Kerumunan di Tebet dan Petamburan, Wagub DKI Pastikan Penuhi Panggilan Polda

Jumat, 20 November 2020 18:06 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria saat memberikan keterangan pers di Gedung DPRD DKI Jakarta pada Senin, 19 Oktober 2020. Tempo/Adam Prireza

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sedikit bicara saat ditanya soal alasannya datang ke acara Maulid Nabi di Tebet, Jakarta Selatan, yang dihadiri Pemimpin Front Pembela Islam Rizieq Shihab pada Jumat, 13 November lalu. "Nanti saya jawab," kata Riza di Balai Kota DKI, Jumat, 20 November 2020.

Saat dikonfirmasi terkait kedatangannya di Tebet, merupakan instruksi Anies Baswedan, politikus Gerindra itu juga enggan menjawabnya. Riza menyatakan bakal menjelaskan soal kerumunan Maulid Nabi di Tebet, kepada polisi Senin pekan depan.

Baca Juga: TNI Copot Spanduk Rizieq Shihab, Wagub DKI: Tidak Sesuai Pasti Diturunkan

"Nanti dikabari. Hari Senin saya ke Polda," ujar Wagub DKI Riza sambil menuju ruangannya.

Setelah memeriksa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Selasa lalu,Riza Patria juga akan dipanggil polisi. Riza akan dimintai klarifikasi terkait kerumunan di rumah Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat.

Advertising
Advertising

Kembalinya Rizieq Shihab ke Tanah Air pada Selasa, 10 November 2020 lalu menimbulkan berbagai kontroversi. Ribuan orang yang menjemput Rizieq di Terminal 3 membuat kawasan Bandar Udara Soekarno-Hatta sempat lumpuh. Para penumpang pesawat harus berjalan kaki untuk menuju lokasi bandara karena jalan tol macet total.

Kerumunan orang yang begitu banyak membuat kekhawatiran adanya lonjakan jumlah kasus Covid-19 di Ibu Kota. Tak hanya penyambutan Rizieq yang dihadiri ribuan orang, Maulid Nabi yang digelar di Tebet dan dihadiri Rizieq juga diikuti banyak orang. Dalam tayangan YouTube Front TV terlihat aturan protokol kesehatan tak diterapkan dengan ketat.



Berita terkait

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

14 jam lalu

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan di Tol MBZ itu langsung diamankan di Induk PJR Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

15 jam lalu

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

Setelah uji coba pengiriman notifikasi tilang via WhatsApp lolos asesmen Polda Metro Jaya, sistem ini akan diterapkan secara nasional.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

17 jam lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

1 hari lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

1 hari lalu

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

Ditlantas Polda Metro Jaya mengirimkan bukti surat tilang ke pelanggar lalu lintas melalui lima nomor Whatsapp.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

Polisi menyatakan kronologi kasus mayat dalam koper bermula ketika pelaku bertemu korban di kantor.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

Pelaku kasus mayat dalam koper gunakan uang kantornya sebesar Rp 7 juta untuk kabur.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

Polisi mengungkap motif pembunuhan kasus mayat dalam koper.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

3 hari lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

3 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya