Viral Banjir Setinggi 1,6 Meter di Jatipadang Jakarta Selatan, Ini Kata Polisi

Sabtu, 20 Februari 2021 07:56 WIB

Ilustrasi banjir. REUTERS/Enny Nuraheni

Jakarta - Viral banjir setinggi 1,6 meter di Jalan Kampung Sawah, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dini hari tadi.

Limpahan air itu diakibatkan hujan deras yang turun melanda Jakarta sepanjang malam hingga Sabtu dini hari tadi.

"Warga yang kedinginan dan hampir terbawa arus banjir setinggi 1,6 meter pada Sabtu pukul 02.30 WIB," bunyi keterangan di akun Instagram @info_jakartapusat pada Sabtu, 20 Februari 2021.

Dalam video yang beredar, warga harus berpegang di tiang listrik agar tidak terbawa arus air. Warga yang lainnya pun juga berusaha menolong temannya agar tidak terbawa arus.

Menanggapi hal ini, Kapolsek Kebayoran Baru, Jakarta Selatan Komisaris Supriyanto menjelaskan banjir di wilayahnya saat ini sudah surut. Ia mengatakan tim terus bersiaga mengawasi lingkungannya.

"Udah ga ada sekarang banjir, udah surut pagi ini. Kami ga tidur semalaman mantau ini," kata Supriyanto.

Advertising
Advertising

Baca juga : Hujan Lebat Guyur Jabodetabek Hampir 5 Jam, Sejumlah Perumahan di Kota Bekasi Banjir

Sebelumnya Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD DKI mengeluarkan peringatan dini banjir seiring meningkatnya tinggi muka air di Jakarta pada Sabtu, 20 Februari 2021.

Data per pukul 03.00 WIB, tinggi muka air di pos pantau Sunter Hulu mencapai 285 centimeter dengan cuaca hujan dan status awas atau siaga 1.

Pos pantau dengan status siaga (awas banjir) atau siaga 2 adalah Angke Hulu dan Manggarai. Tinggi muka air di Angke Hulu mencapai 255 centimeter dengan cuaca hujan. Sedangkan tinggi muka air di Pintu Air Manggarai terpantau 875 centimeter dengan cuaca hujan.

M JULNIS FIRMANSYAH

Berita terkait

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

5 jam lalu

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

Bagi Anda yang ingin healing atau sekadar duduk menikmati ruang terbuka di area Jakarta bisa datang ke Urban Forest Cipete. Ini rute dan jam bukanya.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

12 jam lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

19 jam lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

3 hari lalu

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

BMKG memprakirakan adanya potensi hujan lebat disertai petir 29 April - 5 Mei 2024 di wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: UTBK dan Tips Lolos Seleksi Mandiri, Gempa dan BMKG

4 hari lalu

Top 3 Tekno: UTBK dan Tips Lolos Seleksi Mandiri, Gempa dan BMKG

Sejak 2023 seleksi masuk perguruan tinggi negeri di Indonesia jalur atau seleksi mandiri dipermudah dengan menggunakan nilai UTBK saja.

Baca Selengkapnya

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

4 hari lalu

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

Sri Mulyani merespons soal berbagai kasus pengenaan denda bea masuk barang impor yang bernilai jumbo dan ramai diperbincangkan belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

4 hari lalu

Bencana Tanah Longsor di Toraja Utara, BNPB Peringatkan Masih Ada Retakan Tanah

Dua kali tanah longsor yang terjadi pada Jumat pagi lalu menimbun sembilan warga. Tiga di antaranya tewas.

Baca Selengkapnya

BMKG: Mayoritas Wilayah Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

5 hari lalu

BMKG: Mayoritas Wilayah Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang

Potensi hujan sedang hingga hujan lebat disertai petir dan angin kencang dipengaruhi oleh Madden Julian Oscillation.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

5 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

5 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya