Jadi Reseller Hingga Youtuber

Sebelumnya viral sejumlah mahasiswa penerima KIP Kuliah di Universitas Diponegoro atau Undip yang diduga melakukan penyalahgunaan bantuan.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya

3 hari lalu

Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya

Kemendikbudristek membuka pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) 2024 hingga 15 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Sejumlah Daerah Terdampak Bencana

4 hari lalu

Kemendikbud Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Sejumlah Daerah Terdampak Bencana

Bencana alam melanda sejumlah wilayah di Tanah Air dalam sebulan terakhir.

Baca Selengkapnya

KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

4 hari lalu

KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

Keberadaan UU Cipta Kerja tidak memberi jaminan dan semakin membuat buruh rentan.

Baca Selengkapnya

May Day, Buruh di Yogyakarta Tuntut Kenaikan UMP Minimal 15 Persen

5 hari lalu

May Day, Buruh di Yogyakarta Tuntut Kenaikan UMP Minimal 15 Persen

Kelompok Majelis Pekerja Buruh Indonesia (MPBI) Yogyakarta menggelar aksi memperingati hari buruh atau May Day dengan menyampaikan 16 tuntutan

Baca Selengkapnya

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

5 hari lalu

Tanggapi Ucapan Hari Buruh dari Prabowo, Partai Buruh Bilang Begini

Partai Buruh menanggapi ucapan Hari Buruh 2024 yang disampaikan Presiden terpilih Prabowo Subianto pada Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya