Anggaran Belanja Tidak Terduga DKI Tinggal Rp 84 Miliar, BPKD: Ini Angka Kritis

Kamis, 24 Juni 2021 08:22 WIB

Petugas menyiapkan ranjang lipat di salah satu ruangan Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari, Jakarta Barat, Rabu, 23 Juni 2021. Pemprov DKI Jakarta mempersiapkan Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari sebagai tambahan lokasi isolasi mandiri bagi pasien Covid-19 berstatus orang tanpa gejala (OTG). TEMPO/ Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta Edi Sumantri mengatakan anggaran belanja tidak terduga (BTT) tahun ini hanya tersisa Rp 84,76 miliar. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengalokasikan total anggaran BTT Rp 2,13 triliun dalam APBD DKI 2021.

"Angka ini adalah termasuk angka kritis," kata dia dalam rapat dengan Komisi C DPRD DKI, Rabu, 23 Juni 2021.

Edi menjelaskan sebanyak Rp 1,94 triliun anggaran BTT digeser untuk belanja satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang membutuhkan. Setelah dipotong anggaran pengalihan, jumlah anggaran BTT tersisa Rp 186,3 miliar.

Pemerintah DKI lantas menggunakan Rp 48,54 miliar untuk penanganan pandemi Covid-19. Anggaran tersebut dipakai oleh Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Rp 13,02 miliar), Dinas Sosial (Rp 10,27 miliar), Inspektorat (Rp 5,8 miliar), dan BPBD (933,55 juta).

Anggaran BTT juga digunakan Dinas Lingkungan Hidup (Rp 502,49 juta), Satpol PP (Rp 17,3 miliar), dan Dinas Perhubungan (Rp 678,43 juta).

Advertising
Advertising

Edi berujar, saat ini BPKD sudah menerima permohonan penggunaan anggaran BTT senilai Rp 53 miliar. BPKD memasukkan anggaran ini dalam rencana penggunaan saldo BTT.

Anggaran ini diajukan Dinas Sosial dan Dinas Perhubungan untuk pembelian konsumsi bagi orang tanpa gejala (OTG), tenaga kesehatan, petugas lapangan, serta sarana dan prasarana posko.

Inspektorat DKI telah menyetujui permohonan anggaran tersebut. "Dalam minggu ini atau pekan depan RP 53 miliar akan kami keluarkan," ucap dia.

Dengan pencairan permohonan tersebut, BTT DKI tahun ini tersisa Rp 84,76 miliar. Edi menduga akan ada pergeseran anggaran BTT kedua kalinya. "Angka Rp 84 miliar ini nanti pasti kurang," ujar dia.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta menetapkan anggaran Belanja Tidak Terduga tahun ini sekitar Rp 5 triliun. Namun karena ada pergeseran, nilainya menjadi hanya Rp 2,13 triliun. Gubernur Anies Baswedan, menurut dia, telah bersurat kepada Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi untuk perubahan tersebut.

Baca juga: DPRD Perkirakan Anggaran Penanggulangan Covid-19 DKI Kurang Rp 400 miliar

Berita terkait

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

3 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

3 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

5 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

6 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

11 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

13 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan jalan daerah di Provinsi Gorontalo pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

13 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

13 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Senilai Rp 437 Miliar

13 hari lalu

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Senilai Rp 437 Miliar

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan bandara Panua Pohuwato, Kabupaten Pohuwato, Gorontalo, pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya